Setelah Jadi Viral, Begini Rupa Patung Macan Cisewu Terbaru

Penulis: Agista Rully

Diperbarui: Diterbitkan:

Setelah Jadi Viral, Begini Rupa Patung Macan Cisewu Terbaru © twitter.com/negativisme

Kapanlagi.com - Beberapa waktu lalu sebuah patung berbentuk Harimau yang terdapat di Koramil Cisewu, Jawa Barat sempat jadi viral. Patung macan ini awalnya diunggah oleh pengguna twitter Vincent Chandra. Karena wajahnya yang lucu dan berbeda dari harimau kebanyakan lantas patung ini jadi bulan-bulanan para netizen.

Tak berapa lama si macan jadi primadona internet, Koramil memutuskan untuk merobohkan patung tersebut. Alasannya desain patung macan tersebut memang kurang gahar dan patung telah berdiri selama 6 tahun. Patung macan Koramil Cisewu ini akhirnya resmi diturunkan Selasa (14/03) lalu.

Dirobohkannya patung macan Koramil Cisewu ini disayangkan oleh sebagian netizen. Bahkan perobohan patung malah makin membuat macan Koramil ini jadi viral. Saking viralnya, berita perobohan patung macan lucu ini sampai diliput media internasional. The Strait Times, media Singapura menyebut patung tersebut mendapat kritikan tajam dari masyarakat dan dianggap tidak mewakili karakter militer yang garang.

Seorang pengguna internet membandingkan patung macan Koramil Cisewu dulu dan kini © twitter.com/negativisme

Selain The Strait Times, ada juga South China Morning Post dan Agence France-Presse (AFP) yang memuat berita tentang patung macan imut ini. Media Inggris BBC juga tak luput mengangkat kisah si macan unyu dengan judul "Tentara Indonesia menghancurkan patung harimau akibat diejek". Hal ini membuktikan ketenaran macan unyu tersebut.

Sayangnya, kini macan tersebut tak lagi ditemukan di gerbang depan Koramil Cisewu. Saat ini patung yang berdiri kokoh adalah sosok macan yang garang dan jauh lebih gagah daripada patung sebelumnya. Ketika foto patung baru ini beredar di internet, netizen masih kerap membandingkannya dengan patung lama.

Bahkan pengguna Twitter @negativisme menganggap bahwa patung macan Koramil lucu yang jadi viral tersebut lebih berkarakter. "Bagiku lebih bagusan yang dulu, lebih berkarakter." tulisnya sembari mengunggah perbandingan patung macan Koramil dulu dan sekarang. Well, kalau kalian sendiri lebih suka macan yang mana KLovers?

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/agt)

Editor:

Agista Rully

Rekomendasi
Trending