Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Sejak dulu hingga sekarang, anime masih jadi satu tontonan yang difavoritkan banyak orang. Setiap tahunnya, pecinta anime selalu menantikan judul-judul terbaru. Namun tak hanya yang terbaru, banyak pecinta anime yang juga mencari anime-anime lawas untuk ditonton. Nah, jika kalian salah satunya, rekomendasi anime populer 2015 ini tidak boleh dilewatkan.
Ya, 2015 ternyata jadi salah satu tahun yang menyenangkan bagi pecinta anime. Pasalnya di tahun 2015 bermunculan banyak anime seru yang akhirnya hits dan populer. Cerita yang unik dan menarik membuat anime-anime 2015 tak kalah dengan judul-judul anime terbaru.
Penasaran, apa saja rekomendasi anime populer tahun 2015? Untuk mengetahuinya, langsung saja simak beberapa daftarnya berikut ini.
Advertisement
CLASSROOM ASSASSIN jadi salah satu rekomendasi anime populer 2015 yang tidak boleh kalian lewatkan. Anime ini mengisahkan tentang kemunculan sesosok alien kuat yang ingin menghancurkan bumi dan bulan. Sebelum melancarkan aksinya, alien tersebut menjadi seorang guru di sebuah sekolah.
Untuk menghalau rencana sang alien, murid-murid di sebuah Sekolah Menengah, Kelas 3-E ditugaskan untuk melawan alien tersebut. Para siswa diiming-imingi hadiah besar. Namun, misi itu ternyata tidaklah mudah sebab Koro-sensei sebutan untuk alien itu ternyata sosok yang kuat. Dia bisa bergerak cepat dan bisa menahan hampir semua senjata di bumi, sehingga membuatnya sulit untuk dikalahkan.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
KUROKO NO BASKET Season 3 (credit: imdb)
Rekomendasi anime populer 2015 yang kedua, ada KUROKO NO BASKET Season 2. Anime tentang olahraga basket ini, semakin seru di season ketiganya. Dikisahkan, kini tim SMA Seirin harus bersiap untuk menghadapi rintangan besar dalam pertandingan Piala Musim Dingin. Mereka harus berhadapan dengan tim-tim unggulan.
Di pertandingan Piala Musim Dingin kali ini, Kuroko harus berhadapan langsung dengan teman-temannya dulu di bekas tim lamanya. Kuroko ingin membuktikan pada bekas timnya dulu, bahwa kerja tim jadi kunci dalam bermain bola basket. Selain itu, Kuroko juga mencoba menyatukan tujuan teman-teman di tim SMA Seirin agar bisa memenangkan Piala Musim Dingin dan mengalahkan lawannya yang selama ini diunggulkan.
Advertisement
ORE MONO GATARI!! juga jadi anime 2015 yang wajib banget ditonton, apalagi jika kalian penggemar genre komedi romantis. Anime ini menghadirkan kisah romansa yang bikin baper dengan bumbu komedi yang bikin ngakak. Cerita anime ini berpusat pada Takeo Gouda seorang siswa yang punya tubuh berotot dan perawakannya yang tinggi. Karena penampilannya itu, Takeo sering ditakuti.
Namun di balik penampilannya, Takeo mempunyai hati yang tulus. Dia juga sosok laki-laki yang berani dan sopan. Sayangnya, Takeo punya kehidupan asmara yang kurang baik. Tubuhnya yang besar membuat takut lawan jenis. Sementara, Takeo punya sahabat yang keren bernama Makoto Sunakawa yang bisa dengan mudah menarik hati lawan jenis.
Sampai suatu ketika, Takeo menyelamatkan Rinko Yamato. Saat itu, Rinko langsung jatuh cinta padanya. Namun Takeo yang pesimis justru curiga Rinko mungkin tertarik pada Sunakawa.
GOD EATER (credit: imdb)
GOD EATER anime mengangkat genre action fantasi yang rilis 2017 juga wajib banget ditonton. Anime ini mengisahkan kehidupan umat manusia di tahun 2071. Pada saat itu, dikisahkan umat manusia diambang kepunahan. Muncul Aragami, monster pemakan manusia. Berbagai upaya dilakukan untuk memerangi Aragami.
Sebuah organisasi bernama Fenrir juga dibentuk, organisasi itu kemudian membuat tim bernama God Eaters yang terdiri dari manusia yang disuntik sel Oracle. Sehingga bisa menggunakan God Arc, satu-satunya senjata yang diketahui mampu membunuh Aragami. Meski begitu, perang melawan Aragami tetap tak mudah. Monster baru terus dilahirkan, sehingga keberadaan umat manusia tetap terancam.
Pecinta action comedy, merapat! Sebab rekomendasi anime populer 2015 berikutnya ini adalah ONE PUNCH MAN yang bergenre action comedy. Seperti yang diketahui, ONE PUNCH MAN mengisahkan tentang Saitama, seorang jagoan super yang saking kuatnya bisa mengalahkan setiap musuh hanya dalam satu kali pukulan saja.
Saitama sudah sejak lama bermimpi menjadi pahlawan. Untuk mewujudkan impian masa kecilnya itu, Saitama berlatih tanpa henti selama tiga tahun, kehilangan semua rambutnya dalam prosesnya. Namun ternyata, menjadi terlalu kuat justru membuat Saitama bosan.
Suatu hari, muncul Genos cyborg yang berusia 19 tahun, ingin menjadi murid Saitama. Genos mengusulkan agar keduanya bergabung dengan Asosiasi Pahlawan. Saitama yang berharap bisa bertemu sekutu baru dan menghadapi musuh baru pun menyetujuinya.
HAIKYUU!! Season 2 (credit: imdb)
Satu lagi anime olahraga yang masuk dalam jajaran rekomendasi anime populer 2015. Anime tersebut adalah HAIKYUU!! season 2. Anime tentang olahraga voli ini di tahun 2015 merilis season kedua dengan cerita yang semakin seru. Dikisahkan tim voli SMA Karasuno mencoba untuk memfokuskan kembali pada tujuan untuk memenangkan turnamen Musim Semi.
Untuk itu, mereka mengikuti pelatihan besar bersama banyak tim bola voli terkenal di Tokyo. Di pelatihan itu, mereka berkesempatan bermain bersama beberapa tim terberat di Jepang. Di kamp pelatihan itu tim voli Karasuni pun benar-benar ditempa dengan sangat keras. Bersamaan dengan itu, Hinata dan Kageyama juga berusaha merancang strategi untuk setiap pertandingan.
Itulah di antaranya beberapa rekomendasi anime populer 2015 yang sayang jika dilewatkan. Selamat menonton!
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/gen/psp)
Advertisement
Mengenal Sherly Tjoanda: Cagub Malut Baru, Gantikan Suami yang Tewas dalam Kecelakaan Kapal
Profil Mega Putri Aulia, Mantan Artis yang Sudah Hijrah dan Kini Cantik Berbalut Hijab
Bersinar di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapkah Marselino Ferdinan Bawa Timnas Menang di Piala AFF 2024?
Mega Putri Aulia Nangis Minta Sinetron 'TUKANG BUBUR NAIK HAJI' Tak Tayang Lagi
Timnas Indonesia Tembus Posisi 125 Dunia, Peningkatan Signifikan dalam Ranking FIFA