9 Rekomendasi Anime Historikal 2023 yang Sayang untuk Dilewatkan, dari Kisah Zaman Edo - Kerajaan Barat

Penulis: Dhia Amira

Diterbitkan:

9 Rekomendasi Anime Historikal 2023 yang Sayang untuk Dilewatkan, dari Kisah Zaman Edo - Kerajaan Barat
Rekomendasi Anime (credit: imdb.com)

Kapanlagi.com - Anime memang sering sekali memberikan unsur sejarah atau histori Jepang ke dalam cerita. Anime dengan jenis ini nyatanya menarik cukup banyak digemari. Kalian yang suka dengan anime jenis ini, maka rekomendasi anime historikal 2023 berikut bisa jadi pilihan.

Biasanya anime historikal memberikan unsur sejarah jaman edo atau jaman kerajaan masa lalu di Jepang. Anime jenis ini akan berkaitan dengan budaya masa lalu yang ada di Jepang, dari makhluk mitologi, hingga cerita kerajaan, cara berbusana, dan masih banyak lagi.

Bagi yang penasaran apa saja anime historikal tersebut. Berikut ini daftar rekomendasi anime historikal 2023 yang punya cerita seru dan sayang untuk dilewatkan. Yuk, langsung saja dicek KLovers.

 

1. REVENGER

Judul LainRevenger
Episode12 episode
Durasi23 menit
TayangCrunchyroll
Rekomendasi anime historikal 2023 yang pertama ada anime berjudul REVENGER. Dikisahkan sosok Raizou Kurima yang tertipu dengan perintah untuk membunuh calon ayah mertuanya sendiri. Hingga, untuk mendapatkan kembali kehormatannya, Raizou bersumpah akan membalas dendam pada tuan yang memberinya perintah menyesatkan itu.

Dalam sumpah balas dendam tersebut, dia dibantu oleh Yuuen Usui, salah satu dari Revengers pembunuh yang mencari keadilan. Tujuan Raizou pun nggak mudah. Karena, semakin dia terjerat dalam urusan ini, semakin Raizou menyadari bahwa keadilan sama menipunya dengan kehormatan yang ingin dia tebus.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. NOKEMONO-TACHI NO YORU

Judul LainThe Tale of Outcasts
Episode12 episode
Durasi23 menit
TayangCrunchyroll
Anime NOKEMONO-TACHI NO YORU ini berkisah tentang Wisteria, seorang gadis yatim piatu yang tinggal di sudut Kerajaan Inggris pada akhir abad ke-19. Hidupnya sunyi dan suram. Hingga ia bertemu Marbas, makhluk abadi yang kuat namun sama-sama kesepian dan diburu oleh para pemburu.

Bersama-sama, Wisteria dan Marbas menjelajahi Kekaisaran yang dihuni oleh manusia dan binatang mirip manusia untuk mencari tempat di mana mereka dapat hidup bersama dengan damai. Dan jadi salah satu rekomendasi anime historikal yang sayang untuk dilewatkan.

 

3. KIMETSU NO YAIBA: KATANAKAJI NO SATO-HEN

Judul LainDemon Slayer: Kimetsu no Yaiba Swordsmith Village Arc
Episode28 episode
Durasi11 menit
TayangCrunchyroll, Netflix
Selama berabad-abad, Demon Slayer Corps telah secara suci merahasiakan lokasi Desa Ahli Pedang. Sebagai desa pemalsu terhebat, desa ini menyediakan senjata terbaik bagi Demon Slayer, yang memungkinkan mereka untuk melawan iblis.

Namun, saat Kamado Tanjirou bersama adik perempuannya, Nezuko dan teman-temannya datang. Keberadaan desa pedang pun diketahui oleh para iblis kelas atas. Anime KIMETSU NO YAIBA: KATANAKAJI NO SATO-HEN ini menjadi anime KIMETSU NO YAIBA season ketiga yang sayang untuk dilewatkan.

 

4. JIGOKURAKU

Judul LainHell's Paradise
Episode13 episode
Durasi24 menit
TayangCrunchyroll, Netflix
Rekomendasi anime historikal 2023 lainnya ada anime JIGOKURAKU. Anime ini bercerita pada akhir zaman Edo, mantan Shinobi terkuat di Iwagakure yang dijuluki Garan no Gabimaru bernama Gabimaru ditawan sebagai seorang penjahat yang mematikan akibat sebuah pengkhianatan.

Gabimaru diberitahu bahwa ia dapat bebas jika bisa membawa kembali sebuah ramuan keabadian dari suatu pulau bernama Surga Tanah Murni. Demi dapat bisa bertemu dengan istri tercinta, Gabimaru pun melakukan perjalanan menuju pulau. Tidak sendiri, ia pergi bersama dengan Sagiri Yamada Asaemon, seorang raja bandit.

 

5. BIAO REN: BLADES OF THE GUARDIANS

Judul LainBlades of the Guardians
Episode14 episode
Durasi20 menit
TayangCrunchyroll
Dikisahkan, seorang penjaga berjalan di padang pasir wilayah barat melarikan diri dari pembantaian yang dilakukan oleh pemerintah. Dia mengambil tugas pengawasan menuju ibu kota Chang.

Tugas itu dianggap sebagai sesuatu yang sederhana, tetapi kenyataannya itu adalah jalan yang penuh dengan krisis dan bahaya. Di sinilah dimulai sebuah perjalanan yang akan mempengaruhi nasib dunia.

 

6. OOOKU

Judul LainOoku: The Inner Chambers
Episode10 episode
Durasi31 menit
TayangCrunchyroll, Netflix
Pada periode Edo Jepang pada tahun 1603 hingga 1868, penyakit baru yang aneh bernama Redface Pox mulai memangsa para pria di negara tersebut. Dalam delapan puluh tahun sejak wabah pertama, populasi laki-laki telah turun menjadi seperempat dari total populasi perempuan.

Hingga akhirnya para wanita harus mengambil semua peran yang secara tradisional diberikan kepada pria, bahkan sebagai Shogun. Kebalikannya, para pria akan dilindungi dengan hati-hati oleh para wanita dan pria yang paling cantik dikirim untuk melayani di kamar para Shogun wanita.

 

7. MY HAPPY MARRIAGE

Judul LainWatashi no Shiawase na Kekkon
Episode12 episode
Durasi23 menit
TayangNetflix
Rekomendasi anime historikal 2023 ini mengisahkan tentang Miyo Saimori yang terlahir tanpa kemampuan supernatural. Oleh keluarganya ia seringkali dipandang sebelah mata bahkan mendapat perlakuan kurang menyenangkan dari ibu tiri. Miyo Saimori kemudian dijodohkan dengan Kiyoka Kudou yang dianggap punya sifat kejam. Tapi, ia menemukan sisi lain dari calon suaminya tersebut.

 

8. RUROUNI KENSHIN: MEIJI KENKAKU ROMANTAN (2023)

Judul LainRurouni Kenshin: Meiji Kenkaku Romantan (2023)
Episode24 episode
Durasi22 menit
TayangCrunchyroll
Setelah berkarya lebih dari 30 tahun, pada akhirnya anime RUROUNI KENSHIN akan kembali tayang di musim ini. Anime RUROUNI KENSHIN yang terbaru ini akan menampilkan cerita asli dari episode pertama yang telah direkonstruksi kembali menjadi lebih baik. Pembuatan anime ini juga menggaet staf berbakat seperti Hideyo Yamamoto dari STRIKE THE BLOOD dan Hideyuki Kurata dari MADE IN ABYSS.

 

9. UNDEAD GIRL MURDER FARCE

Judul LainUndead Murder Farce
Episode13 episode
Durasi22 menit
TayangCrunchyroll
Di Prancis abad ke-19, istri bangsawan vampir Jean Duchet Godard dibunuh di rumahnya sendiri. Dengan otoritas manusia setempat yang tidak mau menyelidiki kasus tersebut dengan benar, Godard akhirnya menyewa sepasang detektif swasta yang dikenal dalam hal supernatural.

Mereka adalah Tsugaru Shinuchi, seorang pria dengan sangkar burung misterius dan rekannya, Aya Rindou. Duo misterius ini datang dari Jepang yang jauh untuk satu tujuan yaitu, melacak pria yang mencuri tubuh Aya. Dan jadi rekomendasi anime historikal yang wajib ditonton.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)