Potret Ariel Noah Dukung Program Kreatif UMKM 'GoSend Best Seller'

Image

Untuk menghadapi tantangan ekonomi pada 2023, layanan logistic on demand GoTo, yakni GoSend menyiapkan program kreatif bagi para pelaku usaha UMKM atau online seller melalui komunitas Best Seller GoSend. Ariel NOAH selaku sang brand ambassador pun turut hadir dalam acara tersebut. Simak foto-fotonya berikut..

Foto 1 dari 8
Image
KapanLagi.com®/Budy Santoso

Ariel Noah tampak menghadiri acara Komunitas 'Best Seller GoSend' yang digelar di Bale Nusa, Jakarta, Kamis (9/2).

Foto 2 dari 8
KapanLagi.com®/Budy Santoso

Seperti diketahui, Ariel memang berstatus sebagai brand ambassador resmi dari GoSend.

Foto 3 dari 8
KapanLagi.com®/Budy Santoso

Muhammad Neil EL Himam (Deputi Bidang Ekonomi Digital dan Produk Kreatif, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif) bersama Ariel Noah dan Theresia Nadya (Head of Marketing Logistics Gojek) saling bertukar pikiran dalam event tersebut.

Foto 4 dari 8
KapanLagi.com®/Budy Santoso

Program ini berfokus untuk mewadahi para online seller terus kreatif dalam mengembangkan bisnis di tengah persaingan UMKM yang mulai go-digital.

Foto 5 dari 8
KapanLagi.com®/Budy Santoso

Dengan mengikuti Komunitas Best Seller GoSend, diharapkan online seller dapat terus berjejaring serta naik kelas bersama ribuan kisah sukses lainnya.

Foto 6 dari 8
KapanLagi.com®/Budy Santoso

Program kreatif ini juga dilakukan melalui pembuatan video Rekomen GoSend untuk dapat menjangkau masyarakat lebih luas. Theresia memastikan, saat ini komunitas Best Seller GoSend yang sudah berdiri sejak 2022 telah menjangkau 13 ribu online seller di berbagai kota.

Foto 7 dari 8
KapanLagi.com®/Budy Santoso

Ariel pun mengaku senang dapat terlibat untuk mendukung UMKM melalui program tersebut.

Foto 8 dari 8
KapanLagi.com®/Budy Santoso

"Banyak sekali toko dan produk hidden gem yang menarik dari anggota komunitas Best Seller GoSend yang dapat terus didorong agar lebih terpapar ke calon pelanggan yang lebih luas," ungkap Ariel.

Read More

Load More