Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Anime memang menjadi sebuah hiburan yang populer. Apalagi anime romantis yang memiliki banyak alur kisah yang unik, ada kisah romansa ringan seperti anime romance school. Ada pula anime dengan kisah yang cukup menarik dengan kisah romansa fantasi.
Seperti, anime romance school ini yang nggak hanya memberikan kisah romantis nan manis saja, namun anime romance school ini juga bisa memberikan kisah yang kocak dan menghibur banget loh KLovers. Jadi, bakal cocok untuk menemani liburan kalian deh.
Penasaran apa saja itu? Yuk, berikut ini daftar anime romance school 2023 paling terbaru dan populer yang sudah tayang dari musim winter hingga spring. Langsung saja dicek KLovers.
Advertisement
(credit: myanimelist.net)
Rilis | 05 Januari 2023 |
Rating | 7.86 MyAnimeList |
Durasi | 23 menit |
Episode | 13 episode |
Tayang | Crunchyroll, Bstation |
Anime romance school 2023 ini mengisahkan Tomo Aizawa atau Tomo-chan, gadis SMA tomboi yang jatuh cinta pada teman masa kecilnya, Junichirou Kubota atau Jun. Dia selalu berusaha membuat Junichirou yang cuek untuk melihatnya sebagai gadis. Akankah perasaan murni Tomo-chan tersampaikan pada Junichirou?
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(credit: myanimelist.net)
Rilis | 07 Januari 2023 |
Rating | 7.82 MyAnimeList |
Durasi | 23 menit |
Episode | 13 episode |
Tayang | Crunchyroll, Aniplus |
Anime romance school 2023 ini mengisahkan Amane, seorang remaja lelaki yang tinggal sendirian di apartemennya. Sementara Mahiru adalah gadis tercantik di sekolah dan tetangga Amane.
Mereka hampir tidak pernah berbicara, hingga suatu hari Amane melihat Mahiru sedang dalam kesulitan. Hingga, kebersamaan mereka pun menjadikan keduanya saling memiliki perasaan.
Advertisement
(credit: myanimelist.net)
Rilis | 10 Januari 2023 |
Rating | 7.86 MyAnimeList |
Durasi | 24 menit |
Episode | 12 episode |
Tayang | HIDIVE, Bstation |
Junta Shiraishi adalah seorang siswa SMA dengan satu tujuan sederhana yaitu, menikmati masa mudanya. Namun, mencapai tujuan ini tidaklah mudah karena Shiraishi anak yang diabaikan di sekolahnya. Bahkan, ada rumor yang beredar bahwa siapa pun yang berhasil menemukannya akan mendapatkan keberuntungan.
Tapi ada satu orang yang selalu menyadari kehadiran Shiraishi. Ia duduk tepat di sebelahnya, Nagisa Kubo. Sial baginya, ini berarti Shiraishi menemukan dirinya dalam beberapa situasi aneh hingga bisa dibilang kocak. Dan jadi anime romance school 2023 yang sayang untuk kalian lewatkan.
(credit: myanimelist.net)
Rilis | 02 April 2023 |
Rating | 8.30 MyAnimeList |
Durasi | 23 menit |
Episode | 12 episode |
Tayang | HIDIVE, Bstation |
Anime romance school 2023 yang populer ini berkisah tentang sosok Kyoutarou Ichikawa yang mungkin terlihat seperti siswa sekolah menengah yang pemalu dan pendiam, tetapi jauh di lubuk hatinya adalah seorang pembunuh yang haus darah.
Keinginan utamanya adalah melihat wajah cantik teman sekelasnya Anna Yamada menggeliat kesakitan sebelum dia mengakhiri hidupnya. Tapi fantasi ini mungkin tidak akan pernah terwujud, karena Ichikawa mulai melihat sisi yang sama sekali berbeda dari Yamada.
Selama pertemuan inilah Ichikawa menyadari bahwa teman sekelasnya sebenarnya adalah orang bebal yang tidak pernah bisa membaca momen. Ketika mereka menghabiskan lebih banyak waktu bersama, ia tidak bisa tidak merasakan rasa sayang terhadap gadis yang ingin dia bunuh.
(credit: myanimelist.net)
Rilis | 04 April 2023 |
Rating | 8.19 MyAnimeList |
Durasi | 23 menit |
Episode | 12 episode |
Tayang | Crunchyroll, Bstation |
Demi mengejar mimpinya, Iwakura Mitsumi meninggalkan kota kecilnya untuk bersekolah di tengah keramaian Tokyo. Hingga Iwakura bertemu dengan Shima Sousuke. Meski memiliki kesan pertama yang kurang baik di depan teman sekelasnya, tapi hubungannya dan Shima menarik perhatian.
Dengan kepribadian yang unik, Iwakura pun mulai menjalin hubungan persahabatan dengan teman-teman barunya. Kisah cinta dalam anime ini minim ya KLovers, lebih banyak persahabatannya. Namun, kalian akan tetap dibuat senyum-senyum dengan hubungan Mitsumi dan Shima.
(credit: myanimelist.net)
Rilis | 11 April 2023 |
Rating | 8.00 MyAnimeList |
Durasi | 23 menit |
Episode | 13 episode |
Tayang | HIDIVE, Bstation |
Anime romance school 2023 ini berkisah tentang Nakami Ganta adalah siswa SMA yang sulit tidur di malam hari yang membuatnya jadi mudah tersinggung di sekolah dan selalu mencari tempat tersembunyi untuk tidur. Magari Isaki juga insomnia, tapi ia memanfaatkan ruang observatorium klub astronomi sekolah sebagai tempat tidur rahasianya.
Nakami tak sengaja menemukan Magari yang sedang tidur di tempat rahasianya. Sadar bahwa keduanya punya kesamaan, Magari menawarkan untuk berbagi tempat tersebut. Saat Nakami dan Magari saling menemukan kehangatan satu sama lain, kesulitan mereka jadi lebih mudah untuk dihadapi.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement
5 Gaya Potong Rambut Butterfly Idaman Banyak Wanita di 2025, Inspirasi Tampil Fresh dan Stylish
Jadi Camilan Kesukaan, Intip Trik Rahasia Goreng Pisang Kipas yang Krispi Kering dan Tidak Berminyak
Tarif Dasar Listrik Terbaru April 2025 Subsidi dan Nonsubsidi yang Penting Diketahui, ini Updatenya
9 Artis Indonesia Yang Punya Hobi Koleksi Mobil Klasik, Ada Andre Taulany Hingga Iqbaal Ramadhan!
Profil Ryan Adriandhy, Sutradara Film JUMBO yang Ternyata Juga Seorang Komika