Bawa Bayi Naik Pesawat, Berikut Ini Tips yang Perlu Diperhatikan

Penulis: kistin septiyani

Diperbarui: Diterbitkan:

Bawa Bayi Naik Pesawat, Berikut Ini Tips yang Perlu Diperhatikan
Ilustrasi ©Todd Burandt

Kapanlagi.com - Artis cantik Angela Gilsha kini memang tengah menjadi perbincangan hangat usai mengunggah keluhan tentang tangisan bayi di dalam pesawat di media sosialnya. Topik tentang bayi dan anak-anak dalam perjalanan udara pun kini mendapat perhatian dari masyarakat.

Nah, untuk KLovers yang hendak bepergian menggunakan pesawat bersama sang buah hati, berikut ini ada beberapa tips penting untuk kalian.

 

 

1. Persiapkan Secara Matang

Membawa buah hati, terutama mereka yang masih kecil dalam sebuah perjalanan tentu memerlukan persiapan yang sangat matang. Yang paling utama dalam mempersiapkan perjalanan bersama anak adalah memastikan keamanannya.

Jangan lupa dengan berbagai keperluan dasar seperti diapers dan stroller. Tapi selalu ingat untuk tidak membawa kebutuhan terebut secara berlebihan. Bawalah barang-barang yang mudah dibeli di manapun secukupnya untuk selama perjalanan di dalam pesawat saja. Karena kalian bisa membelinya ketika telah mendarat dan sampai di tempat tujuan.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Kursi di Pesawat

Mengutip Conde Nast Traveler, pada Rabu (12/6/2019), kebanyakan orang tua lebih memilih memangku anak mereka yang masih bayi atau balita. Namun, ternyata hal di rasa sedikit kurang aman, terutama jika harus melakukan penerbangan dalam waktu yang cukup lama.

Untuk anak-anak yang sudah bisa duduk sendiri, alangkah lebih baiknya jika bisa orang tua memesan kursi untuk sang anak. Kalian bisa menggunakan carseat bayi. Dengan begitu keamanan anak akan lebih terjaga.

Selain itu ada lagi satu trik cerdas yang bisa diterapkan saat bepergian menggunakan pesawat bersama anak yang sudah cukup aktif. Dari pada memesan kursi yang ada di satu baris, lebih baik memesan kursi satu kursi di baris depannya. Jadi ketika si anak melakukan aktifitas yang mengganggu seperti menendang kursi di depannya, hal itu tak akan menggangu orang lain, melainkan orang tua atau keluarganya sendiri.

3. Si Anak Menangis

Cara termudah untuk mencegah anak menangis di dalam pesawat adalah dengan memberinya susu atau makanan saat pesawat takeoff dan mendarat. Hal ini ternyata bisa membantu sang buah hati untuk menyesuaikan tekanan dalam kabin pesawat.

Selama berada dalam penerbangan, jangan pernah merasa sungkan meminta bantuan pada pramugari yang bertugas. Karena mungkin kalian akan sering membutuhkan bantuan mereka.

Jadi bagaimana KLovers? Siap lakukan perjalanan dengan si kecil?

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending