Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Selalu ada saja cara yang bisa dilakukan seseorang untuk membuat pekerjaannya menarik dan tidak membosankan. Mulai dari mendengarkan musik ketika sedang bekerja, mengerjakan hobi, bahkan bekerja sambil menari. Seperti kata pepatah, do what you love and love what you do. Apabila seseorang enjoy dengan pekerjaan mereka, mereka pasti akan melakukannya dengan senang hati.
Seperti chef asal China satu ini. Chef satu ini bekerja di sebuah restoran di Provinsi Sichuan, China. Tanpa dia sadari, tingkahnya menjadi viral setelah video yang merekam aksi memasaknya diunggah ke situs jejaring sosial China, Weibo dan Youtube.
Mirip seperti aksi Salt Bae yang unik ketika memasak, Chef ini juga menyuguhkan atraksi yang membuat pelanggannya merasa tertarik. Bagaimana tidak? Chef ini menari riang gembira sembari melemparkan adonan mie yang dimasaknya. Tak percaya kalau aksi Chef satu ini kocak? Cek video berikut.
Advertisement
Chef tersebut bekerja di restoran Huang's One Noodle, di sebuah kota bersejarah China. Restoran ini menyajikan mi dalam satu mangkuk. Mie satu mangkuk ini bukan disajikan hanya satu mangkuk saja tapi adonan mie ini memang tidak terputus dalam satu mangkuk besar.
Mie satu mangkuk ini merupakan hidangan tradisional yang hanya dimakan saat hari ulang tahun. Masyarakat setempat percaya bahwa makan mie satu mangkuk pada hari ulang tahun dapat membawa keberuntungan dan umur panjang.
Namun sekali lagi, aksi Chef satu ini tak bisa diacuhkan begitu saja. Bahkan para pengunjung restoran merasa terhibur dengan tingkah Chef satu ini. Yah, setidaknya Chef ini menunjukkan bahwa pekerjaan apapun harusnya dibikin enjoy aja!
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(mir/agt)
Advertisement
5 Detail Makeup Jessica Jane untuk Acara Sangjit, Bikin Pangling dan Disebut Bak Puteri Kerajaan
Bobon Santoso Tulis Pesan Menohok untuk Netizen: Panutanku Toleransi Bukan Kalian, Tapi Nabi Muhammad SAW
5 Potret Cantik Ahyeon BABYMONSTER dengan Rambut Pendek Terbaru, Bikin Klepek-Klepek
Potret Fiersa Besari Ajari Anaknya Ikutan Trend Tiktok Velocity, Netizen: Bung, Tak Kusangka
Video Cover Dance Ayu Ting Ting Direpost Jennie BLACKPINK, Netizen Heboh