4 Cara Cek Nomor Simpati Sendiri Tanpa Butuh Waktu Lama, Cek di Sini!

Penulis: Editor Kapanlagi.com

Diterbitkan:

4 Cara Cek Nomor Simpati Sendiri Tanpa Butuh Waktu Lama, Cek di Sini! Ilustrasi Cara Cek Nomor Simpati Sendiri (Credit: Shutterstock).

Kapanlagi.com - Punya banyak nomor atau terlalu sering berganti nomor handphone bisa menjadi penyebab seringnya lupa dengan nomor handphone sendiri. Keterangan nomor handphone biasanya terdapat pada kertas pembungkus kartu, jadi jika terlupa dan belum menghapalkannya, kamu dapat melihatnya pada pembungkus tersebut. Namun, jika hilang, apa berarti kita tidak bisa mengetahui nomor kita sendiri? Tentu tidak, ya, KLovers! Kalian tetap bisa kok mengetahui nomor dengan beberapa cara cek nomor simpati sendiri di bawa ini. Ikuti terus, yuk!


1. Cek nomor simpati sendiri via telpon dial


Cara cek nomor simpati melalui telpon dial ini adalah cara yang paling mudah untuk dilakukan. Kamu cukup masuk pada menu telpon di handphone kamu, kemudian telpon pada nomor *808#. Setelah itu, secara otomatis akan muncul pop up tentang informasi nomor simpati kamu. Agar tidak lupa, kamu dapat menyimpan informasi nomor tersebut dengan memanfaatkan fitur screenshot. Nah, setelah selesai melakukan cek nomor Telkomsel, provider ini juga akan mengirimkan SMS yang berisi informasi nomor ponsel milikmu. Pastikan kamu masih memiliki pulsa karena SMS ini dikenai biaya sebesar Rp 55.


2. Cek nomor simpati sendiri via aplikasi MyTelkomsel


Bagi kalian pengguna kartu simpati yang merupakan bagian dari provider telkomsel, kalian pasti sudah tidak asing lagi dengan aplikasi yang bernama MyTelkomsel. Nah, biasanya aplikasi ini digunakan untuk mengisi ulang pulsa maupun kuota. Tapi, ternyata banyak fitur lain yang tersedia pada aplikasi MyTelkomsel ini, lho, KLovers! Kamu pun dapat cek semua informasi terkait nomor pribadi milikmu. Seperti nomor, jumlah pulsa, jumlah kuota, sampai poin yang kamu miliki. Pada aplikasi ini, kamu juga bisa mendapatkan notifikasi tentang promo menarik yang disediakan oleh Telkomsel. Cukup dengan mengunduh aplikasi MyTelkomsel pada smartphone kamu melalui Google Play Store maupun App Store, kemudian, melakukan registrasi data diri dan kamu pun dapat menggunakan aplikasi tersebut kapan saja selama ada koneksi internet.


3. Cek nomor simpati sendiri via operator


Mencari cara lain yang mudah untuk cek nomor simpati sendiri selain dua cara sebelumnya? Bisa, kok! Caranya yaitu dengan meminta bantuan dari operator. Kamu dapat menghubungi nomor layanan call center Telkomsel. Nah, kamu dapat menghubungi nomor 188 dan kemudian dapat melakukan cek nomor simpati kamu dengan cepat dan mudah. Pada nomor ini, yang dapat melakukan pengecekan adalah kartu simpati, AS, dan Loop saja. Untuk pengguna kartu Halo, dapat menghubungi nomor 133.


4. Menghubungi nomor lain


Nah, kalau cara cek nomor simpati sendiri yang satu ini dapat digunakan jika nomormu masih memiliki sisa pulsa untuk melakukan panggilan atau kirim SMS. Telpon atau SMS menggunakan kartu milikmu yang ingin kamu cek berapa nomornya ke nomor lain, entah itu milik kamu sendiri atau milik orang lain yang kamu kenal, nantinya pada nomor yang dihubungi tersebut akan muncul nomor simpati kamu. Namun, cara ini hanya bisa digunakan jika kamu masih memiliki sisa pulsa yang cukup. Kamu dapat melakukan pengecekan pulsa dengan cara menghubungi nomor *888#.


Itu dia, KLovers, 4 cara cek nomor simpati sendiri yang dapat kamu coba jika memang sudah tidak menyimpan catatan nomor simpati kamu di manapun. Hanya perlu waktu beberapa menit untuk melakukan cara-cara di atas, kamu dapat dengan mudah mengetahui kembali nomor simpati kamu. Jika sudah melakukan ceknya, jangan lupa dicatat atau dihapalkan ya, KLovers!


Penulis: Shahfara Raida Utami

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/mag/fff)

Rekomendasi
Trending