60 Kata-Kata Renungan Penuh Makna, Trentamkan Jiwa - Sentuh Perasaan Terdalam

Penulis: Dhia Amira

Diterbitkan:

60 Kata-Kata Renungan Penuh Makna, Trentamkan Jiwa - Sentuh Perasaan Terdalam
Ilustrasi (credit: Freepik)

Kapanlagi.com - Renung atau merenung adalah ketika seseorang memikirkan suatu hal secara terus-menerus dan mendalam. Biasanya merenung dilakukan karena ada sebuah masalah atau merenungkan permasalahan yang telah kita buat. Ada banyak hal yang membuat kita bijak dalam merenung, salah satunya dengan kata-kata renungan yang penuh akan makna dan menyentuh hati.

Saat malam tiba terkadang sebagian orang ada yang menghabiskan waktu untuk merenungkan diri. Dengan merenungkan diri, juga bisa memberikan manfaat bagi kestabilan mental. Serta membebaskan pikiran yang tengah kalut, cemas, maupun sedih menjadi kekuatan untuk memperbaiki diri, bisa bangkit dan tidak mengulangi kesalahan yang sama kedua kalinya.

Nah, bagi kalian yang sedang mencari kata-kata bijak tentang renungan, maka kata-kata renungan berikut ini bisa menjadi salah satu hal yang dapat membantu kalian.

 

1. Kata-Kata Renungan Malam Penuh Makna

Kata-kata renungan yang pertama yaitu ada kata-kata renungan malam yang penuh makna. Yup! Saat malam biasanya kita banyak merenung tentang kehidupan.

1. "Kadang sepi menjadi sahabat paling mengerti bahwa sunyi adalah bagian dari hal yang paling memahami."

2. "Terkadang kamu harus pergi ke tempat yang sepi untuk mengerti kebebasan hati dan menikmati keramaian di tempat yang sunyi."

3. "Malam adalah selimut kesunyian untuk menghangatkan sisi yang kelam dari kejamnya roda dunia."

4. "Malam yang sunyi adalah guru yang baik untuk mengajarkan tentang berbicara pada diri sendiri."

5. "Tiada awan di langit yang tetap selamanya. Tiada mungkin akan terus-menerus terang cuaca.

6. "Malam masih sunyi seperti biasanya, menghadirkan kamu diam-diam dalam kepala."

7. "Harapan adalah sarapan yang baik, tetapi merupakan makan malam yang buruk."

8. Jingga di bahumu. Malam di depanmu. Dan bulan siaga sinari langkahmu. Teruslah berjalan. Teruslah melangkah. Kutahu kau tahu. Aku ada." - Dewi Lestari

9. "Hanya terdengar suara rintik hujan di luar yang menemaniku malam ini."

10. "Aku ingin kamu saja yang menemaniku membuka pagi hingga melepas senja, menenangkan malam dan membagi cerita." - Boy Candra

11. "Cahaya mempunyai caranya tersendiri untuk menghibur malam dari sepi."

12. "Kemudian malam melanjutkan tugasnya: kosong dari segala perasaan." - Pramoedya Ananta Toer

13. Sehabis malam gelap gulita lahir pagi membawa keindahan. Kehidupan manusia serupa alam." - R.A. Kartini

14. "Malam tak pernah gagal membunuh jiwa yang sunyi."

15. "Bulan tetap terang ketika tidak menghindari malam." - Jalaluddin Rumi

16. "Ketika kamu tidak bisa tidur di malam hari, itu karena kamu bangun di mimpi seseorang."

17. "Petiklah bulan, jadikan ia cahaya sahaja di malam laknat para pendosa. Sepi ini tanpa nama, dingin namun bermakna." - Jerinx

18. "Bersama bintang. Bersama bulan. Bersama langit malam. Cukup dengan melihat alam, kamu merasakan kedamaian." - Rohmatikal Maskur

19. "Tidak perlu malam untuk sekadar menyaksikan kegelapan, di sudut sepi hidup, dapat kau saksikan cahaya yang begitu redup."

20. "Kebanyakan orang tak bisa tidur, mereka hanya tertidur karena sepanjang siang dan malam hari mereka diberati oleh dunia." - Emha Ainun Nadjib

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Kata-Kata Renungan Islami yang Menentramkan Jiwa

Kemudian ada kata-kata renungan Islami yang menentramkan jiwa. Bagi seorang muslim, merenung untuk menjadi manusia yang lebih baik lagi dan merenungi permasalahan yang terjadi di dalam hidup adalah hal yang baik. Dan berikut ini beberapa kata-kata renungan Islami yang menentramkan jiwa:

21. "Dunia ini ibarat bayangan. Kalau kau berusaha menangkapnya, ia akan lari. Tapi kalau kau membelakanginya, ia tak punya pilihan selain mengikutimu." - Ibnu Qayyim Al Jauziyyah

22. "Orang yang terkaya adalah orang yang menerima pembagian (taqdir) dari Allah dengan senang hati." - Ali bin Husein

23. "Orang yang hati bersih, melihat orang dengan kebaikan dahulu, orang yang hati kotor, melihat orang dengan keburukan dahulu."

24. "Kita adalah makhluk yang suka menyalahkan dari luar, tidak menyadari bahwa masalah biasanya dari dalam." - Abu Hamid Al Ghazali

25. "Jangan berduka, apa pun yang hilang darimu akan kembali lagi dalam wujud lain." - Jalaludin Rumi

26. "Boleh jadi kamu membenci sesuatu padahal ia amat baik bagimu, boleh jadi pula kamu menyukai sesuatu padahal ia amat buruk bagimu. Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui." - QS. Al-Baqarah 216

27. "Maka sesungguhnya bersama kesulitan itu ada kemudahan." - QS Al Insyirah 5

28. "Balas dendam terbaik adalah menjadikan dirimu lebih baik." - Ali bin Abi Thalib

29. "Datangnya kematian tidak menunggu hingga kamu akan menjadi lebih baik. Jadilah orang baik dan tunggulah kematian." - Habib Ali Zainal Abidin

30. "Dosaku sangat membebaniku. Tetapi ketika aku mengukurnya dengan rahmat-Mu, Ya Allah, ampunan-Mu lebih besar." - Imam Syafii

31. "Hati menjadi resah dan gelisah ketika kita terbiasa berandai-andai dalam menyikapi persoalan hidup." - Aa Gym

32. "Tetapi orang yang bersabar dan memaafkan, sesungguhnya (perbuatan) yang demikian itu termasuk hal-hal yang diutamakan." - QS. Asy-Syuura : 43

33. "Orang yang terkaya adalah orang yang menerima pembagian (taqdir) dari Allah dengan senang hati." - Ali bin Husein

34. "Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum hingga mereka merubah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri." - QS. Ar Rad : 11

35. "Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya." - QS. Al-Baqarah : 286

36. "Berpikirlah positif, tidak peduli seberapa keras kehidupanmu." - Ali bin Abi Thalib

37. "Dunia ini ibarat bayangan. Kalau kau berusaha menangkapnya, ia akan lari. Tapi kalau kau membelakanginya, ia tak punya pilihan selain mengikutimu." - Ibnu Qayyim Al Jauziyyah

38. "Barang siapa yang tidak mensyukuri yang sedikit, maka ia tidak akan mampu mensyukuri sesuatu yang banyak." - HR. Ahmad

39. "Jangan bersedih. Sesungguhnya pertolongan akan datang bersama kesabaran." - HR. Ahmad

40. "Jangan kamu merasa lemah dan jangan bersedih, sebab kamu paling tinggi derajatnya jika kamu beriman." - QS. Ali Imran: 139

 

3. Kata-Kata Renungan yang Memotivasi

Dan yang terakhir yaitu ada kata-kata renungan yang memotivasi. Merenung tidak hanya memberikan kesan sedih, berikut beberapa kata-kata renungan yang memotivasi kalian untuk lebih baik lagi:

41. "Waktu yang telah berlalu, tak kan bisa kembali. Jika kamu mencintai hidupmu, jangan buang waktumu."

42. "Kesulitan manusia adalah menentukan sendiri akhir dari kehidupan ini."

43. "Tidak ada seorangpun dapat kembali ke masa lalu untuk membuat suatu awal yang baru. Namun, setiap orang dapat memulai saat ini untuk membuat suatu akhir dari yang baru."

44. "Kita cuma bisa hidup sekali saja didunia ini, tetapi jika kita hidup dengan benar, sekali saja sudah cukup."

45. "Hidup ini seperti piano.Berwarna putih dan hitam. Namun,ketika Tuhan yang memainkannya,Semuanya menjadi indah."

46. "Yang mengasyikan di dunia ini bukanlah dima kita berada, melainkan ke mana kita akan menuju."

47. "Apa yang masuk dalam pikiran kita baik maupun buruk dapat mempengaruhi perilaku dan kepribadian kita, oleh sebab itu biarlah Allah sepenuhnya menjadi otoritas atas pikiran kita."

48. "Kehidupan mungkin tidak semua berjalan seperti yang kita rencanakan, namun itu pasti berjalan sesuai dengan rencana tuhan."

49. "Kadang kita kurang menyadari, hal sederhanalah yang membuat kita bahagia."

50. "Harapan tinggallah harapan jika tidak disertai tindakan, impian tinggallah impian jika tidak selaras dengan kemampuan."

51. "Terkadang karena terlalu ingin mendapatkan apa yang kamu inginkan, kamu lupa apa yang kamu butuhkan."

52. "Percayalah, ketika satu pintu tertutup untuk anda, sebenarnya pintu yang lain selalu terbuka."

53. "Untuk mewujudkan hal-hal luar biasa, tak cukup dengan hanya tindakan, namun harus bermimpi, tak cukup hanya dengan rencana, namun juga harus percaya."

54. "Sesuatu yang baik, belum tentu benar. Sesuatu yang benar, belum tentu baik. Sesuatu yang bagus, belum tentu berharga. Sesuatu yang berharga, belum tentu bagus."

55. "Kebesaran seseorang tidak diukur dari kekuatannya, tapi diukur dari bagaimana dia berdiri tegap setiap kali dia terjatuh."

56. "Menunggu sangatlah mengesalkan, membosankan dan menggelisahkan. Begitu juga dengan seorang pemalas, yang seumur-umur hanya menunggu waktu yang tidak kunjung berakhir."

57. "Kegagalan adalah peluang untuk hal yang lebih baik. Kegagalan adalah batu loncatan untuk pengalaman yang berharga. Suatu hari nanti Anda akan bersyukur untuk beberapa kegagalan yang anda alami."

58. "Jangan terlemahkan oleh angin permasalahan. Layang-layang mampu terbang tinggi karena berani melawan angin. Hanya layang-layang yang putus benang yang hanyut oleh angin."

59. "Kita selalu terpaku pada pikiran bahwa kita harus lebih baik dari orang lain. Namun sejatinya adalah kita harus menjadi lebih baik dari diri kita yang kemarin."

60. "Jika hidupmu sekarang ini diwarnai cinta mendalam kepada Allah, maka akan membuat masa lalumu menjadi mimpi yang indah dan masa depan akan menjadi harapan yang cerah."

Itulah 60 kata-kata renungan yang penuh makna dan menyentuh hati. Bisa jadi sebuah bahan untuk kita lebih memperbaiki diri dalam kehidupan agar lebih baik lagi.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending