Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Ada banyak sekali keutamaan sholawat kepada Nabi yang begitu luar biasa dan istimewa. Bahkan anjuran umat muslim untuk senantiasa bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW terdapat dalam firman Allah SWT Q.S. Al-Ahzab ayat 56. Dalam ayat tersebut dijelaskan bahwa Allah beserta malaikat bersholawat kepada Nabi.
"Sesungguhnya Allah dan malaikatnya bersholawat kepada Nabi, wahai orang-orang yang beriman bershalawatlah kalian kepadanya dan juga ucapkanlah salam untuknya." (Qs. Al- Ahzab: 56)
BACA JUGA : Bacaan Doa Syukuran Arab Latin Dan Artinya
Advertisement
Di antara keutamaan sholawat Nabi yakni mendapatkan ketenangan, kebahagiaan, bukti cinta kepada Rasulullah SAW, amal kebaikan, penghapus dosa, mendapatkan rezeki dan keutamaan luar biasa lainnya. Sebab itulah membaca sholawat Nabi bisa diamalkan dalam kehidupan sehari-hari untuk mendapatkan keberkahan dan karamah.
Seperti kata-kata mafia sholawat Islami berikut ini yang menyejukkan hati mengandung makna mendalam tentang kehidupan. Langsung saja simak ulasannya tentang kata-kata mafia sholawat Islami dari parah tokoh dan pemuka agama seperti Gus Miftah serta Habib Syech.
(credit: unsplash.com)
Sholawat untuk Baginda Rasulullah SAW hendaknya senantiasa selalu diamalkan umat muslim. Sebab, bersholawat bisa mendatangkan kebaikan dunia bahkan kebaikan akhirat. Selain itu, sholawat Nabi biasanya dilantunkan sebelum ataupun sesudah menyelenggarakan sebuah acara keagamaan. Tujuannya tentu agar mendapatkan karamah serta bukti kecintaan umat Islam terhadap Rasulullah SAW. Berikut kata-kata mafia sholawat Islami yang menyejukkan hati.
1. "Orang jika semakin dekat dengan Nabi, semakin tau caranya bicara, semakin tau caranya melihat, semakin tau caranya berpikir, semakin tau caranya menjalankan kehidupan. Maka semakin terjaga kehidupannya." - Ustadzah Halimah Alaydrus
2. "Ya Allah kirimkan salam kepada orang pilihan-Mu. Muhammad yang kami cintai berkahilah Dia."
3. "Aku rela Allah sebagai Tuhanku, Islam sebagai agamaku."
4. "Semoga sholawat dan salam Allah limpahkan kepada Muhammad utusan Allah SWT. Sholawat dan salam Allah semoga dilimpahkan-Nya."
5. "Menyelimuti hati dengan dzikir dan sholawat memang menyejukkan hati." - Silvarani, Bintang Jatuh
6. "Nabi Muhammad Sang Permata Hati adalah satu-satunya pintu Allah. Bersholawatlah kepadanya dan ulangilah. Maka engkau akan mendapatkan keberuntungan dan kebahagiaan. Pintu harapan dan keselamatan didalamnya. Maka barang siapa yang ada didalamnya tidak akan celaka. Maka bentangkanlah telapak tangan harapan kepadanya. Maka dialah sang kekasih Muhammad."
7. "Sesungguhnya Tuhanku amat dekat lagi memperkenankan (doa hamba-Nya)." - QS. Huud: 61
8. "Allah menjadikanmu seorang muslimah karena Ia ingin melihatmu di surga, yang perlu kamu lakukan adalah kamu pantas untuk itu." - Gus Miftah
9. "Dosa-dosamu boleh jadi sebesar kapal, tapi jangan lupa bahwa rahmat Allah lebih besar daripada lautan." - Gus Miftah
10. "Ya Allah, perbaiki aku, perbaiki yang rusak dalam hatiku, dan kembalikan aku ke jalan-Mu dengan baik."
11. "Wahai kekasihku, Wahai Muhammad, Wahai pengantin tanah timur dan barat (sedunia). Wahai Nabi yang dikuatkan dengan wahyu diagungkan. Wahai imam dua arah Kiblat."
12. "Orang yang kuat bukanlah dia yang tidak pernah menangis, tetapi orang yang terus istiqomah di tengah godaan." - Gus Miftah
13. "Jika kamu tidak memiliki apa yang kamu cintai, maka cintailah apa yang kamu miliki." - Habib Syech
14. "Gembirakanlah Rosululullah dengan amal dan akhlak kalian, sebagaimana Rasulullah membela kalian." - Habib Syech
15. "Kowe ora seneng sholawatan karepmu. Tapi rausah ngelek-elek wong sing sholawatan."
(Jika kamu tidak menyukai sholawatan itu terserah, tapi tidak perlu menjelek-jelekan orang yang bersholawat)
16. "Dasarnya orang baik, mau dihina pun akan tetap baik." - Gus Miftah
17. "Tetapi orang yang bersabar dan memaafkan, sesungguhnya (perbuatan) yang demikian itu termasuk hal-hal yang diutamakan." - QS Asy-Syuura 43
18. "Sesungguhnya Tuhanku amat dekat lagi memperkenankan (doa hamba-Nya)." -Q.S Huud: 61
19. "Allah tidak melihat bentuk rupa dan harta benda kalian, tapi Dia melihat hati dan amal kalian."
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(credit: unsplash.com)
Ada banyak sekali keutamaan saat kita bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW. Bahkan perintah untuk bersholawat ini juga terdapat dalam firman Allah SWT yakni Q.S Al-Ahzab ayat 56. Sebab itulah umat muslim harusnya senantiasa mengamalkan sholawat. Nah berikut ini ada sejumlah kata-kata mafia sholawat Islami yang bijak dari tokoh dan pemuka agama.
20. "Menjadi penting itu baik, namun menjadi baik itu lebih penting."
21. "Ujung akal itu pikir, pangkal agama itu dzikir." - Buya Hamka
22. "Seharusnya manusia itu seperti tanah, belajar dari sifat tanah, banyak mengalah dan ridho. Orang yang mengalah akan tinggi derajatnya." - Gus Miftah
23. "Jangan pernah menghina pendosa, seolah kita tak pernah berbuat dosa." - Gus Miftah
24. "Setelah memohon kepada Allah untuk membimbingmu ke jalan yang lurus, jangan hanya berdiri di sana. Tapi, mulailah berjalan menuju petunjuk-Nya." - Anonim
25. "Menghormati ilmu dan guru adalah salah satu kunci keberkahan."
26. "Ilmu tanpa agama adalah suatu kecacatan, dan agama tanpa ilmu merupakan kebutaan." - Gus Miftah
27. "Gembirakanlah Rasulullah dengan amal dan akhlak kalian, sebagaimana Rasulullah membela kalian." - Abdul Qodir Assegaf
28. "Dengan cinta segala beban akan menjadi ringan. Kerjakan semua ibadah dengan landasan cinta, niscaya kenikmatan dan kebahagiaan selalu menyertainya." - Habib Syech
29. "Pikir dan zikir jangan dipisahkan. Pikir tanpa zikir tertipu. Zikir tanpa pikir keliru! Jangan mencari yang tersirat hingga menghampiri yang sesat." - Pahtol Mohamad Juoi
30. "Ketika kamu tidak mampu mengungkapkan doamu ke dalam kata-kata, ingat bahwa Allah mendengar hatimu." - Anonim
31. "Janganlah engkau menangisi kesempatan yang sudah berlalu karena itu akan menutup mata kita dari kesempatan yang baru." - Habib Syech
32. "Ingat saudaraku, pada akhirnya surga itu akan di tempati oleh ahli maksiat yang pada akhirnya bertaubat. Bukan orang yang sok suci namun pada akhirnya tersesat." - Gus Miftah
33. "Lebih baik mati dalam kemuliaan dari pada hidup dalam keterhinaan." - Habib Syech
34. "Memang hobi kamu hanya sholawatan tetapi ketahuilah kalian bahwa hobi kami tidak bisa dibayar dengan wujud apapun."
35. "Jika sholawatan masih kau buat bahan candaan maka Allah pun tidak bercanda negasih dosanya kepadamu."
36. "Berikanlah pakaian kepada orang yang telanjang, dan berikanlah tongkat kepada orang buta." - Gus Miftah
37. "Sekecil apapun perbuatan baik pasti ada balasannya, sekecil apapun perbuatan buruk pun pasti ada balasannya." - Gus Miftah
38. "Dan jangan sekali-kali kamu mengatakan tentang sesuatu: 'Sesungguhnya aku akan mengerjakan ini besok pagi. Kecuali (dengan menyebut): Insya Allah." - Q.S Al-Kahfi: 23-24
39. "Jauhilah dengki, karena dengki memakan amal kebaikan sebagaimana api memakan kayu bakar."
Advertisement
(credit: unsplash.com)
Bagi umat muslim, sholawat menjadi pelipur lara. Apalagi saat kita tengah dihadapkan dengan persoalan hidup, bersholawat kepada Nabi seolah memberi kekuatan. Seperti kata-kata mafia sholawat Islami berikut ini mengandung pesan mendalam tentang kehidupan.
40. "Tidak ada suksesnya anak tanpa tirakatnya orang tua." - Gus Miftah
41. "Dan mintalah pertolongan melalui sabar dan salat." - QS. Al-Baqarah: 45
42. "Sesungguhnya Tuhanku benar-benar Maha Mendengar (memperkenankan) doa." - QS. Ibrahim: 39
43. "Jangan lihat orang dari pakaiannya semata." - Gus Miftah
44. "Orang yang dibenci tidak akan merasakan kesedihan yang dalam sedangkan orang yang membenci akan kehilangan banyak kebahagiaan." - Habib Syech
45. "Saat orang bicara buruk mengenai kita, padahal kita tidak pernah mengusik kehidupan mereka, itu pertanda bahwa kehidupan kita sebenarnya lebih indah dari mereka." - Habib Syech
46. "Cintailah Tuhan sebagaimana kamu mencintai ayah dan ibumu."
47. "Hidup di dunia butuh bayaran, hidup di akhirat butuh ganjaran." - Habib Syech
48. "Kamu harus yakin akan datang suatu saat kamu dipertemukan dengan orang yang tepat, yang kedatangannya untuk menetap, bukan karena nafsu sesaat." - Gus Miftah
49. "Janganlah merasa sedih manakala kamu tidak dihargai, tapi bersedihlah manakala kamu tidak berharga." - Habib Syech
50. "Tersakiti itu soal biasa tapi berusaha untuk tidak menyakiti adalah suatu yang luar biasa dan ini yang aku pelihara di jiwa." - Habib Syech
51. "Jika engkau ingin melihat indahnya fajar, maka engkau harus melalui gelapnya malam." - Habib Syech
52. "Kamu tidak usah kebanyakan mengatur, karena hidup sudah ada yang mengatur, manusia hidup cukup mengikuti aturan dan bersandar kepada Tuhan Allah." - Gus Miftah
53. "Orang yang meragukan rezekinya maka ia meragukan sang pemberi rezeki." - Gus Miftah
(credit: unsplash.com)
Mendengar lantunan bacaan sholawat seringkali bisa bikin hati jadi tenang. Terlebih jika mengamalkan sholawat Nabi Muhammad SAW bukan hanya bermanfaat untuk membuatmu lebih kuat melainkan dapat dijadikan amalan bernilai kebaikan. Seperti kata-kata mafia sholawat Islami berikut ini bisa menguatkan hati.
54. "Gaji itu hanya bagian kecil dari rejeki, gaji keluar bulanan, rejeki datang kapan saja. Besar kecilnya rejeki tergantung kedekatan kita kepada Allah SWT." - Gus Miftah
55. "Barang siapa yang bersungguh-sungguh berjalan pada jalannya maka pasti ia akan sampai pada tujuannya." - Gus Miftah
56. "Allah tidak akan pernah meninggalkanmu dengan tangan kosong. Dia akan mengganti semua yang telah hilang. Jika Allah memintamu untuk meletakkan sesuatu, itu karena Dia menginginkan kamu untuk memilih sesuatu yang lebih besar." - Anonim
57. "Hidup itu keras dan tak mudah, tapi aku jauh lebih keras dan tak mudah dikalahkan." - Gus Miftah
58. "Manusia yang lulus ujian adalah manusia yang dalam kondisi senang ataupun sedih, dia tetap ingat pada Allah." - Silvarani, Bintang Jatuh
59. "Jangan pernah menyerah berdoa kepada Allah. Mungkin tidak terkabul sekarang, tidak pula bulan depan, tetapi pasti itu akan terkabul ketika Allah merasa itu yang terbaik untukmu." - Dr. Bilal Philips
60. "Dosa-dosamu boleh jadi sebesar kapal, tapi jangan lupa bahwa rahmat Allah lebih besar daripada lautan." - Gus Miftah
61. "Ketakutanmu terhadap kegagalan itulah yang membuatmu gagal." - Habib Syech
62. "Sesungguhnya Allah tidak pernah ambil yang kita sayang tanpa menggantinya dengan yang lebih baik." - Habib Syech
63. "Belajarlah mengalah sampai tak seorangpun mengalahkanmu. Belajarlah merendah sampai tak seorangpun merendahkanmu. Belajarlah sabar sampai Allah Ta'alaa mengangkat derajatmu." - Habib Syech
64. "Untuk semua kepedihan yang kau alami, bersabar dan bertahanlah, karena Allah tahu di mana batas kemampuanmu." - Gus Miftah
65. "Dan tiada seorangpun yang dapat mengetahui (dengan pasti) apa yang akan diusahakannya besok." - Q.S Luqman: 34
Itulah 65 kata-kata mafia sholawat islami yang menyejukkan hati, bijak dan sarat makna hidup. Kata-kata tentang sholawat di atas bisa memberimu energi positif yang menguatkan hati.
Sumber: @quoteshabibsyech, @habibsyech.id, liputan6.com, ydhartono.com
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement
8 Potret Sugeng Tumbler 'Gunung Bromo', Awalnya Pengepul Rongsokan dengan Bayaran Rp 20 Ribu Per Hari
Momen Kevin Aprilio Ikut Antarkan Widy Vierratale dan Rombongan Berangkat Jalani Ibadah Umrah
3 Potret Beby Istri Onadio Leonardo Pakai Hijab, Banjir Pujian dan Disebut Cantik Seperti Orang Arab
7 Potret Antea Turk, Begini Profil Cicit Buyut Kakak WR Supratman yang Raih Banyak Prestasi karena Sangat Berbakat
Menu Sahur Simple dan Praktis ala Bio One, Mudah Dibuat tapi Bikin Ngiler Banget