9 Cara Membuat Es Buah yang Segar, Mudah dan Beraneka Rasa

Penulis: Nurul Wahida

Diperbarui: Diterbitkan:

9 Cara Membuat Es Buah yang Segar, Mudah dan Beraneka Rasa
Cara membuat es buah (credit: freepik.com)

Kapanlagi.com - Es buah sangat cocok jadi minuman segar dan nikmat dikonsumsi saat cuaca panas. Kombinasi berbagai buah dengan kuah es yang terbuat dari susu ataupun sirup menyajikan minuman ini begitu digemari berbagai kalangan. Cara membuat es buah yang segar bahkan mudah banget dipraktikkan sendiri di rumah dengan aneka rasa.

Ada cara beda menikmati buah-buahan segar selain disantap langsung. Salah satunya memadukan buah tersebut dengan olahan es yang dikenal dengan sebutan es buah. Sajian minuman ini cukup mudah ditemui di berbagai wilayah dengan harga dan rasa yang bervariasi. Sebut saja mulai dari es buah susu, es buah sirup, es buah soda, es buah santan, ataupun es buah campur.

Berbagai jenis buah juga cocok dijadikan bahan dasar untuk minuman menyegarkan ini dengan rasanya yang manis. Adapun buah segar yang kerap dikombinasikan diantaranya yakni buah naga, buah nanas, buah melon, semangka, nangka, apel, durian, kiwi, dan lain sebagainya. Cara membuat es buah bahkan terbilang sangat mudah dipraktikkan sendiri di rumah dengan bahan-bahan terjangkau.

Tak hanya mengkombinasikan buah segar, melainkan minuman ini juga kerap dipadukan bersama jelly ataupun agar-agar yang makin menyempurnakan rasa es buah. Tak heran jika banyak orang begitu menggemari sajian minuman segar ini sebagai teman menyantap hidangan lainnya.

Adapun resep dan cara membuat es buah yang segar dan mudah sebagai berikut dapat kalian praktikkan sendiri di rumah.

 

 

1. Es Buah Segar Sederhana

Cara membuat es buah segar dan nikmat dapat kalian praktikkan sendiri di rumah dengan resep di bawah ini. Resep es buah ini begitu nikmat dikonsumsi saat cuaca panas ataupun sebagai teman menyantap hidangan. Perpaduan kuah sirup dari gula menyajikan sajian minuman ini cocok kalian konsumsi. Berikut resep es buah segar yang dilansir dari @mache_kitchen.

Bahan es buah:

- Stroberi, secukupnya

- Kelengkeng.

- Longan kering.

- Gula cairkan.

- Biji selasih, rendam dengan air panas.

- Es batu.

Cara membuat es buah:

- Proses untuk membuat es buah yang pertama yakni dengan memasak gula dan longan hingga gula larut dan berubah warna.

- Setelah itu masukkan es batu dalam kuah tersebut dan beri tambahan air secukupnya.

- Selanjutnya masukkan potongan buah secukupnya sesuai selera.

- Setelah itu tambahkan biji selasih, dan aduk hingga merata.

- Koreksi rasa, dan es buah siap untuk disajikan.

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Cara Membuat Es Buah Susu

Selain dengan sirup, kalian juga dapat mengganti kuah es menggunakan susu putih. Adapun resep dan cara membuat es buah susu sebagai berikut dilansir dari cookpad.com.

Bahan es buah:

- 1/2 buah melon.

- 1 buah mangga.

- 1 buah naga.

- 2 buah apel hijau.

- 3 tangkai buah anggur, potong jadi dua.

- 4 botol yakult.

- 100 ml susu UHT full cream.

- Es batu secukupnya.

Cara membuat es buah:

- Pertama cuci bersih semua buah-buahan lalu potong dadu buah tersebut.

- Siapkan wadah besar lalu tuang yakutl dan susu aduk hingga merata.

- Tambahkan es secukupnya, lalu masukkan semua buah-buahan aduk kembali hingga merata.

- Koreksi rasa, lalu es buah susu siap disajikan.

 

3. Cara Membuat Es Buah Campur

Es buah campur merupakan perpaduan antara berbagai jenis buah segar yang menjadikan minuman ini makin enak dan nikmat dikonsumsi. Adapun resep dan cara membuat es buah campur sebagai berikut dilansir dari cookpad.com.

Bahan es buah:

- Sirup rasa stroberi.

- Mangga secukupnya.

- Naga secukupnya.

- Melon secukupnya.

- Apel secukupnya.

- Jelly rasa leci.

- Tape singkong.

- Nata de coco.

- Astor.

- Susu cair secukupnya.

- Susu kental manis.

- Es batu.

Cara membuat es buah:

- Pertama untuk membuat es buah yakni siapkan semua bahan lalu cuci bersih buah dan potong dadu atau sesuai selera.

- Siapkan wadah lalu tuang susu cair dan es batu serta bahan lainnya lalu aduk sampai merata.

- Tata buah, lalu siram dngan sirup dan susu kenyal manis, beri astor agar makin nikmat.

 

 

4. Cara Membuat Es Buah Mangga Susu

Bagi penggemar buah mangga, sajian minuman segar berbahan dasar mangga dapat kalian nikmati dengan sangat nikmat. Terlebih resep di bawah ini juga memadukan keju yang makin menambah cita rasa. Adapun resep dan cara membuat es buah mangga susu sebagai berikut dilansir dari @auroraskitchen.

Bahan es buah:

- 3 buah mangga harum manis, potong dadu.

- 200 gram keju cheddar.

- 1 kaleng susu evaporasi.

- 1 sachet agar jelly mangga.

- 1 sachet nata de coco.

- 3 sachet susu kental manis.

- 500 ml susu cair plain.

- 600 ml air tambah 6 sdm gula pasir.

Cara membuat es buah:

- Pertama masukkan agar jelly, gula pasir, dan air masak hingga mendidih lalu tuang dalam cetakan loyang.

- Setelah itu potong agar jelly dengan bentuk dadu kecil.

- Selanjutnya siapkan buah mangga dan potong dadu, lalu masukkan ke dalam blender bersama keju cheddar. Haluskan hingga menjadi jus.

- Tambahkan susu evaporasi, kental manis dan susu cair.

- Setelah itu kupas mangga sisanya dalam bentuk dadu keci..

- Siapkan gelas, tata agar jelly mangga, nata de coco, potongan mangga, susu cair, jus mangga.

- Setelah itu tambahkan es batu secukupnya dan es buah susu mangga siap disajikan.

 

 

5. Cara Membuat Es Buah Pudding

Adapun resep dan cara membuat es buah pudding dapat kalian praktikkan sendiri di rumah dengan bahan terjangkau di bawah ini dilansir dari cookpad.com.

Bahan es buah:

- 1 bungkus agar-agar plain.

- 1 bungkus nutrijell plain.

- 200 ml susu kental manis.

- 900-950 susu cair.

- 1 sdm vanilla extract.

Bahan buah:

- Nanas.

- Pepaya.

- Jeruk.

Bahan kuah:

- 1/4 gula pasir.

- 1 batang kayu manis.

- 500-800 ml air.

Cara membuat es buah:

- Pertama cuci bersih buah dan potong buah sesuai selera bisa bentuk dadu,

- Setelah itu kalian dapat merebus nanas sebentar agar aromanya semakin keluar sebagai campuran pudding, lalu sisihkan.

- Setelah itu buat lapisan pudding dan campur dengan agar-agar, jelly, susu kental manis, susu cair aduk sampai merata.

- Tambahkan vanilla extract dan aduk lalu masak hingga mendidih.

- Tuangkan adonan pudding ke dalam wadah. Diamkan pudding sampai mengeras.

- Setelah itu buat kuah es buah dengan mencampurkan air, gula pasir, kayu manis, masak dan aduk hingga gula larut dan mendidih.

- Selanjutnya diamkan hingga dingin, lalu siram pudding dengan air gula tersebut dan masukkan ke dalam kulkas hingga agak dingin.

- Pudding es buah siap disajikan.

 

 

6. Cara Membuat Sop Es Buah

Penyajiannya dengan kuah banyak membuat sajian minuman es buah ini kerap disebut dengan istilah sop buah. Adapun resep dan cara membuat sop es buah sebagai berikut dilansir dari @evi_novrianty.

Bahan es buah:

- 1 buah naga merah.

- 1 buah kiwi.

- 1 buah pepaya.

- 1 bungkus nata de coco.

- 1 sdm biji selasih, rendam dengan air panas.

- Susu kental manis full cream, secukupnya.

- Sirup sesuai selera.

- Air es secukupnya.

- Es batu.

Cara membuat es buah:

- Pertama cuci bersih buah dan potong sesuai selera.

- Letakkan dalam wadah lalu tambahkan biji selasih, sirup, susu kental manis, air es, aduk sampai merata.

- Koreksi rasa, apabila sudah pas sajikan sop buah dalam mangkuk besar.

 

 

7. Cara Membuat Es Buah Santan

Susu dapat kalian ganti dengan bahan santan yang sama-sama akan menghasilkan sajian es buah yang nikmat. Adapun resep dan cara membuat es buah santan sebagai berikut dilansir dari brilio.net.

Bahan es buah:

- 200 gram alpukat, potong dadu.

- 200 gram melon, potong dadu.

- 100 gram Nangka, risi memanjang.

- 50 gram sagu Mutiara, rebus dan tiriskan.

- 150 gram kolah kaling, belah jadi dua bagian.

- 200 gram pepaya, potong dadu.

- 150 gram gula pasir.

- 5 sdm susu kental manis.

- 3 lembar daun pandan, potong kecil.

- 1/2 sdt garam.

- 200 ml santan.

Cara membuat es buah:

- Pertama masak santan bersama daun pandan, gula pasir, dan garam lalu adk sampai merata. Usahakan santan agar tidak pecah.

- Lalu angkat dan dinginkan santan.

- Tambahkan susu kental manis, aduk merata.

- Masukkan semua buah-buahan ke dalam wadah lalu tambahkan es batu dan siram dengan kuah santan.

- Es buah santan siap disajikan.

 

 

8. Cara Membuat Es Buah Soda

Soda juga bisa kalian pilih untuk sajian nikmat dan lezat es buah seperti resep di bawah ini. Adapun cara membuat es buah soda sebagai berikut dilansir dari cookpad.com.

Bahan es buah:

- 1/2 kg pepaya, potong dadu.

- 1/2 kg buah mangga, potong dadu.

- 1/2 kg buah nanas, potong dadu.

- 1/2 kg buah naga, potong dadu.

- 1/2 kg buah apel, potong dadu.

- 1/2 kg buah pir, potong dadu.

- 300 gram kolang-kaling, potong dadu.

- 1/4 kg gula pasir, potong dadu.

- Sirup coco pandan.

- 1/2 kg kelapa muda.

- 1 liter soda.

- Es batu secukupnya.

Cara membuat es buah:

- Pertama cuci kolang kaling sampai bersih dan belah menjadi dua bagian. Rebus kolang kaling sampai matang dan empuk,lalu angkat dan tiriskan.

- Setelah siapkan semua buah dalam mangkuk, selanjutnya tambahkan sirup, soda dan es batu.

- Es buah soda siap disajikan.

 

9. Cara Membuat Es Buah Timun Selasih

Rasa segar timun yang dipadukan dengan biji selasih menghadirkan sajian minuman yang nikmat untuk dikonsumsi. Adapun resep dan cara membuat es buah timun selasih sebagai berikut dilansir dari @chintamaria28.

Bahan es buah:

- 2-3 buah timun, ukuran sedang.

- 1 cup nata de coco.

- 3-4 sdm sirup pandan.

- Biji selasih secukupnya.

- Es batu secukupnya,

- Air secukupnya.

Cara membuat es buah:

- Pertama kupas dan cuci buah timun lalu serut hingga habis.

- Setelah itu siapkan gelas dan tuang sirup lalu masukkan es, nata de coco dan biji selasih.

- Aduk dan beri parutan timun, aduk merata.

- Es buah timun siap disajikan.

Nah itulah 9 cara membuat es buah yang segar, mudah dan aneka rasa. Selamat mencoba KLovers.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending