Arti PTS dalam Kegiatan Belajar Mengajar, Beserta Istilah Lainnya


Berita | Senin, 19 Desember 2022 11:22

Kapanlagi.com - Dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah saat ini memiliki banyak sekali penilaian untuk murid-murid mereka. Salah satunya yaitu, dengan melakukan penilaian dalam bentuk PTS. Namun, apa sih PTS itu?


Ya, arti PTS adalah sebuah kegiatan untuk menilai atau memberikan penilaian pada siswa pada tengah semester. Arti PTS sendiri merupakan singkatan dari Penilaian Tengah Semester dan dilakukan di pertengahan semester.

Selain mengetahui arti PTS, KLovers juga bisa mengetahui istilah lainnya dalam penilaian untuk kegiatan belajar mengajar di sekolah. Sehingga, KLovers mengetahui penilaian apa saja yang ada di sekolah.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini penjelasan tentang arti PTS, beserta istilah lainnya dan perbedaannya dengan UTS. Yuk langsung saja dicek.

1 dari 3 halaman

1. Penjelasan Arti PTS

Ilustrasi (credit: pexels.com)

Seperti yang dijelaskan sebelumnya bahwa, arti PTS adalah adalah sebuah kegiatan untuk menilai atau memberikan penilaian pada siswa pada tengah semester. Arti PTS sendiri merupakan singkatan dari Penilaian Tengah Semester dan dilakukan di pertengahan semester.

Penilaian PTS sendiri kurang lebih selama tiga bulan proses pembelajaran. Sehingga, PTS biasanya diadakan pada minggu ke-8 atau minggu ke-9. Dan PTS bertujuan untuk mengukur capaian pembelajaran kamu selama setengah semester (sumatif).

Biasanya PTS memiliki bobot nilai 20% terhadap nilai akhir yang akan kamu terima nanti. Dan ini menjadi cocot yang lumayan besar untuk KLovers agar mendapatkan nilai akhir yang maksimal.

2 dari 4 halaman

2. Perbedaan PTS dan UTS

Ilustrasi (credit: pexels.com)

Nah, bagaimana dengan perbedaan PTS dan juga UTS? Ya, pengertian PTS dan juga UTS ternyata serupa ya KLovers. Arti PTS sendiri adalah Penilaian Tengah Semester, sedangkan arti UTS adalah Ujian Tengah Semester. Keduanya memiliki makna dan tujuan yang sama dalam kegaian sekolah.

Namun, memang beberapa sekolah ada yang menggunakan istilah PTS dan ada lagi yang menggunakan istilah UTS. Setiap sekolah memiliki cara masing-masing bagaimana mereka akan menentukan kegiatan UTS dan juga PTS ini. Sehingga, tidak ada perbedaan dalam arti PTS adan juga UTS ya KLovers.

3 dari 4 halaman

3. Istilah Lainnya

Ilustrasi (credit: pexels.com)

Nah, setelah mengetahui penjelasan tentang arti PTS. Maka selanjutnya yaitu mengetahui istilah lain dari penilaian sekolah ataupun ujian sekolah. Dan istilah-istilah ini wajib diketahui untuk kalian yang masih sekolah ataupun anak-anak kalian yang masih sekolah. Berikut ini istilah lainnya selain arti PTS.

1. Penilaian Harian (PH)

Istilah pertama ada PH atau Penilaian Harian. Istilah ini adalah istilah baru yang menggantikan istilah Ulangan Harian (UH). Berbeda dengan Ulangan Harian (UH) PH memiliki cakupan yang lebih luas karena penilaiannya mencakup tiga hal, yaitu aspek kognitif (pemahaman), aspek psikomotorik (keterampilan), dan aspek afektif (perilaku).

Aspek penilaian yang termasuk dalam Penilaian Harian (PH) meliputi ulangan harian, tugas sekolah, dan sikap serta perilaku siswa selama proses belajar mengajar berlangsung. Kegiatan PH sendiri dilaksanakan oleh sekolah dan guru ya KLovers. Hal ini untuk mengetahui capaian belajar siswa selama kegiatan belajar mengajar.

Dan dari hasil PH atau Penilaian Harian tersebut, guru akan menentukan apakah siswa tersebut harus mengikuti program perbaikan atau pengayaan. Sehingga, ia dapat mengikuti kegiatan belajar mengajar selanjutnya tanpa adanya kendala.

2. Penilaian Akhir Semester (PAS)

Penilaian Akhir Semester atau disingkat dengan kata PAS adalah ujian yang diselenggarakan oleh sekolah untuk menilai capaian siswa selama satu semester. Dan kegiatan PAS ini selalu dilaksanakan pada akhir semester gasal.

Serupa dengan PTS, PAS juga bertujuan untuk mengukur capaian belajar siswa selama satu semester. Biasanya PAS memiliki bobot nilai yang sama dengan PH, yaitu 40%. Sehingga, ini menjadi bobot nilai cukup besar untuk menentukan nilai akhir seorang siswa.

3. Penilaian Akhir Tahun (PAT)

Istilah lainnya dalam kegiatan belajar mengajar ada PAT atau Penilaian Akhir Tahun. Kegiatan PAT ini adalah ujian yang dilaksanakan oleh sekolah untuk menilai capaian pembelajaran kamu di akhir semester genap. PAT mencakup seluruh indikator yang merepresentasikan kompetensi dasarmu dalam jangka waktu satu tahun atau selama dua semester.

4. Ujian Sekolah (US)

Istilah Ujian Sekolah atau US bukan hal yang asing lagi tentunya. Kegiatan US adalah ujian yang dilaksanakan oleh sekolah untuk menilai capaian pelajaran kalian khusus dalam mata pelajaran yang tidak diujikan dalam Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN).

Pada kegiatan US ini terdapat beberapa mata pelajaran dalam yang hanya diujikan dalam bentuk ujian tulis saja atau ujian praktik saja, serta beberapa mata pelajaran yang dilaksanakan dalam bentuk ujian tulis dan ujian praktik sekaligus.

5. Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN)

Dan istilah terakhir ada USBN atau Ujian Sekolah Berstandar Nasional. Arti USBN sendiri adalah ujian untuk beberapa mata pelajaran tertentu yang diselenggarakan oleh sekolah. Hal ini guna mengukur pencapaian kompetensi belajar siswa berdasarkan standar kompetensi lulusan.

Berbeda dengan US yang diselenggarakan pribadi oleh sekolah, penyusunan dan penetapan kisi-kisi USBN disusun oleh Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) berdasarkan kriteria pencapaian standar kompetensi lulusan, standar isi, dan kurikulum yang berlaku dengan standar nasional.

Itulah penjelasan tentang arti PTS yang bisa KLovers ketahui. Selain mengetahui arti PTS, KLovers juga bisa mengetahui istilah lainnya dalam kegiatan belajar mengajar.

(kpl/dhm)

Topik Terkait