Weton Pasangan Paling Berjodoh Menurut Primbon Jawa, Bakal Punya Rumah Tangga Harmonis


Berita | Jum'at, 20 Oktober 2023 17:44

Kapanlagi.com - Weton dalam Primbon Jawa menjadi salah satu unsur penting di kehidupan seseorang. Weton yang didapat dari perhitungan hari lahir dan pasaran Jawa diyakini bisa menentukan berbagai hal di kehidupan seseorang, termasuk soal jodoh. Kaitannya dengan perjodohan, dalam pandangan budaya Jawa setiap weton diyakini punya pasangan paling tepat. Karenanya, banyak orang penasaran dengan weton pasangan paling cocok menurut primbon Jawa.


Menurut primbon Jawa, kombinasi weton yang diyakini berjodoh dipercaya dapat membawa keberuntungan di rumah tangga. Pada akhirnya, pasangan weton yang cocok dan diramalkan berjodoh akan mempunyai rumah tangga harmonis dan adem ayem. Karenanya, sampai sekarang ramalan jodoh primbon Jawa masih sangat dipegang sampai sekarang demi bisa menemukan pasangan yang tepat.

Penasaran, weton apa saja yang disebut paling berjodoh menurut primbon Jawa? Untuk mengetahuinya, langsung saja simak ulasannya berikut ini.

1 dari 3 halaman

1. Ramalan Jodoh Menurut Primbon

Ilustrasi Ramalan Jodoh Menurut Primbon (credit: unsplash)

Dari dulu sampai sekarang, primbon Jawa masih digunakan untuk meramalkan kecocokan pasangan yang akan menikah. Sementara, seperti yang disebutkan di awal, bahwa ramalan jodoh di primbon Jawa bisa dilakukan dengan metode perhitungan khusus menggunakan weton dan neptu.

Oleh karena itu, untuk mengetahui weton pasangan paling cocok menurut primbon Jawa perlu dipelajari metode hitungannya. Untuk melakukan hitungan ramalan jodoh dalam primbon Jawa terbilang mudah yaitu dengan menjumlahkan neptu sepasang kekasih yang akan menikah.

Untuk yang belum familiar, neptu merupakan sebuah bilangan khusus setiap weton yang diperoleh dengan menjumlahkan nilai dari hari kelahiran dan nilai pasaran Jawa. Karenanya, setiap hari kelahiran memiliki nilai khusus yang digunakan dalam perhitungan ini.

Untuk pemahaman yang lebih mendalam, mari kita bahas nilai-nilai yang terkait dengan setiap hari kelahiran dan pasaran Jawa.

Nilai Hari Lahir:

- Hari Minggu nilainya 5

- Hari Senin nilainya 4

- Hari Selasa nilainya 3

- Hari Rabu nilainya 7

- Hari Kamis nilainya 8

- Hari Jumat nilainya 6

- Hari Sabtu nilainya 9

Sementara nilai dari hari pasaran Jawa, sebagai berikut:

- Pasaran Legi nilainya 5

- Pasaran Pahing nilainya 9

- Pasaran Pon nilainya 7

- Pasaran Wage nilainya 4

- Pasaran Kliwon nilainya 8

Sebagai contoh hitungan ramalan jodoh primbon Jawa:

Pihak perempuan Rabu Legi (7+5=12) dan pihak laki-laki Minggu Pahing (5+9=14). Arti dari 12+14= 26 adalah PESTHI. Dalam berumah tangga, pasangan PESTHI ini akan rukun, tenteram, damai sampai tua.

 

2 dari 4 halaman

2. Hasil Ramalan Jodoh Primbon Jawa

Ilustrasi Hasil Ramalan Jodoh Primbon Jawa (credit: unsplash)

Pada contoh hitungan ramalan jodoh menurut primbon di atas, sudah disinggung bahwa ada hasil ramalan yang disebut PESTHI. Meski begitu, ternyata ada banyak sekali hasil ramalan dalam primbon Jawa. Setiap hasil ramalan mewakili beberapa angka hasil hitungan.

Menariknya setiap hasil ramalan tersebut tak selamanya baik dan berjodoh, tapi ada juga yang kurang baik bahkan berujung ke perpisahan. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui setiap hasil ramalan primbon Jawa. Berikut rincian mengenai primbon Jawa lengkap tentang jodoh:

1. PEGAT (jika hasilnya adalah 1, 9, 10, 18, 19, 27, 28, 36)

Masalah yang sering ditemui oleh pasangan PEGAT ini di kemudian hari mulai dari masalah ekonomi, kekuasaan, perselingkuhan yang bisa menyebabkan pasangan tersebut bercerai atau pegatan.

2. RATU (jika hasilnya adalah 2, 11, 20, 29)

Bisa dibilang pasangan tersebut memang sudah jodohnya. Dihargai dan disegani oleh tetangga dan lingkungan sekitar. Saking harmonisnya, bahkan banyak orang yang iri akan keharmonisannya dalam membina rumah tangga.

3. JODOH (jika hasilnya adalah 3, 12, 21, 30)

Pasangan tersebut memang sangat cocok, mampu menerima satu sama lain dengan segala kelebihan dan kekurangan, serta menjalani kehidupan rumah tangga yang harmonis hingga usia tua.

4. TOPO (jika hasilnya adalah 4, 13, 22, 31)

Dalam membina rumah tangga, pasangan TOPO akan mungkin akan menghadapi kesulitan di awal pernikahan karena saling memahami, terutama dalam masalah ekonomi, tetapi pada akhirnya, mereka akan meraih kesuksesan dan kebahagiaan, terutama setelah memiliki anak dan berumah tangga cukup lama.

5. TINARI (jika hasilnya adalah 5, 14, 23, 32)

Pasangan TINARI akan akan menemukan kebahagiaan dalam mencari nafkah, mendapat kemudahan, dan hidup dalam kelimpahan serta kebahagiaan.

6. PADU (jika hasilnya adalah 6, 15, 24, 33)

Dalam berumah tangga, pasangan PADU mungkin sering bertengkar dalam rumah tangga, meskipun masalahnya bisa berasal dari hal-hal sepele. Namun, mereka tetap bersama dan tidak berakhir dengan perceraian.

7. SUJANAN (jika hasilnya adalah 7, 16, 25, 34)

Dalam berumah tangga, pasangan SUJANAN mungkin akan menghadapi konflik dan masalah perselingkuhan dalam perjalanan rumah tangga mereka, yang bisa dimulai dari pihak mana pun, baik laki-laki maupun perempuan.

8. PESTHI (jika hasilnya adalah 8, 17, 26, 35)

Dalam berumah tangga, pasangan PESTHI diharapkan dapat menikmati kehidupan yang damai, harmonis, dan penuh kedamaian hingga usia tua, tanpa masalah yang dapat mengganggu keharmonisan keluarga mereka.

 

3 dari 4 halaman

3. Weton Paling Cocok Menurut Primbon

Ilustrasi Weton Paling Cocok Menurut Primbon (credit: unsplash)

Berdasarkan hitungan menurut ramalan jodoh primbon Jawa di atas, ada beberapa weton yang hasilnya adalah JODOH. Secara lebih ringkas, berikut beberapa weton yang disebut berjodoh sebagai pasangan.

- Senin Legi: Minggu Pon, Senin Kliwon, Selasa Pahing, Rabu Legi, dan Kamis Wage.

- Senin Pahing: Senin Wage, Kamis Pahing, dan Sabtu Sabtu Kliwon.

- Senin Pon: Minggu Legi, Selasa Pon, dan Jumat Wage.

- Senin Wage: Minggu Kliwon, Senin Pahing, Kamis Legi, Jumat Pon, Sabtu Wage.

- Senin Kliwon: Minggu Wage, Senin Legi, dan Sabtu Pahing.

- Selasa Legi: Minggu Kliwon, Senin Pahing, Kamis Legi, Jumat Pon, dan Sabtu Wage.

- Selasa Pahing: Minggu Wage, Senin Legi, dan Sabtu Pahing.

- Selasa Pon: Selasa Kliwon dan Rabu Wage.

- Selasa Wage: Minggu Pahing, Rabu Pon, Jumat Kliwon, Sabtu Legi.

- Selasa Kliwon: Minggu Legi, Selasa Pon, dan Jumat Wage.

- Rabu Legi: Minggu Wage, Senin Legi, dan Sabtu Pahing.

- Rabu Pahing: Minggu Pahing, Rabu Pon, Jumat Kliwon, dan Sabtu Legi.

- Rabu Pon: Rabu Pahing, Kamis Kliwon, dan Sabtu Pon.

- Rabu Wage: Minggu Legi, Selasa Pon, dan Jumat Wage.

- Rabu Kliwon: Rabu Kliwon, Kamis Pon, dan Jumat Pahing.

- Kamis Legi: Senin Wage, Selasa Legi, Kamis Pahing dan Sabtu Kliwon.

- Kamis Pahing: Minggu Kliwon, Kamis Legi, Jumat Pon, dan Sabtu Wage.

- Kamis Pon: Rabu Kliwon, Kamis Pon, dan Jumat Pahing.

- Kamis Wage: Minggu Wage, Senin Legi, dan Sabtu Pahing.

- Kamis Kliwon: Minggu Pahing, Rabu Pon, Jumat Kliwon, dan Sabtu Legi.

- Jumat Legi: Minggu Legi, Selasa Pon, dan Jumat Wage.

- Jumat Pahing: Rabu Kliwon, Kamis Pon, dan Jumat Pahing.

- Jumat Pon: Selasa Wage, Kamis Pahing, dan Sabtu Sabtu Kliwon.

- Jumat Wage: Selasa Kliwon dan Rabu Wage.

- Jumat Kliwon: Selasa Wage, Kamis Pahing, dan Sabtu Sabtu Kliwon.

- Sabtu Legi: Selasa Wage, Kamis Pahing, dan Sabtu Sabtu Kliwon.

- Sabtu Pahing: Minggu Pon, Senin Kliwon, Selasa Pahing, Rabu Legi, dan Kamis Wage.

- Sabtu Pon: Minggu Pahing, Rabu Pon, Jumat Kliwon, Sabtu Legi.

- Sabtu Wage: Senin Wage, Selasa Legi, Kamis Pahing, dan Sabtu Kliwon.

- Sabtu Kliwon: Minggu Kliwon, Kamis Legi, Jumat Pon, dan Sabtu Wage.

- Minggu Legi: Senin Pon, Selasa Kliwon, Rabu Wage, dan Jumat Legi.

- Minggu Pahing: Selasa Wage, Kamis Pahing, dan Sabtu Sabtu Kliwon.

- Minggu Pon: Minggu Wage, Senin Legi, dan Sabtu Pahing.

- Minggu Wage: Minggu Pon, Senin Kliwon, Selasa Pahing, Rabu Legi, dan Kamis Wage.

- Minggu Kliwon: Senin Wage, Selasa Legi, Kamis Pahing, dan Sabtu Kliwon.

Itulah di antaranya beberapa weton jodoh paling cocok menurut primbon Jawa. Semoga menjawab rasa penasaran kalian selama ini.

AYO JOIN CHANNEL WHATSAPP KAPANLAGI.COM BIAR NGGAK KETINGGALAN UPDATE DAN BERITA TERBARU SEPUTAR DUNIA HIBURAN TANAH AIR DAN JUGA LUAR NEGERI. KLIK DI SINI YA, KLOVERS!

 

(kpl/psp)

Topik Terkait