Berkat Penemuan Dari Perusahaan Pangan Jepang, Kini Kulit Pisang Bisa Dimakan

Penulis: Tyssa Madelina

Diterbitkan:

Berkat Penemuan Dari Perusahaan Pangan Jepang, Kini Kulit Pisang Bisa Dimakan Pisang Mongee (Courtesy of Mongee Banana)

Kapanlagi.com - Kabar baik bagi pecinta pisang! Berkat penemuan dari perusahaan pangan Jepang, kini kamu tak perlu repot-repot lagi mengupas kulitnya. Pasalnya, kulit pisang yang diinovasi oleh D&T Farms ini bisa dimakan sekalian dengan daging buahnya! Wow, kok bisa?

Manajer D&T Farms, Setsuzo Tanaka memulai penemuan tersebut dari kegemarannya bercocok tanam. Ia berinovasi untuk mengambil ekstrak DNA dan menghasilkan spesimen yang mirip dengan bibit di zaman kuno. Setsuzo kemudian menanam bibit pohon pisang tersebut di suhu -59 derajat celcius.

Mongee Banana yang saat ini jadi populer di Jepang. (Courtesy of Mongee Banana)

Setelah beberapa kali percobaan, penemuan dari Setsuzo akhirnya membuahkan hasil di bulan November tahun 2017 lalu. Bibit tersebut nyatanya berhasil tumbuh di udara yang dingin, tepatnya di Okayama Prefecture. Pisang yang tumbuh kemudian menanggalkan kulitnya yang keras dan digantikan dengan tekstur kulit seperti kubis.

Dilansir dari website D&T, kulit buah pisang yang dinamakan The Mongee (dibaca 'mon-gay') ini mengandung vitamin B6, magnesium dan trytophan. Lalu bagaimana dengan rasanya? Menurut beberapa orang yang pernah mencoba, ternyata meski kulit tersebut sudah lunak namun rasa kulit pisang masih terasa di lidah. Meski begitu, untuk daging pisangnya terasa lebih lezat dan manis daripada pisang biasa.

Daging pisang Mongee diklaim lebih manis dan lezat daripada pisang biasa. (Courtesy of Mongee Banana)

Sebelum memakan pisang Mongee, ada baiknya kamu menunggu terlebih dahulu sampai kulit pisang matang dengan sempurna. Tanda-tandanya adalah dengan muncul bintik hitam di permukaan pisang. Biasanya, pisang Mongee akan matang dua hari setelah dibeli.

Namun, ada kabar buruk bagi yang penasaran ingin mencicipi kelezatan pisang Mongee. Karena tergolong tumbuhan langka, pisang Mongee hanya dikirim 10 buah per minggu ke supermarket Tenmanya Okayama, Jepang. Selain itu, pisang Mongee juga dibandrol dengan harga yang mahal, yakni Rp 60 ribu per buahnya.

Well, paling tidak di Indonesia kamu masih bisa menikmati buah pisang yang nggak kalah lezat dan tentunya murah, bukan?

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(roc/tmd)

Rekomendasi
Trending