Bikin Melongo, Ratusan Motor Fenomenal Jadi Trending Topic di Medsos

Penulis: Wuri Anggarini

Diterbitkan:

Bikin Melongo, Ratusan Motor Fenomenal Jadi Trending Topic di Medsos (c) Shutterstock

Kapanlagi.com - “Hidup tanpa arah atau mengukir sejarah?”

Tulisan tersebut tiba-tiba berseliweran di timeline media sosial para warganet pada Kamis, 31 Agustus 2017 lalu. Bukan sembarang tulisan biasa, pasalnya kalimat tersebut dibawa oleh ratusan motor yang memenuhi jalanan ibu kota pada hari yang sama. Konvoi motor pembawa pesan yang fenomenal ini langsung saja menarik perhatian para pengguna jalan dan bikin mereka mengabadikannya dan memposting foto-foto tersebut di media sosial.

Nggak heran kalau fenomena ini jadi trending topic yang cukup viral di dunia maya. Selain konvoi ratusan motor yang terjadi secara tiba-tiba, tulisan yang ada dibawa mereka pun cukup menggelitik penguna jalan. Kalimat lain yang juga tampak diabadikan oleh netizen antara lain, “Maju dulu jangan bingung mulu” sampai “Ikut arus atau jalan terus?” yang cukup menyentil para pembacanya. Apa sih tujuannya?

Instagram/fahrezakinadi

Ternyata, rombongan motor yang memenuhi jalanan ibu kota dari rute Ragunan ke Kuningan ini merupakan bagian dari promo webseries Gue DECIDE. Proyek terbaru garapan KapanLagi Network dan Slate ini memang menyuguhkan potret generasi millennial yang sering bimbang saat akan decide arah hidupnya sendiri.

Fenomena ini nggak hanya viral saja, tapi juga mendapatkan berbagai tanggapan positif dari para warganet. Pesan yang dibawa ratusan motor ini memang cukup menyentil, tapi ampuh bikin kaum kekinian jadi terinspirasi setelah membacanya.

Hal ini bisa dilihat dari banyaknya netizen yang mengabadikan momen tersebut dan mengunggahnya dalam medsos mereka. Nggak ketinggalan dengan caption yang menyatakan kekaguman sekaligus membuat mereka jadi lebih terinspirasi. Salah satunya adalah yang diposting oleh pemilik akun @febycil.

“Pas lagi OTW tiba-tiba ketemu rombongan motor banyak gini dengan box merahnya Gue DECIDE. It reminds me with the web series Gue DECIDE that I saw a couple days ago on KLN. Thumbs up for the web series & these abang-abang motor riding around Jakarta to spread the motivational message yet hilarious at the same time.”

© Instagram/febycill

Cara promo unik yang dilakukan oleh Gue DECIDE menjadi angin segar bagi masyarakat, sekaligus bukti kalau menggali kreativitas bisa dilakukan dengan banyak cara. Jika dulu aktivitas promo terbatas pada kegiatan memasang iklan di billboard atau media lain, kini Gue DECIDE kasih bukti kalau activity unik dapat menarik perhatian masyarakat dan membuat mereka lebih aware dengan pesan yang ingin disampaikan. Salut deh buat Gue DECIDE!

Buat kamu yang belum tahu, Gue DECIDE adalah sebuah webseries kolaborasi KLN dan Slate yang mengangkat beragam proses pengambilan keputusan yang membawa seseorang ke arah hidup yang diinginkan. Dilema itu pastinya akan dihadapi siapa saja, termasuk para figur publik yang kini tampak sukses. Tapi, mereka mampu membuktikan diri dengan decide arah hidupnya secara mantap.

Gue DECIDE merupakan buah karya anak bangsa, seperti Ardy Octaviand, Sim F, dan Surya Adi Susianto. Di dalamnya, kamu akan menemukan cerita inspiratif dari tokoh ternama seperti Joko Anwar, Dipha Barus, Rio Dewanto, dan masih banyak lagi. Tonton webseries selengkapnya di guedecide.com, yuk! Siapa tahu bisa kasih kamu inspirasi untuk decide arah hidupmu. 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/wri)

Editor:

Wuri Anggarini

Rekomendasi
Trending