Bos Matahari Ditemukan Tewas di Sungai Ciliwung, Korban Pembunuhan?

Penulis: Guntur Merdekawan

Diperbarui: Diterbitkan:

Bos Matahari Ditemukan Tewas di Sungai Ciliwung, Korban Pembunuhan? Hari Darmawan / Credit: Taman Wisata Matahari Official

Kapanlagi.com - Sebuah pemandangan yang tak biasa terlihat di Sungai Ciliwung, Hari ini, Sabtu (10/3). Bagaimana tidak, ada mayat yang ditemukan di sana, tepatnya sedang tersangkut sebuah batu. Hebohnya lagi, mayat itu ditengarai sebagai Hari Darmawan, pemilik Taman Wisata Matahari (TWM).

Hari, begitu Ia akrab disapa, memang sudah dilaporkan hilang sejak hari Jumat (9/3) sore. Beliau terakhir terlihat sedang mengunjungi salah satu villa di dekat sungai kawasan Taman Wisata Matahari, Puncak, Bogor. Meninggalnya Hari pun dikonfirmasi oleh Baskoro, manajer dari Taman Wisata Taman Matahari.

"Ya benar (meninggal). Sekarang saya dan jajaran Dirut TWM sedang berada di RSUD Ciawi," kata Baskoro saat ditemui Sabtu (10/3), seperti dikutip dari Liputan 6.

Ketika dimintai keterangan lebih lanjut mengenai meninggalnya pria yang juga pemilik Matahari Department Store tersebut, Baskoro enggan menjelaskan. Begitu pula dengan Kapolsek Cisarua Komisaris Ijang Yusuf Taojiri, yang masih belum bersedia memberikan keterangan lebih lanjut mengenai insiden ini.

Mayat korban ditemukan di Sungai Ciliwung / Credit: Liputan6 - Achmad Sudarno

"Maaf kami sedang berduka," elak Baskoro singkat.

"Saya sudah WA (WhatsApp) ke Polres Bogor," sambung Ijang.

Dari dugaan yang beredar, ada 2 kemungkinan yang menyebabkan kepergian Hari. Pertama, beliau terseret arus Sungai Ciliwung, dan yang kedua, ada yang membunuhnya. Untuk itu, pihak kepolisian membawa jasad Hari ke RSUD Ciliwung untuk keperluan visum.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/gtr)

Rekomendasi
Trending