Jepang memang punya sederet hal menarik untuk disimak, mulai dari budaya, sosial, kuliner, bahkan sejarah, hingga hal-hal yang menyeramkan. Yap, seperti makhluk-makhluk mitologi asal Jepang yang menyeramkan kali ini.
Dilansir dari Bored Panda, makhluk-makhluk mitologi Jepang ini semuanya tampak menakutkan, bahkan sampai yang bersahabat sekalipun. Kira-kira kamu berani nggak menyimaknya satu per satu?
Shichinin Misaki, adalah roh dari orang-orang yang meninggal karena kecelakaan. Mereka akan mencari orang lain untuk dibunuh agar bisa pergi dengan tenang. Nah, orang yang dibunuh tadi akan menggantikan posisi mereka yang pergi dalam damai ke alam baka. Anehnya, Shichinin Misaki selalu berjumlah 7 orang, tidak pernah kurang atau lebih.