Kapanlagi Plus - Dalam beberapa waktu terakhir ini, kata-kata Lampor kerap menghiasi media massa dan juga trending topik media sosial. Penyebabnya diketahui berasal dari video TikTok yang diunggah oleh user bernama @bang_jo26, di mana Ia memperlihatkan momen penampakan keranda terbang di desanya. Nah, hal itulah yang disebut-sebut sebagai Lampor.
"Jauhkan mara bahaya dari lampor. Semenjak keranda terbang datang ke desa-desa tiap hari sebelum magrib udah bikin dianggan depan rumah," tulis akun @bang_jo26 pada caption video postingannya.
Terkait video yang viral tersebut, pro dan kontra pun ditemui, di mana ada sebagian netizen yang menyebut video itu hanya hoax belaka, namun tak sedikit pula yang mempercayai, bahkan turut membagikan pengalaman serupa di kolom komentar.
"Iya di desaku ada kayak batu gitu jatuh dari mana nggak tau tapi jatuhnya pas tengah-tengah lapangan, terus ada kabut dan terus hujan dan orang sekarng pada sakit-sakitan semua," tulis akun @roziqin7.
Anyway, terlepas dari video itu hoax atau bukan, beberapa netizen juga tampak bertanya-tanya, apa sih sebenarnya lampor itu dan apa kisah mistis di belakangnya? Berikut fakta-fakta yang telah KapanLagi.com kumpulin buat kalian semua..
Dan dari kisahnya, mereka yang keluar di malam hari dan melihat lampor tersebut akan hilang tak kembali. Ataupun misal kembali, mereka tak akan jadi orang yang sama lagi dengan sebelumnya a.k.a jadi gila.
Sementara itu, ada pula mitos lain yang menyebut jika lampor adalah salah satu anggota pasukan ghaib dari Nyi Roro Kidul. Keranda tersebut diterbangkan oleh angin dari laut Selatan hingga akhirnya terbang melewati daerah-daerah tertentu.
Nah, sebagian orang memegang kepercayaan jika ada satu cara yang bisa diterapkan utuk mengusir lampor dari kampung atau desanya, yakni dengan cara beramai-ramai membunyikan kentongan sehingga menimbulkan suara berisik.
Advertisement
Ada yang sudah pernah nonton filmnya? Kalau belum cek dulu trailernya di bawah ini dan tulis pendapatmu ya!
(kpl/gtr)