Advertorial

Nggak Cuma Selfie, Spot Terbaik di Jepang Ini Bakal Bikin Liburanmu Penuh Aksi

Penulis: Wuri Anggarini

Diperbarui: Diterbitkan:

Nggak Cuma Selfie, Spot Terbaik di Jepang Ini Bakal Bikin Liburanmu Penuh Aksi ©Shutterstock

Kapanlagi.com - Ngobrolin destinasi wisata di Jepang memang selalu nggak ada habisnya. Negara ini punya banyak destinasi menarik dan jadi favorit para traveler, mulai dari theme park, wisata alam, kuil yang penuh unsur budaya dan religi, sampai wisata kuliner yang selalu berhasil memanjakan perut. Punya rencana buat liburan ke Negeri Sakura bareng teman? Ini dia beberapa spot terbaik yang bakal bikin liburanmu penuh aksi.

Tokyo Disneyland dan Tokyo Disneysea

©Instagram/tokyodisneyresort_official

Bisa ketemu dengan karakter Disney favorit di dua theme park ini memang jadi salah satu daya tarik yang membuatnya selalu ramai dikunjungi para traveler. Banyak keseruan yang bisa kamu rasakan lewat wahana yang ada di dalamnya. Di Tokyo Disneyland, siap-siap merasakan keseruan Pirates of the Caribean, di mana kamu bisa naik perahu mengelilingi lautan luas sambil melihat aksi Kapten Jack Sparrow. Tokyo Disneysea juga memberikan pengalaman yang nggak terlupakan lewat wahana favorit seperti Mermaid Lagoon, Arabian Coast, sampai America Waterfront.

Universal Studios Japan

©Shutterstock

Satu lagi spot terbaik yang bakal menawarkan pengalaman liburan yang penuh aksi, yaitu Universal Studios Japan. Ada beberapa wahana populer yang selalu jadi rebutan para traveler yang datang. Salah satunya adalah The Wizarding World of Harry Potter, di mana kamu bisa merasakan pengalaman nyata seperti Harry Potter! Selain itu, masih ada wahana yang terinspirasi dari film lain, seperti Jurassic Park, The Amazing Adventure of Spiderman, dan masih banyak lagi. Dijamin liburanmu makin banyak aksi!

Menikmati Pesona Alam di Gunung Fuji

©Shutterstock

Kalau ingin merasakan traveling yang back to nature bareng teman, mengunjungi Gunung Fuji bisa jadi pilihan yang pas banget. Pasalnya, lokasi yang satu ini memang dikenal memiliki keindahan alam yang luar biasa. Kamu juga bisa sedikit menyepi dan refreshing dari hiruk pikuk perkotaan. Daerah sekitar Gunung Fuji menawarkan banyak daya tarik. Mulai dari mengunjungi Danau Kawaguchiko, main air di Air Terjun Shiraito, sampai mencicipi kuliner di Houtou Fudou yang terkenal dengan mie-nya. Puas jalan-jalan, perut pun kenyang!

Mengunjungi Kuil Juga Nggak Kalah Seru

©Shutterstock

Jalan-jalan ke Jepang, rasanya kurang afdol kalau nggak mampir ke kuil-kuil yang penuh sisi budaya dan religi di Jepang. Negeri Sakura ini memiliki sedereten kuil populer yang nggak pernah sepi pengunjung. Misalnya saja Kuil Sensoji yang terletak di Asakusa menjadi salah satu kuil Buddha paling populer di Tokyo. Kuil yang selesai dibangun pada tahun 645 ini nggak pernah sepi pengunjung dan menjadi salah satu bangunan tertua populer di Tokyo.

Begitu keluar dari kuil, kamu akan disambut oleh shopping street sepanjang 200 meter yang dikenal dengan nama Nakamise. Beragam pernak-pernik khas Jepang seperti yukata dan camilan khas Asakusa dijual di sana.

Itu tadi deretan spot terbaik di Jepang yang bakal membuat liburanmu nggak hanya sekadar selfie, tapi juga penuh aksi. Impian liburan ke Jepang bukan sekedar wacana, sekarang kamu bisa mendapatkan kesempatan liburan ke Jepang gratis dengan ikutan Relaxa Vacation to Japan!

©Liputan6/Gilar Ramdhani

Cara ikutannya gampang banget. Beli permen Relaxa di toko terdekat. Setelah itu, foto dengan bungkus Relaxa yang menampilkan gaya unik dan kreatif kamu. Daftarkan diri, lalu upload dan share foto kamu ke Facebook dengan hastag #RelaxaVacationToJapan dan tag 5 orang teman melalui microsite www.relaxavacationtojapan.co.id. Menangkan berbagai hadiah menarik, 8 pemenang liburan ke Jepang, 18 pemenang HP Samsung Galaxy Note 9, dan 60 pemenang uang tunai. Pemenang dipilih setiap bulannya, so kesempatan kamu menang lebih besar. Jangan sampai ketinggalan karena periode kompetisinya hanya sampai Maret 2019!

Selamat mencoba, semoga kamu yang beruntung, ya!

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(adv/wri)

Editor:

Wuri Anggarini

Rekomendasi
Trending