Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Bicara tentang ojek online, penumpang mana pun bakal senang jika dapat driver yang pengertian. Mulai jemputnya on time, nggak terlalu sering tanya rute, melayani penumpang dengan ramah, sampai hal sepele macam helm yang wangi saja sudah bikin penumpang bahagia. Wajar jika gara-gara hal tersebut, penumpang pun bakal suka rela kasih bintang lima, bahkan sampai tip juga.
Di sisi lain, driver juga manusia. Kadang karena keegoisan penumpang, driver jadi kesulitan melaksanakan pekerjaannya. Nah, biar sama-sama dapat untungnya, ada baiknya menyimak pedoman penumpang ojek online, khususnya Grab biar dapat 'bintang' layaknya para driver.
Pertama kalau kamu pesannya untuk tujuan ke tempat A, usahakan turun saat sudah sampai. Bukan malah menawar driver untuk ke destinasi lain yang tak sesuai aplikasi. Apalagi jika sampai jaraknya cukup jauh dari tujuan awal, yang ada driver-nya malah rugi.
Advertisement
Budayakan untuk ada di titik penjemputan sebelum memesan. Jangan pas driver-nya datang, kamu masih sibuk dandan atau lagi asyik mengobrol dengan teman di dalam kafe misalnya.
Demi menghindari kesalahan, pastikan titik penjemputanmu sudah tepat. Karena bagaimanapun kerja para driver mengandalkan rute yang tersedia di peta dalam aplikasi. Jika memang lokasinya perlu masuk-masuk gang, akan lebih baik kamu memaksimalkan fitur catatan untuk mempermudah penjemputan.
Kadang ada penumpang yang meminta driver melewati jalan tikus demi menghindari macet. Meski hal ini mungkin mempercepat waktu tempuh, tetapi secara aturan hal ini melanggar sistem kerja. Bisa-bisa driver mendapatkan performa yang buruk gara-gara sering melaju tak sesuai rute di peta.
Mungkin driver yang menjemputmu telat beberapa menit, tetapi ia sudah memaksimal mungkin datang. Cobalah untuk selalu sopan, baik perkataan maupun perbuatan. Siapa tahu keterlambatannya karena macet parah, hujan lebat, hingga urusan keluarga yang begitu genting.
Apabila rute perjalananmu harus melewati jalan bebas hambatan, jangan lupa untuk membayar penuh driver lengkap dengan biaya tol. Sebab, aplikasi tidak mencantumkan tambahan biaya tol ini secara otomatis, jadi jangan sampai lupa, ya.
Apabila kamu bisa menerapkan beberapa pedoman tersebut, bukan saja poin tambahan yang kamu dapatkan, tetapi kamu juga bisa menjadi penumpang prioritas. Bahkan, atas kebaikanmu, bisa saja si driver menceritakannya ke driver yang lain, hingga pelayanan yang baik pun bakal kamu terima dari setiap mitra pengemudi Grab.
Apalagi makin hari Grab semakin memperbarui fitur dan pelayanannya, sehingga jadi tak sia-sia selalu #DekatDenganGrab. Paling baru Grab menghadirkan konten hiburan menarik hasil kerjasama dengan HOOQ.
Lewat kemitraan #GrabHOOQ ini Online-to-Offline (O2O) mobile platform terkemuka di Asia Tenggara tersebut berkolaborasi dengan layanan on-demand pertama dan terbesar di Asia, HOOQ, demi menghadirkan hiburan berkualitas termasuk pengalaman menonton video streaming tanpa hambatan. Kamu bisa menikmati layanan video streaming dengan berbagai genre lewat segmen "Video" yang ada dalam aplikasi Grab. Kemitraan tersebut menjadi salah satu langkah Grab dalam mewujudkan visi sebagai everyday superapp terkemuka di kawasan Asia.
Siap menerapkannya, KLovers?
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kly/tmi)
Advertisement
7 Potret Dulu dan Sekarang Pelawak Indonesia Populer, Banyak yang Makin Sukses dan Masuk Dunia Politik
Foto 27 Cast AVENGERS DOOMSDAY Diumumkan, Bertabur Superhero Favorit Fans
Rekomendasi Kue Lebaran untuk Penderita Diabetes, Tetap Nikmat tanpa Meningkatkan Gula Darah
7 Potret Celine Evangelista Klarifikasi Fitnah Tentang Dirinya yang Menikah dan Jadi Istri Orang
Meugang: Tradisi Khas Aceh Menyambut Hari Raya Lebaran