Sederet Selebriti Dunia yang Pernah Berkolaborasi dengan Starbucks. Terbaru ada BLACKPINK!

Penulis: Azka Aqlia Sudibyo

Diperbarui: Diterbitkan:

Sederet Selebriti Dunia yang Pernah Berkolaborasi dengan Starbucks. Terbaru ada BLACKPINK!
Kolase Foto BLACKPINK dan Taylor Swift (credit: twitter.com)

Kapanlagi.com - Penulis: Azka Aqlia Sudibyo

Starbucks resmi merilis menu kolaborasi terbaru dengan girl group asal Korea Selatan, BLACKPINK. Selain merilis menu baru, mereka juga mengeluarkan merchandise special limited edition dengan desain unik. 

Kolaborasi Starbucks X BLACKPINK kali ini mengusung tema ‘Turn Up Your Summer’ yang telah dirilis di Indonesia pada 22 Juli lalu di Starbucks Senayan Park Mall. Merchandise yang tersedia untuk wilayah Indonesia dalam kolaborasi kali ini terdiri dari delapan tumblr dari 11 produk yang ditawarkan. 

Faktanya, selain BLACKPINK, Starbucks juga pernah berkolaborasi dengan beberapa selebriti dunia. Mulai dari BTS hingga Taylor Swift. Kira-kira ada siapa lagi, ya? Yuk, simak informasinya disini..

 

1. Starbucks X BLACKPINK (2023 & 2021)

Ternyata bukan hanya kali ini saja BLACKPINK berkolaborasi dengan Starbucks. Sebelumnya mereka sempat melakukan kerjasama pada 2021 lalu dengan merilis merchandise limited edition yang dirilis bertahap di Starbucks Thailand. Merchandise yang mereka tawarkan berupa botol minum dan satu gelas transparan lengkap dengan logo bertuliskan Starbucks X BLACKPINK. Selain itu ada juga koleksi lain berupa lanyard, keychain, miniatur boneka, hingga kosmetik.

Di kolaborasi mereka yang terbaru pada 2023 ini, Starbucks bersama BLACKPINK meluncurkan 11 produk berupa totebag, tumblr, mug, keychain, sampul paspor, hingga matras yoga. Mereka juga meluncurkan menu baru bernama BLACKPINK Strawberry Choco Cream Frappuccino. Minuman bercita rasa manis tersebut didominasi warna merah muda dengan perpaduan antara sirup stroberi, dark chocolate, susu oat, dan saus dark chocolate lengkap dengan topping whipped cream. 

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Starbucks X Taylor Swift

Kolaborasi Starbucks X Taylor Swift dilakukan dalam rangka menyambut perilisan album Red (Taylor’s Version) pada 12 November 2021 lalu dan musim holiday red cup Starbucks. Kolaborasi ini meluncurkan menu minuman yang bisa dibeli dengan cara unik. Menu baru tersebut bernama Taylor’s Latte atau Taylor’s Version yang berupa Grande Caramel Nonfat Latte.

Pembelian minuman tersebut terbilang cukup unik karena pelanggan cukup mengucapkan “Taylor’s Version” atau “Taylor’s Latte” untuk mendapatkan menu tersebut. Kemudian, pembeli akan mendapatkan minuman khas milik Taylor tersebut, dan mendapatkan label di cup minuman yang bertuliskan “Tay’s”. Sayangnya, menu ini hanya tersedia di beberapa store yang ikut berpartisipasi.

 

 

3. Starbucks X Ariana Grande (2019)

Jauh sebelum berkolaborasi dengan BLACKPINK, Starbucks diketahui pernah menggaet Ariana Grande untuk bekerja sama pada tahun 2019 lalu. Pada kolaborasi ini, Starbucks meluncurkan menu baru berupa minuman yang bernama ‘Iced Cloud Macchiato’ yang tersedia dalam dua rasa, yaitu caramel dan cinnamon.

Menu tersebut merupakan Macchiato yang foam susunya diganti dengan cold foam. Sedangkan cold foam sendiri adalah campuran putih telur dengan susu yang menghasilkan layer dan tekstur yang creamy tetapi tanpa cream. Namun sayangnya, minuman ini hanya tersedia di Amerika dan Kanada saja. 

 

 

4. Starbucks X BTS (2020)

Starbucks melakukan sedikit inovasi dalam kolaborasinya dengan BTS pada 2020 lalu. Jika artis lain hanya meluncurkan menu minuman, kolaborasi Starbucks X BTS juga mengeluarkan menu dessert. Menu tersebut adalah Purple Star Cupcake, Purple Berry Cheesecake, Blueberry Star Macaron, Vanilla Star Macaron, dan Purple Star Poundcake lengkap dengan logo BTS diatasnya. 

Untuk menu minumannya sendiri, kolaborasi mereka hanya mengeluarkan menu minuman edisi terbatas. Minuman tersebut bernama Blooming Purple Vin Chaud yang memiliki perpaduan cita rasa dari elderflower serta grape juice. Kolaborasi Starbucks X BTS ini mendukung kampanye ‘Be The Brightest Star’ dan menawarkan beberapa merchandise spesial seperti mug, gelas, keychain, dan lainnya. 

 

Nah, itu tadi sederet selebriti dunia yang pernah collab dengan Starbucks. Kira-kira nanti akan ada siapa lagi, ya?

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)