5 Cara Mudah Menjaga Bibir Agar Merah Alami

Penulis: Salma Jauza

Diperbarui: Diterbitkan:

5 Cara Mudah Menjaga Bibir Agar Merah Alami
ilustrasi bibir pink alami

Kapanlagi.com - Menjadikan bibir merah alami dapat menjadi solusi untuk mengatasi bibir yang terlihat kusam dan gelap.

Kondisi ini sering kali mengganggu penampilan serta mengurangi rasa percaya diri seseorang.

Cara mengatasi tersebut dapat dilakukan dengan eksfoliasi pada bibir, menjaga kelembaban bibir juga menjadi hal yang penting agar bibir tampak merah alami.

Kondisi bibir setiap orang cukup bervariasi. Namun, warna bibir yang merah kemerahan sering dianggap sebagai warna yang paling diinginkan.

Hal ini mendorong beberapa orang untuk mencari cara-cara alami dalam memerahkan bibir.

Berikut 5 cara untuk mengembalikan warna bibir secara alami yang dirangkum dari berbagai sumber, pada Senin, (19/02/2024).

1. Eksfoliasi Bibir

Caranya adalah dengan mengaplikasikan sejumput gula atau secuil madu pada bibir, kemudian menggosoknya dengan lembut.

Setelah itu, keringkan bibir menggunakan handuk atau kain bersih dan dilanjut dengan mengaplikasikan pelembab bibir.

Walaupun metode ini cukup efektif, disarankan untuk tidak melakukan eksfoliasi lebih dari dua kali dalam seminggu agar bibir tidak mengalami iritasi.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Hindari Menggigit Bibir

Beberapa orang sering kali menekan bibirnya dengan gigi untuk menghasilkan warna merah alami.

Namun, tindakan tersebut dapat mengakibatkan bibir menjadi kering, retak, atau bahkan berdarah.

Oleh karena itu, disarankan untuk menghindari kebiasaan ini sebagai langkah alami dalam memperindah warna bibir.

3. Hindari Kebiasaan Merokok

Terdapat penelitian yang menyatakan bahwa merokok dapat berakibat negatif terhadap kesehatan kulit, termasuk pada bibir.

Kebiasaan tersebut bisa menyebabkan bibir menjadi gelap karena merangsang produksi melanin, yaitu pigmen kulit, pada area bibir.

4. Konsumsi Air Mineral yang Cukup

Salah satu metode lain untuk mendapatkan bibir yang berwarna merah secara alami adalah dengan memastikan tubuh tercukupi cairan, dengan cara mengonsumsi minimal 2 liter air putih setiap hari atau setara dengan 8 gelas.

Dengan melakukan ini, bibir akan terlihat merah segar, tetap sehat, dan terhindar dari bibir kering.

5. Melindungi Bibir dengan Pelembab yang Mengandung SPF

Paparan sinar matahari dapat menyebabkan perubahan warna pada bibir.

Untuk mencegah hal ini dan disarankan menggunakan pelembab bibir yang mengandung SPF minimal 15 atau lebih.

6. Apakah Odol Baik untuk Bibir?

Dikutip dari sumber lain, Anda bisa memanfaatkan sikat gigi untuk eksfoliasi kulit bibir selain scrub bibir.

Tetapi jangan langsung disikat tanpa perantara apa-apa.

7. Bibir Hitam Disebabkan Apa?

Dikutip dari sumber lain, Ada beberapa kondisi yang bisa menjadi pemicu bibir hitam.

Misalnya, keturunan atau genetik, kehamilan, perubahan hormon, iritasi maupun alergi terhadap produk kecantikan pada bibir.

8. Apakah Gula dan Odol Bisa Memerahkan Bibir?

Dikutip dari sumber lain, Cara memerahkan bibir dengan odol yang ketiga adalah menambahkan gula pasir.

Gula pasir ditambahkan dengan tujuan sebagai scrub alami yang bisa mengangkat sel kulit mati pada bibir sehingga tampilan bibir bisa menjadi lebih cerah.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/sma)

Editor:

Salma Jauza

Rekomendasi
Trending