60 Kata-Kata Kesal Sama Keluarga, Penuh Ungkapan Bijak untuk Meluapkan Emosi

Diterbitkan:

60 Kata-Kata Kesal Sama Keluarga, Penuh Ungkapan Bijak untuk Meluapkan Emosi
Ilustrasi (credit: freepik.com)

Kapanlagi.com - Rasa kesal dan kecewa bisa timbul karena sikap dan ucapan seseorang termasuk keluarga. Meski begitu, kekesalan sama keluarga seringkali tak berlangsung lama sebab hal tersebut menjadi salah satu proses mendewasakan diri untuk saling introspeksi dan merenungkan kesalahan.

Pepatah bijak mengatakan bahwa keluarga adalah harta paling berharga di dunia. Sebab dari keluargalah kita bisa belajar arti sebuah ketulusan, kasih sayang, ataupun pengorbanan. Meski begitu, terkadang timbul rasa kesal kepada keluarga karena penyebab tertentu. Misalnya saja seperti kesal dibohongi, kesal dikhianati, ataupun kesal tidak dihargai.

Kekesalan terhadap keluarga bisa terjadi antara suami istri, anak dengan orang tua, ataupun saudara antar saudara. Namun rasa kesal yang dirasakan sama keluarga biasanya tak akan berlangsung lama sebab bagaimanapun perasaan kecewa, marah, kesal yang dimiliki keluarga tetaplah penting dan berharga.

Namun jika kalian ingin meluapkan rasa kesal sama keluarga tanpa menyakiti perasaan mereka, kata-kata kesal berikut ini bisa dijadikan referensi. Sebab kata-kata kesal sama keluarga di bawah ini mengandung ungkapan bijak yang membantumu mencurahkan semua emosi dan rasa kesal.

 

1. Kata-Kata Kesal Sama Keluarga yang Bijak

Kata-kata kesal sama keluarga berikut ini mengandung ungkapan bijak yang membantumu meluapkan emosi. Meski menjadi ungkapan kekesalan, kata-kata ini bisa dijadikan pilihan buat kalian melegakan perasaan tanpa menyakiti hati keluarga. Langsung saja simak ulasannya melalui kata-kata kesal sama keluarga yang bijak sebagai berikut.

1. "Aku merasa gagal menjadi orangtua, mungkin ini terjadi karena sebagai orangtua aku terlalu banyak memanjakan dia."

2. "Keluarga bahagia itu pilihan."

3. "Kebahagiaan keluarga bukan terletak pada apa yang dicapai tetapi sikap hati terhadap apa yang dicapai."

4. "Beberapa orang yang susah dijauhi adalah anggota keluarga. Tapi seringkali justru mereka yang paling ingin kita jauhi."

5. "Seharusnya, keluarga adalah tempat perlindungan kita. Seringnya justru keluarga menjadi tempat kita menemukan rasa sakit hati terdalam."

6. "Jauh lebih gampang memaafkan seorang musuh daripada memaafkan keluarga."

7. "Hal terpenting di dunia ini adalah sebuah keluarga dan cinta kasih."

8. "Aku pernah kecewa dan aku pernah terluka. Tapi di balik semua, aku yakin dan percaya itu adalah cara Tuhan untuk membuatku dewasa."

9. "Jangan terlalu bergantung pada siapapun di dunia ini. Karena bayanganmu saja akan meninggalkanmu di saat gelap." - Ibnu Taymiyyah

10. "Tidak biasanya saya kehilangan kesabaranku. Tapi kalau saya mulai marah, saya sanggup menjadi menyeramkan."

11. "Bila ingin dicintai, cobalah untuk mencintai terlebih dahulu."

12. "Orang bilang darah itu lebih kental dari air. Tapi seringkali hanya air yang ada ketika kita butuh. Sementara darah entah ada di mana."

13. "Jika kesabaran tak cukup menyadarkan, mungkin kehilangan akan menyadarkan."

14. "Satu kebohongan cukup untuk mempertanyakan semua kebenaran."

15. "Orang-orang bertanya kenapa aku susah sekali mempercayai mereka. Dan aku pun bertanya balik kenapa mereka susah sekali menepati janji. "

16. "Kalau aku harus menghadapi kekecewaan, semakin cepat aku tahu, semakin banyak hidup yang harus aku tinggalkan." - Thomas Jefferson

17. "Bisa membuat keluarga bahagia adalah salah satu momen paling membahagiakan dalam hidup ini."

18. "Keluarga yang baik dibangun dengan cinta, dimulai dengan kasih sayang, dan dipelihara dengan kesetiaan."

19. "Untuk apa memiliki keluarga banyak kalau hanya yang dicari itu harta tahta, bukan kebersamaan bersama."

20. "Komunikasi di dalam suatu keluarga akan senantiasa terpelihara selama komunikasi dengan Tuhan juga tetap terjaga."

21. "Anak-anak adalah satu kunci untuk menuju keberhasilan di dalam keluarga."

22. "Hidup itu lucu karena kadang orang-orang yang kamu rela lindungi dari tembakan peluru ternyata mereka adalah pemegang pistolnya."

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Kata-Kata Kesal Sama Keluarga Paling Menyentuh Perasaan

Sejumlah kata-kata kesal sama keluarga di bawah ini menggambarkan betapa kecewanya hati kalian karena ucapan dan sikap mereka. Ini membantumu melepaskan beban emosi yang terpendam karena rasa kesal terhadap keluarga. Yuk simak ulasannya tentang kata-kata kesal sama keluarga paling menyentuh perasaan.

23. "Hujan tak pernah tau untuk apa ia jatuh. Tapi air mata selalu tau untuk siapa ia jatuh."

24. "Pengkhianatan dari keluarga itu adalah luka yang paling dalam."

25. "Seseorang terkadang berpura-pura bahagia agar orang yang dia sayang tau bahwa dia baik-baik saja."

26. "Ketika kamu merasa lelah & kecewa, maka saat itu kamu sedang belajar tentang kasih sayang."

27. "Betapa sulitnya diriku memiliki seorang keluarga yang membuat perpisahan semakin mudah."

28. "Kadang aku ingin menyapamu, tapi aku terlalu takut untuk sakit hati dan kecewa atas pengabaianmu."

29. "Aku berusaha tegar depanmu, berusaha tersenyum dan tertawa untukmu, agar kamu selalu tau, bahwa hati ini tidak sakit."

30. "Percaya pada diri sendiri, meski mungkin saat ini aku sedang bersedih. Karena penyemangat terbesar dalam hidupku adalah diriku sendiri."

31. "Marah adalah perlindungan alami dari rasa sakit. Jadi ketika aku bilang aku membencimu, itu berarti kamu menyakitiku."

32. "Aku sudah pernah merasakan semua kepahitan dalam hidup, dan yang paling pahit ialah berharap kepada manusia." - Ali bin Abi Thalib

33. "Marahnya aku diam, kecewanya aku diam, dan ketika aku lelah menghadapinya, aku harap itulah saatnya untuk kamu diam."

34. "Ada beberapa perasaan sakit yang tak akan tersembuhkan, hanya bisa coba dilupakan."

35. "Ketika aku tidak peduli, aku benar-benar tidak peduli. Dan kamu tidak akan mau bersamaku ketika aku dalam keadaan seperti itu."

36. "Ketidakjujuran dan pengkhianatan bukan dimulai dari kebohongan kecil, tapi bermula dari rahasia kecil." - Amy Tan

37. "Semua hal di dunia ini tak membuatku puas. Tapi, lebih dari itu, ketidakpuasanku terhadap semuanyalah yang semakin membuatku kecewa." - Friedrich Nitzche

 

3. Kata-Kata Kesal Sama Keluarga Jadikan Renungan

Ada beragam faktor penyebab rasa kecewa dan kesal terjadi. Jika rasa kesal tersebut sudah timbul, maka ada baiknya merenungkan kesalahan yang diperbuat agar menjadi bahan introspeksi diri. Salah satunya kalian dapat menggunakan kata-kata kesal sama keluarga berikut ini sebagai kalimat sindiran menyadarkannya dari kesalahannya. Yuk simak referensinya tentang kata-kata kesal sama keluarga jadikan renungan berharga.

38. "Seribu kata maaf yang kau keluarkan dari mulutmu, tak akan mampu untuk mengobati setitik luka dalam hatiku."

39. "Jika menyakitiku bisa membuatmu bahagia, maka lakukanlah sesuka hatimu."

40. "Aku ini sabar. Tapi lebih baik kau jangan menguji kesabaranku."

41. "Kalau saya memperlakukanmu menyerupai caramu memperlakukanku. Kamu akan membenciku."

42. "Percaya pada diri sendiri, meski mungkin saat ini aku sedang bersedih. Karena penyemangat terbesar dalam hidupku adalah diriku sendiri."

43. "Kadang lebih baik diam, daripada menjelaskan apa yang kita rasakan, karena menyakitkan ketika mereka bisa mendengar tapi tak bisa mengerti."

44. "Karena ketika sudah kecewa, apapun yang baik akan tetap terlihat buruk."

45. "Kalau aku menjauh darimu, kemungkinannya adalah kamu yang membuatku menjauh."

46. "Biasanya orang yang sangat kamu percayai merupakan orang yang paling berpeluang mengecewakanmu."

47. "Aku akan menjadi cerminmu. Apa yang kamu perbuat juga akan ku perbuat, sama halnya jika kamu sudah mengecewakanku, maka aku juga akan begitu."

48. "Kepercayaan itu bagaikan sebuah kaca. Ketika dia rusak, kamu bisa memperbaikinya kembali, namun kamu masih bisa melihat bekas retakannya."

49. "Tidak seharusnya kamu mati-matian memperjuangkan apa yang belum pantas kamu perjuangkan. Karena itu ingatlah selalu harga diri."

50. "Orang tak akan menjauhi seseorang yang mereka sayangi. Mereka akan menjauhi seseorang yang mereka manfaatkan."

 

4. Kata-Kata Kesal Sama Keluarga Penuh Nasihat

Adapun kata-kata kesal sama keluarga di bawah ini mengandung pesan nasihat yang dapat dijadikan inspirasi dan renungan. Sebab kata-kata nasihat untuk keluarga sebagai berikut bisa membantumu mengontrol emosi dan amarah kepada seseorang. Sehingga kekesalan yang muncul tak merusak hubungan kalian dan keluarga. Langsung saja simak ulasannya tentang kata-kata kesal sama keluarga berikut ini.

51. "Orang terkuat bukanlah pegulat. Tapi, orang yang bisa mengontrol dirinya saat marah." - Hadis al - Bukhari

52. "Ketika kesedihan menjatuhkan air mata air mata maka Allah meminta kita untuk berusaha tersenyum."

53. "Keluarga adalah amanat dari Tuhan. Hendaknya segala yang kamu lakukan adalah untuk kedamaian dan kebahagiaan keluarga."

54. "Banyak kerugian yang terjadi akibat ulah orang yang tidak bisa mengontrol diri. Sebenarnya, orang yang selalu marah-marah akan merugi."

55. "Amarah tidak menyelesaikan permasalahan, justru akan timbul masalah baru jika kamu menghadapi suatu permasalahan dengan emosi yang meluap-luap."

56. "Jangan pernah membuat suatu keputusan ketika sedang marah, karena air yang mendidih tidak bisa digunakan untuk bercermin."

57. "Sabar sesaat ketika sedang marah akan menyelamatkanmu dari ribuan penyesalan." - Ali bin Abi Thalib

58. "Tak peduli dia akan membalas senyummu atau tidak, yang terpenting ialah hal ini menunjukkan kalau kamu tidak terpancing emosi akibat ulahnya."

59. "Kemarahan tidak menyelesaikan apa-apa karena hanya meningkatkan tekanan darahmu."

60. "Ketika perasaan sedih, marah, dan depresi muncul, biarkan perasaan itu mengalir dan biarkan dirimu mengekspresikan emosi dengan maksud tidak menyakiti orang lain."

Itulah 60kata-kata kesal sama keluarga, penuh ungkapan bijak untuk meluapkan emosi. Kata-kata untuk keluarga karena rasa kesal yang muncul bisa dijadikan referensi mengutarakan isi hati kepada mereka.

Sumber: brilio.net, liputan6.com

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending