33 Kata-Kata Maaf untuk Orangtua yang Menyentuh, Jadi Ungkapan Penyesalan yang Tak Terlupakan


Berita | Jum'at, 21 Mei 2021 18:22
Editor : Dhia Amira

Kapanlagi.com - Setiap manusia pasti pernah melakukan kesalahan, salah satunya kepada orangtua. Entah itu karena ucapan hingga sikap, terkadang kita membuat orangtua merasa sangat sedih. Namun, untuk menyesali perbuatan yang kita lakukan bisa memberikan ucapan maaf. Ada banyak kata-kata maaf untuk orangtua yang bisa menyentuh hati.


Bahkan bila kita tidak melakukan kesalahan apapun, meminta maaf kepada orangtua merupakan momen yang begitu menyentuh. Meminta maaf kepada orangtua bisa kalian lakukan kapan saja, tidak perlu menunggu momen khusus, seperti lebaran. Kalian tidak akan pernah tahu kesempatan tersebut akan datang untuk kedua kali atau tidak, maka gunakan sebaik-baiknya.

Bagi kalian yang ingin memberikan ungkapan indah pada orangtua, maka kata-kata maaf berikut ini akan mewakili perasaan kalian. Untuk itu dilansir dari berbagai sumber, inilah 33 kata-kata maaf untuk orang tua yang menyentuh. Yuk langsung saja dicek KLovers.

1 dari 3 halaman

1. Kata-Kata Maaf untuk Orangtua yang Tulus

Ilustrasi (credit: Freepik)

Kata-kata maaf untuk orangtua yang pertama yaitu, kata-kata maaf yang tulus. Yup! Permintaan maaf memang harus dengan hati yang tulus, namun untuk mengungkapkan hati tulus kalian maka bisa dengan kata-kata yang tulus pula. Dan berikut ini kata-kata maaf untuk orangtua yang tulus:

1. "Air mata mengalir hingga landasan bumi, pedih menusuk kalbu yang kerang, ketidakmampuanku kusadari kini seperti saat di kala aku yang tak mampu kau beri, aku tahu semua ini tak akan cukup untukmu, maafkan diriku ibu, belum bisa membahagiakanmu dengan seluruh jiwa ragaku."

2. "Ayah dan ibu izinkan anakmu ini memohon maaf lahir dan batin atas segala kesalahan yang diperbuat. Semoga ayah dan ibu diberikan kesehatan dan perlindungan oleh Allah SWT."

3. "Hatimu sejernih air. Maafmu seluas samudera. Meski banyak kesalahan dan dosaku yang menyakiti hati, bunda dan ayah selalu memberi maaf. Untuk kesekian kalinya, aku meminta maaf atas kesalahan yang dilakukan diri ini."

4. "Ibu, maafkan aku yang sampai saat ini masih belum bisa untuk membahagiakanmu sepenuhnya, masih saja ada kesedihan yang aku torehkan dalam setiap hari-harimu, maafkan aku, kesuksesan belum ada di tanganku, tetapi aku yakin doamu untukku dalam meraih cita-cita dan kesuksesan selalu kau panjatkan untukku."

5. "Jika ucapan membuat lara jika tindakan menjadikan luka. Wahai ayah dan ibu mohon maaf sebesar-besarnya."

6. "Maafkan aku bila aku telah banyak mengukir luka di hatimu ayah dan ibu. Maaf pula jika aku telah banyak meneteskan air mata yang keluar dari mata ayah dan ibu. Sungguh aku minta maaf, aku akan berusaha menjadi anak yang mampu kalian banggakan."

7. "Tajamnya lidah ini mungkin membuat luka, angkuhnya sikap membuat kalian tersakiti. Buruknya perilaku dan sikap ini sering membuat gelisah. Ibu ayah maafkan aku."

8. "Tiada kata paling indah bila belum memohon maaf langsung kepada orang yang telah berjasa kepadaku dari lahir. Ibu, ayah, maafkan diriku bila banyak dosa kepadamu."

9. "Tidak ada kemenangan tanpa di iringi dzikrullah. Tidak ada amal tanpa keikhlasan. Tak ada ampunan tanpa saling memaafkan antar sesama. Ayah dan ibu, anakmu mohon maaf lahir dan batin."

10. "Tajamnya lidah ini mungkin membuat luka. Angkuhnya sikap ini mungkin membuat kalian tersakiti. Ibu, ayah, maafkan aku."

11. "Ayah, ibu, aku minta karena perkataanku kemarin. Itu hanya emosi sesaat, aku tidak bermaksud untuk menyakiti hati kalian."

 

2 dari 4 halaman

2. Kata-Kata Maaf untuk Orangtua yang Menyentuh Hati

Ilustrasi (credit: Freepik)

Kemudian kata-kata maaf untuk orangtua yang kedua yaitu ada kata-kata yang menyentuh hati. Kata-kata ini tentu akan memberikan kesan luar biasa dan bahagia bagi orangtua kalian. Berikut ini beberapa kata-kata maaf untuk orangtua yang menyentuh hati:

12. "Kalian mengenalku lebih baik dari siapa pun dan hanya menginginkan yang terbaik untukku. Akan tetapi, aku buta karena kesombongan dan tidak mendengarkan nasihatmu. Aku mohon Ayah dan Ibu bisa memaafkanku."

13. "Hidup memang selalu memberi dua kesempatan untuk berbagai hal. Akan tetapi, aku meminta maaf padamu di kesempatan pertama. Aku tak mau lebih lama kehilangan senyummu, ibu."

14. "Papa, aku bahkan tidak bisa memikirkan hidupku sedetik pun tanpamu. Aku sangat menyesal telah menyakitimu."

15. "Cinta yang kalian rasakan untukku lebih besar dari perbedaan kita. Maafkan aku yah, bu. Aku tidak pernah bermaksud membuat kalian merasa begitu sedih."

16. "Bukannya menjadi anak yang bisa dibanggakan aku malah menjadi anak keras kepala yang selalu membangkang. Maafkan aku, bu."

17. "Sangat menyedihkan untuk berpikir bahwa keputusan yang kuambil menyebabkanmu sangat menderita. Aku minta maaf, bu. Mulai sekarang aku akan berusaha lebih baik."

18. "Aku selalu menjadi anak terburuk bagimu, di mana kamu selalu memikirkan aku terlebih dahulu. Mohon maafkan saya dan beri saya kesempatan lagi untuk menjadi orang baik."

19. "Ibu dan ayah, kalian berhak marah padaku. Aku minta maaf kalau kata-kataku kemarin begitu menyakitkan. Semoga kalian mau bisa memaafkanku."

20. "Maaf bila aku telah banyak mengukir luka di hati ayah dan ibu. Maaf pula jika aku telah banyak meneteskan air mata yang keluar dari mata ayah dan ibu. Sungguh aku minta maaf, aku akan berusaha menjadi anak yang mampu kalian banggakan."

21. "Aku memang bukanlah anak yang baik, bu. Namun, aku akan selalu berusaha membahagiakanmu. Maaf jika aku sering berbohong dan menyela kata-katamu."

22. "Aku memiliki orang tua yang sangat luar biasa, tapi entah mengapa aku sering menyakiti mereka dengan segala tingkahku yang bodoh. Aku harap ayah dan ibu mau memaafkanku."

 

3 dari 4 halaman

3. Kata-Kata Maaf untuk Orangtua yang Penuh Cinta

Ilustrasi (credit: Freepik)

Memberikan ucapan kata-kata memang menjadi salah satu hal yang bisa kalian lakukan untuk mengucapkan maaf dengan siapa pun, termasuk orangtua. Dan berikut ini ada beberapa kata-kata maaf untuk orangtua yang penuh cinta:

23. "Bagaimana bisa selama ini aku begitu egois? Ayah dan ibu adalah orangtua yang luar biasa dan aku merasa sangat menyesal dengan segala kelakuan burukku."

24. "Kadang aku terlalu sibuk untuk tumbuh dewasa dan lupa bahwa orangtua juga beranjak tua. Maafkan aku yang masih belum bisa membahagiakan ayah dan ibu, ya."

25. "Mengetahui bahwa akulah penyebab air mata itu merupakan kesedihan yang paling mendalam. Maafkan saya, ya, Pak, Bu."

26. "Ayah dan Ibu, kalian punya hak untuk marah denganku. Aku minta maaf karena kata-kaku menyakiti hati kalian. Kuharap kalian mau memaafkanku."

27. "Aku tahu permintaan maaf tidak akan menghilangkan rasa sakitmu, Bu. Namun, aku berdoa supaya hatimu berangsur-angsur pulih dan memaafkanku."

28. "Selama masa remajaku, aku mungkin sering menyebutmu sebagai orang yang mengganggu dan menjengkelkan. Akan tetapi, sekarang aku menyadari bahwa dirikulah yang seperti itu, bahkan mungkin lebih parah. Maafkan aku ya, Pak, Bu."

29. "Aku minta maaf karena ternyata membesarkan seorang anak bukan hal yang mudah. Aku minta maaf karena ayah dan ibu harus menghadapi semua kesulitan dan tantangan itu karena memilikiku."

30. "Aku bermaksud untuk memberi kalian kenangan indah, tapi aku malah memberimu mimpi buruk yang mengerikan. Aku bermaksud untuk memberi kalian saat-saat yang manis, tetapi aku malah membuat kalian khawatir. Maafkan aku ya, Pak, Bu."

31. "Cara kita memandang hidup memang berbeda, tetapi itu tidak berarti kita harus selalu bertengkar. Aku mencintai dan mengagumimu, tolong maafkan aku karena telah membuatmu sakit dengan apa yang aku katakan."

32. "Membuat ayah dan ibu kecewa tentu bukanlah keinginanku. Aku minta maaf apabila terkadang aku tidak bisa seperti yang kalian harapkan."

33. "Jarak yang menghalangi bukan lagi jadi soal untuk saling mengasihi. Meski tak bisa berlutut di hadapan bunda dan ayah, lewat pesan ini aku memohon maaf setulus hati."

Itulah 33 kata-kata maaf untuk orangtua yang menyentuh dan penuh makna mendalam. Semoga kata-kata maaf untuk orangtua ini bisa menjadi sebuah ungkapan yang berkesan dan tak terlupakan untuk orangtua kalian.

 

(kpl/dhm)

Topik Terkait