Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Apa yang membuat zona waktu berbeda antara satu wilayah dengan yang lainnya? Hayo masih ingat atau sudah lupa? Well, pembagian zona waktu di dunia ini berpatokan pada garis bujur dengan waktu utama di Greenwich, Inggris. Semakin ke Timur maka waktu akan semakin bertambah, sebaliknya bila ke Barat maka akan berkurang dari GMT 0.
Namun ada satu bangunan yang cukup unik dan terbilang melawan kaidah pembagian zona waktu berdasarkan garis bujur ini lho! Yakni Burj Khalifa, bangunan tertinggi di Dubai yang diresmikan sejak tahun 2010 silam. Eits, jangan heboh dulu. Perbedaan waktu yang berlaku di Burj Khalifa ini hanya berlaku bagi umat Muslim.
Perbedaan waktu di gedung setinggi 829,8 meter ini adalah perbedaan waktu salat, berbuka, dan sahur. Apalagi di bulan Puasa seperti ini, perbedaan waktu tersebut terasa sangat signifikan.
Advertisement
Para penghuni lantai 80-150 baru diperbolehkan berbuka puasa dua menit lebih lambat dari adzan maghrib yang sebenarnya, sementara untuk penghuni lantai 151-160 berbuka lebih lamban 3 menit. Hal ini telah diresmikan melalui fatwa ulama setempat.
"Penghuni Burj Khalifa memiliki waktu berbuka puasa yang berbeda, begitupun untuk salat Maghrib dan Shubuh. Mereka harus memperhatikan hal tersebut sesuai dengan lantai tempat tinggal mereka," ujar Ahmad Abdul Aziz Al Haddad, kepala divisi Fatwa gedung pencakar langit tersebut dikutip dari Al Bawaba.
"Penghuni yang tinggal di lantai 80-150 berbuka dan salat maghrib lebih lambat 2 menit, penghuni lantai 151-160 berbuka dan salat maghrib lebih lambat 3 menit," jelasnya.
"Sementara untuk salat Shubuh berlaku sebaliknya. Penghuni lantai 151-160 sudah bisa salat tiga menit sebelum adzan Shubuh." Perbedaan waktu shalat dan puasa kala senja dan fajar ini dipengaruhi oleh tingginya gedung. Penghuni paling atas merasakan matahari terbenam lebih lambat dan terbit lebih cepat. Unik banget kan?
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(alb/agt)
Advertisement
Mengenal Sherly Tjoanda: Cagub Malut Baru, Gantikan Suami yang Tewas dalam Kecelakaan Kapal
Profil Mega Putri Aulia, Mantan Artis yang Sudah Hijrah dan Kini Cantik Berbalut Hijab
Bersinar di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapkah Marselino Ferdinan Bawa Timnas Menang di Piala AFF 2024?
Mega Putri Aulia Nangis Minta Sinetron 'TUKANG BUBUR NAIK HAJI' Tak Tayang Lagi
Timnas Indonesia Tembus Posisi 125 Dunia, Peningkatan Signifikan dalam Ranking FIFA