Dapatkan Kembali Jam Tidur Berkualitasmu dengan Cobain Staycation Mewah di COMO Metropolitan Singapura
COMO Metropolitan Hotel & Suites. Credit: COMO Orchard
Kapanlagi.com - Kesibukan yang menggunung memang kadang bisa mengganggu jam tidur. Belum lagi jika harus lembur, tidur pun akhirnya jadi kurang maksimal. Padahal, tidur berkualitas amat berpengaruh bagi produktivitas kerja. Jika kamu merasa kurang bisa nyaman tidur di rumah belakangan ini, cobalah untuk staycation sejenak saat akhir pekan. Bahkan, jika perlu ambil cuti kerja selama beberapa hari untuk staycation.
Untuk destinasinya, kamu bisa pilih Singapura. Selain relatif dekat dengan Indonesia, ke Singapura juga bisa dilakukan saat akhir pekan. Kamu bisa menginap di COMO Metropolitan Singapura. Hotel yang berlokasi di jantung Orchard Road ini dibuka sejak 1 September 2023 lalu. Hotel ini pun menawarkan pengalaman staycation yang unik, termasuk bisa membantumu mendapatkan kembali jam tidur berkualitas. Biar nggak penasaran, simak ulasannya berikut ini yuk!
Advertisement
1. Bagian dari Destinasi Baru COMO Orchard di Bideford Road
COMO Metropolitan merupakan bagian dari COMO Orchard yang berlokasi di Bideford Road. Destinasi terbaru di Singapura tersebut dihadirkan oleh COMO, perusahaan properti yang memfasilitasi gaya hidup mewah milik konglomerat Christina Ong. COMO Metropolitan Singapura merupakan properti pertama COMO di tanah kelahirannya. Sebelum itu, COMO Metropolitan telah eksis lebih dulu di London dan Bangkok.
Menariknya, lokasi COMO Metropolitan Singapura berada di jantung Singapura yang dikelilingi mal ramai dan hunian mewah. Hal ini bikin COMO Metropolitan Singapura cocok dijadikan tempat untuk bersantai setelah seharian keluar jalan-jalan, karena suasananya yang seperti oase yang menenangkan.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
2. Tawarkan Pengalaman Menginap, Kuliner dan Belanja yang Berkesan
Lebih lanjut, COMO Metropolitan siap menghadirkan pengalaman terbaik untuk menginap, kuliner sekaligus belanja paling berkesan yang tersebar di 19 lantai gedungnya. COMO Metropolitan Singapura punya 156 kamar dengan kolam renang dan bar di rooftop gedung yang menampilkan pemandangan kota yang menakjubkan. Lobinya begitu menakjubkan, karena menyerupai kepompong yang elegan, dilengkapi perabotan dari Giorgetti, serta lukisan bunga di dinding karya Thomas Hilland, seniman digital asal Norwegia.
Tamu yang menginap di COMO Metropolitan Singapore juga akan dimanjakan dengan berbagai hidangan kuliner terbaik yang menggugah selera. Dengan reputasi yang telah dibangun di COMO Dempsey, restoran COMO Cuisine yang baru berkomitmen menciptakan beberapa makanan terbaik di Singapura, seperti Yellow Fin Tuna Tataki Bowl, Lobster Biryani dan Pad Thai. Selain itu, berbagai kuliner lokal Singapura dengan citarasa terbaik, seperti laksa yang kaya rempah, tandoori klasik hingga lobster gulung dengan krim yang gurih.

Mampirlah ke COTE Singapura! Bikin pengalaman kulinermu berkesan dengan mencoba lezatnya sajian buatan Simon Kim dari COTE Korean Steakhouse, sebuah restoran dengan bintang Michelin di New York dan Miami, yang kini hadir di COMO Orchard. Coba juga lezatnya pastri lezat buatan chef Cédric Grolet yang sudah diakui secara internasional dan untuk pertama kalinya debut di Asia dengan hadir di COMO Orchard. Semua bisa kamu rasakan jika menginap di COMO Metropolitan Singapura.

Kerennya lagi, tamu yang menginap di COMO Metropolitan Singapura dapat menikmati kenyamanan berbelanja di berbagai gerai fesyen yang telah dikurasi oleh Club 21 di gedung yang sama. Butik seluas 8.000 kaki persegi atau 743,2 meter persegi ini menyajikan koleksi fesyen internasional terbaik dan koleksi musiman dari brand ternama secara eksklusif. Terbagi dua lantai, yaitu pakaian wanita dan pakaian pria jadi satu dengan area pakaian anak-anak dan koleksi perhiasan.
Di butik dengan langit-langit setinggi 7 meter itu, kamu bisa belanja berbagai merek fesyen kenamaan, seperti Alaïa, Amiri, Marine Serre, Simone Rocha, Thom Browne dan Tom Wood, dengan keunikan bentuk dan desain gerainya masing-masing. Butik tersebut dirancang arsitek terkenal asal Italia, yaitu Paola Navone yang sudah memenangkan berbagai penghargaan.
3. Bantu Perbaiki Kualitas Tidur dengan SleepHub® di COMO
Bikin pengalaman staycation di COMO Metropolitan Singapura kamu semakin paripurna dengan merasakan sensasi tidur yang berkualitas dengan SleepHub® di COMO. SleepHub® merupakan alat bantu tidur inovatif yang bisa meningkatkan pola tidur alami dan memberimu pengalaman istirahat yang terbaik.
SleepHub® pun menjadi solusi untuk mengoptimalkan tidur menggunakan ilmu saraf dan teknologi suara. Alat tersebut melatih otak untuk tidur optimal dengan dukungan penelitian ilmiah, pengembangan dan uji coba selama bertahun-tahun oleh Cambridge Sciences. Khusus tamu COMO Metropolitan dan Suites, kamu bisa merasakan pengalaman menggunakan SleepHub® yang diatur untuk mengoptimalkan tidur dengan set masker mata COMO Shambhala, COMO Shambhala Sleep Balm dan secangkir teh chamomile.
Menarik banget, bukan? Dapatkan kembali jam tidur berkualitasmu dengan mencoba staycation mewah di COMO Metropolitan Singapore sekarang juga!
(Lama tak terdengar kabarnya, komedian senior Diding Boneng dilarikan ke Rumah Sakit.)
(kly/tmi)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
