Gramedia jadi salah satu penerbit buku terbesar dan terpopuler saat ini. Ada banyak sekali buku-buku berkualitas, mulai dari novel hingga buku nonfiksi yang diterbitkan oleh penerbit Gramedia. Sehingga tak heran jika banyak orang mengincar rekomendasi buku Gramedia untuk dimasukkan ke dalam daftar bacaannya.
Penasaran, kira-kira apa saja rekomendasi buku Gramedia yang saat ini tengah populer dan jadi best seller? Untuk mengetahuinya, langsung saja simak daftar rekomendasinya berikut ini.
Toko Kelontong Namiya menjadi salah satu novel best seller Gramedia saat ini. Novel terjemahan Jepang ini menghadirkan kisah yang sederhana tapi menarik. Tiga orang berandal yang tengah jadi buronan polisi, memutuskan untuk bersembunyi di sebuah toko kelontong. Di persembunyian itu, mereka kemudian menemukan sebuah surat misterius yang ditulis dari masa lalu, tapi seolah langsung ditujukan ke mereka bertiga yang hidup di masa kini.