Gunung Arjuna Terbakar, Para Pendaki Langsung Dievakuasi

Gunung Arjuna Terbakar, Para Pendaki Langsung Dievakuasi
Gunung Arjuna (credit: Kapanlagi.com/Darmadi Sasongko)

Kapanlagi.com - Para pendaki di Gunung Arjuna dievakuasi akibat kebakaran hutan di kawasan tersebut. Sebanyak 64 orang pendaki dievakuasi, dan 17 di antaranya sudah pulang ke rumah masing-masing.

Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Batu, Achmad Choirur Rochim mengatakan, kebakaran diperkirakan terjadi sejak Minggu (28/7) sekitar pukul 09.30 WIB. Tim langsung melakukan penjemputan pada para pendaki tersebut.

"Tim melakukan menjemput para pendaki yang masih ada di gunung," kata Achmad Choirur Rochim dalam keterangan yang diterima Merdeka.com, Senin (29/7).

1. Kawasan Terbakar di Wilayah Tahura

(credit: Kapanlagi.com/Darmadi Sasongko)

Kawasan hutan lereng Gunung Arjuna berada di wilayah Taman Hutan Raya (Tahura). Tiga tim terlibat termasuk dari warga Desa Sumbergondo Kecamatan Bumiaji, dalam menjemput para pendaki Gunung Arjuna.

Kata Rochim, berdasar laporan Tim Reaksi Cepat BPBD di Pos Pendakian Gunung Arjuna Sumberbrantas Kecamatan Bumiaji, Minggu (28/7) pukul 16.40 WIB jumlah pendaki yang sudah berhasil dievakuasi sebanyak 17 orang. Sedangkan 47 orang pendaki masih dalam proses evakuasi tim.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

2. Gunung Panderman Juga Terbakar

(Liputan6.com/Zainul Arifin)

Sebelumnya, kawasan Lereng Gunung Panderman di sisi selatan Kota Batu juga terbakar. Kebakaran dipicu oleh faktor alam yang mengakibatkan 70 Ha hangus.

Hingga saat ini belum diketahui luas yang terbakar untuk kawasan lereng Arjuna yang berada di sisi utara Kota Batu.

(Lama tak terdengar kabarnya, komedian senior Diding Boneng dilarikan ke Rumah Sakit.)

Rekomendasi
Trending