Warganet Izin Gunakan Nama Jan Ethes, Ini Syarat dari Gibran Rakabuming

Penulis: Guntur Merdekawan

Diperbarui: Diterbitkan:

Warganet Izin Gunakan Nama Jan Ethes, Ini Syarat dari Gibran Rakabuming
Gibran Rakabuming © KapanLagi/Deki Prayoga

Kapanlagi.com - Dulu, memberi nama anak tak pernah ribet, berisiko atau penuh drama. Tapi belum lama ini ada kejadian menghebohkan di mana aktris cantik Franda marah-marah ketika nama anaknya ditiru seorang fans. Beritanya pun jadi begitu viral.

Tak cuma nama anak Franda, rupanya ada seorang warganet yang juga ingin menirukan nama Jan Ethes, putra dari Gibran Rakabuming sekaligus cucu Presiden Jokowi. Namun karena takut kena masalah atau dimarahi, pengguna akun @cholinsUp itu akhirnya minta izin terlebih dahulu pada Gibran.

"Mas Gibran, Mbak Selvi.. Kalau saya punya anak nanti saya kasih nama Jan Ethes Trimagito boleh nggak mas? Izin dulu," tulis @cholisUp.

 

1. Jawaban Gibran Rakabuming

Tak mau mempermasalahkan hal sepele, Gibran pun mengizinkan nama Jan Ethes ditiru. Namun suami dari Selvi Ananda itu juga mengajukan sebuah syarat.

"Boleh. Fotoin anaknya kalau sudah lahir," jawab Gibran melalui akun @Chilli_Pari.

Mendengar jawaban itu, @cholisUp pun merasa bahagia. Tak lupa Ia juga minta doa agar segera diberi momongan dalam waktu dekat ini.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Kemarahan Franda Saat Nama Anak Dicontek

Mengetahui nama anaknya, Zylvechia ditiru oleh seorang fans, Franda tak rela. Istri dari Samuel Zylgwyn itu lantas mengirimkan direct message pada sang fans dengan teguran bernada cukup keras.

"Seriously your baby doesn't deserve that name!!!! Saya bikin sendiri nama itu, nggak cari dari buku atau manapun. Saya BIKIN SENDIRI. Berusahalah cari nama bagus unik yang GA ADA ORANG PUNYA buat anak saya. Terus kamu NYOLONG nama itu buat anak kamu ang umurnya nggak jauh dari anak saya. Plek setulisannya, plek sepanggilannya dan kalian kelihatan bangga sekali. Ngerti nggak rasanya kayak apa sakitnya?" tegur Franda kepada @zylvechia_kimberly.

"Sebagai orangtua pasti tau kan rasanya pengen kasih terbaik buat anak kita? Nama ZYLVECHIA itu persembahan saya buat anak saya. Berbulan-bulan waktu hamil berusaha bikin-bikin nama, cari yang terbaik buat anak saya yang nggak ada orang punya. Terus kalian dengan gampangnya ambil gitu aja," tutupnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending