10 Arti Mimpi Primbon Maling yang Sering Bikin Cemas, Bisa Jadi Pertanda Baik Atau Buruk

Diterbitkan:

10 Arti Mimpi Primbon Maling yang Sering Bikin Cemas, Bisa Jadi Pertanda Baik Atau Buruk
Ilustrasi Arti Mimpi Primbon Maling yang Sering Bikin Cemas (credit: unsplash)

Kapanlagi.com - Primbon Jawa banyak membahas arti mimpi yang sering dialami banyak orang. Dari sekian banyak jenis mimpi, mimpi tentang maling jadi salah satu yang paling sering bikin penasaran. Terbukti, ada banyak sekali orang yang akhirnya mencari tahu arti Primbon mimpi maling. Menurut Primbon Jawa, mimpi tentang maling memang sering kali dianggap memiliki makna tersendiri.

Di keyakinan masyarakat Jawa tradisional, mimpi maling sering diartikan sebagai peringatan atau pertanda terkait dengan potensi bahaya di masa mendatang. Wajar saja, pasalnya kehadiran sosok maling dianggap sebagai simbol keamanan dan perlindungan.

Namun, arti mimpi Primbon maling ternyata tak melulu berarti buruk. Ada beberapa mimpi tentang maling yang justru diyakini membawa pertanda baik. Penasaran, seperti apa penjelasan Primbon Jawa terkait arti mimpi tentang maling? Langsung saja simak ulasannya berikut ini.

1. Arti Mimpi Maling Masuk Rumah

Menurut Primbon maling, setiap mimi tentang pencurian mempunyai arti tersendiri. Namun seperti yang disebutkan sebelumnya di masyarakat mimpi maling masuk ke rumah sering diartikan sebagai pertanda akan terjadinya hal buruk. Namun ternyata, menurut Primbon Jawa arti mimpi maling masuk rumah justru sebaliknya.

Bermimpi rumah kemasukan maling justru diyakini sebagai sebuah pertanda baik. Mimpi ini bisa jadi isyarat bahwa keluarga kalian akan mendapatkan limpahan rezeki yang cukup besar. Jadi jangan langsung cemas dan khawatir.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Arti Mimpi Maling Orang yang Dikenal

Dalam mimpi segalanya sangat mungkin terjadi. Bisa saja kalian bermimpi menangkap basah maling yang ternyata adalah sosok yang kalian kenali. Nah apabila kalian bermimpi semacam ini, maka kalian tak perlu terlalu cemas. Sebab, mimpi ini oleh Primbon maling ditafsirkan sebagai pertanda baik. Mimpi ini menunjukkan bahwa kalian akan mendapatkan ilmu, nasihat, atau keuntungan dari orang yang dalam mimpi menjadi sosok maling tersebut.

3. Arti Mimpi Melihat Maling Mencoba Membunuh Seseorang

Mimpi melihat maling saja sudah pasti menegangkan. Apalagi, jika kalian dalam melihat maling yang berusaha membunuh seseorang. Mendapati mimpi semacam itu pasti bisa bikin double deg-degannya.

Mimpi ini ternyata ditafsirkan berkaitan dengan masalah kepercayaan diri. Mimpi ini bisa jadi tanda bahwa orang yang bermimpi mempunyai banyak keinginan dalam hidupnya. Sayang, dia tidak terlalu percaya diri dan selalu merasa takut gagal.

4. Arti Mimpi Primbon Maling Tertangkap

Jika mimpi-mimpi tentang maling di atas bikin deg-degan, maka mimpi tentang maling yang satu ini justru bisa memberi perasaan lega. Ya, siapa yang tak lega dan bangga jika bermimpi bisa menangkap maling. Nah, arti mimpi maling yang satu ini juga merupakan isyarat baik terkait karier atau pekerjaan kalian saat ini.

Pasalnya, dalam mimpi tersebut sosok maling bisa jadi perwujudan dari perjalanan karier kalian. Berhasil menangkan maling dalam mimpi berarti kalian akan mendapatkan karier yang cemerlang. Secara spesifik, hal ini terwujud dalam kondisi naik pangkat atau naik gaji.

5. Arti Mimpi Primbon Maling Rumah Tetangga

Bermimpi menyaksikan maling yang beraksi di rumah tetangga mungkin terasa sedikit aneh dan ganjil. Lantas, bagaimana jika mimpi ini yang muncul saat tidur, apa arti mimpi tersebut?

Sayangnya mimpi maling di rumah tetangga ternyata bisa jadi membawa pertanda yang kurang baik. Menurut Primbon mimpi maling, mimpi ini bisa jadi simbol bahwa kalian tak bisa menjaga hubungan baik dengan orang sekitar, misalkan dengan pasangan, keluarga, sahabat atau tetangga. Jadi mimpi ini bisa jadi peringatan kalian untuk melakukan evaluasi diri, agar hubungan kalian dengan orang sekitar jadi kembali harmonis.

6. Arti Mimpi Maling Ayam

Ayam kerap jadi hewan peliharaan sasaran maling. Di kampung-kampung, dahulu, maling ayam cukup banyak terjadi. Mimpi tentang maling ayam ternyata dalam Primbon Jawa diartikan baik. Mimpi ini diyakini sebuah tanda bahwa orang yang bermimpi akan bertemu dengan pasangan yang ideal. Tak hanya itu, mimpi maling ayam juga bisa berkaitan dengan hal baik di pekerjaan seperti kenaikan gaji atau pangkat jabatan.

7. Arti Mimpi Primbon Maling Motor

Motor jadi salah satu kendaraan utama bagi banyak orang. Dengan motor, mobilitas bisa jadi lebih praktis, mudah, dan cepat. Harga jual beli motor yang tinggi membuat kendaraan yang satu ini juga kerap jadi target maling.

Nah jika kalian bermimpi kemalingan motor, maka kalian patut waspada. Pasalnya berdasarkan arti mimpi Primbon maling, bermimpi kemalingan motor bisa menjadi pertanda buruk. Mimpi ini bisa jadi isyarat bahwa kalian akan kehilangan rezeki dalam waktu dekat.

8. Arti Mimpi Primbon Maling Uang

Dari banyaknya barang berharga, uang tunai jadi salah satu sasaran utama dari maling yang beraksi. Mengalami kemalingan uang tentu jadi hal yang mengerikan. Apalagi jika uang tersebut merupakan tabungan hasil kerja keras yang sudah dikumpulkan sejak lama.

Namun jika bermimpi kemalingan uang, ternyata kalian tak perlu khawatir berlebihan. Pasalnya menurut Primbon maling, mimpi tersebut justru punya arti yang cukup baik. Lebih lanjut, arti mimpi tersebut menurut Primbon Jawa adalah kalian akan jadi sumber kebahagiaan atau rezeki bagi orang-orang sekitar.

9. Arti Mimpi Primbon Maling Perhiasan

Di samping uang tunai, perhiasan juga jadi barang berharga yang kerap jadi sasaran maling. Terbukti, ada banyak orang yang pernah mengalami kemalingan perhiasan. Padahal sama halnya uang, perhiasan juga kerap dikumpulkan sedikit demi sedikit dan disimpan sebagai investasi masa depan. Sehingga, kemalingan perhiasan akan sama menyedihkannya dengan kehilangan uang.

Menurut primbon Jawa, arti mimpi maling mencuri perhiasan bisa jadi pertanda bahwa kalian bakal mendapatkan rezeki dan kesuksesan dari arah yang tak terduga sama sekali.

10. Arti Mimpi Maling Mencuri Pakaian

Maling pakaian memang terbilang jarang terjadi. Meski begitu tetap ada pencuri yang memilih maling pakaian mulai dari yang ada di toko atau bahkan di jemuran. Karenanya, mimpi maling mencuri pakaian juga bisa saja kalian alami saat tidur. Meski terdengar aneh, mimpi ini ternyata tak bisa kalian abaikan begitu saja.

Dalam Primbon Jawa, mimpi maling pakaian ternyata diyakini menjadi pertanda bahwa orang yang mengalaminya bakal kehilangan pekerjaan saat ini. Selain itu, ada juga yang menyebut bahwa mimpi kemalingan pakaian merupakan pertanda bahwa hubungan kalian dengan pasangan dalam masalah serius.

Itulah di antaranya beberapa penjelasan arti mimpi dalam Primbon Maling. Semoga bermanfaat dan bisa menjawab rasa penasaran kalian selama ini.

AYO JOIN CHANNEL WHATSAPP KAPANLAGI.COM BIAR NGGAK KETINGGALAN UPDATE DAN BERITA TERBARU SEPUTAR DUNIA HIBURAN TANAH AIR DAN JUGA LUAR NEGERI. KLIK DI SINI YA, KLOVERS!

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending