33 Manfaat Lidah Buaya Untuk Kesehatan dan Kecantikan

Penulis: Winda Carmelita

Diperbarui: Diterbitkan:

33 Manfaat Lidah Buaya Untuk Kesehatan dan Kecantikan © Pixabay.com

Kapanlagi.com - Manfaat lidah buaya telah lama dikenal oleh manusia sebagai obat alami yang baik untuk kesehatan dan kecantikan. Lidah buaya atau aloe vera adalah tumbuhan yang sudah ada sejak ribuan tahun silam dan banyak ditemukan di kawasan-kawasan yang kering, seperti Afrika. Tapi juga banyak ditemukan di daerah Asia.

Lidah buaya merupakan tanaman yang termasuk dalam famili xanthorrhoeaceae yang mengandung lendir dan kaya akan air. Lidah buaya bisa dibilang mirip dengan kaktus karena karakteristiknya menyerupai.

Lidah buaya kaya akan kandungan gizi di dalamnya, antara lain lemak, kalsium, fosfor, zat besi, vitamin A, B1 dan C. Maka itu tak heran jika lidah buaya bisa diandalkan untuk melengkapi kebutuhan akan mineral, antioksidan dan bersifat anti inflamasi.

Lalu, apa saja sih manfaat lidah buaya? Bukan hanya satu, dua atau lima, berikut kami hadirkan 33 manfaat lidah buaya untuk keseharian kita.

© Pixabay.com

1. Melembapkan kulit

Lidah buaya mengandung banyak air sehingga cocok untuk menghidrasi kulit. Umumnya kini lidah buaya untuk kecantikan dijual dalam bentuk gel yang mudah diaplikasikan dan ringan. Tapi jika punya tanaman lidah buaya di rumah, manfaatkan saja untuk membuat masker alami.

Caranya: Ambil lidah buaya, bersihkan dan kupas kulitnya. Haluskan daging lidah buaya dan campurkan dengan mentimun yang sudah dihaluskan. Untuk menghaluskan ini bisa menggunakan blender agar benar-benar tidak ada gumpalan. Oieskan pada wajah dan leher, diamkan selama 30 menit. Bilas wajah dengan air dingin sampai bersih.

2. Mengatasi kulit terbakar

Rasa dingin yang dihasilkan oleh lidah buaya dapat mengurangi rasa tak nyaman di kulit akibat terbakar sinar matahari. Selain itu, lidah buaya mengandung zat anti peradangan untuk mempercepat pemulihan luka.

3. Mengatasi iritasi

Seringkali perubahan cuaca maupun alergi membuat kulit kita teriritasi. Lidah buaya dapat menjadi salah satu alternatif obat karena mengandung zat anti peradangan yang berfungsi meringankan rasa gatal dan mendinginkan kulit.

4. Meningkatkan kekebalan tubuh

Konsumsi jus atau suplemen lidah buaya secara teratur dapat membantu penyerapan vitamin dan mineral bagi tubuh. Dengan penyerapan vitamin dan mineral yang maksimal, maka kekebalan tubuh akan meningkat.

5. Sumber asam amino

Manfaat lidah buaya lainnya yang menakjubkan adalah tanaman ini kaya akan asam amino. Asam amino dapat mencegah rambut rontok, menjaga kesehatan kulit dan kuku, meningkatkan massa otot dan juga memelihara kesehatan jantung.

6. Membantu proses detoksifikasi

Dalam kegiatan sehari-hari, tubuh kita bekerja keras untuk memilah-milah mana yang baik dan mana yang buruk untuk tubuh kita. Yang baik akan diserap tubuh, sementara yang buruk akan dibuang.

Jika dalam proses pembuangan zat-zat yang buruk ini tidak lancar, maka akan menjadi racun yang jadi bumerang bagi tubuh kita sendiri. Untuk itu, penting melakukan detoksifikasi. Cara yang mudah dan enak adalah dengan mengonsumsi jus lidah buaya secara teratur. Lidah buaya

7. Mengurangi berat badan

Lidah buaya membantu proses detoksifikasi sehingga racun-racun dalam tubuh dapat dibuang. Jika racun-racun dalam tubuh sudah dieliminasi, maka proses metabolisme tubuh akan meningkat. Dengan meningkatnya proses metabolisme tubuh ini, maka pencernaan lebih lancar dan lemak akan terbakar dengan maksimal. Maka itu konsumsi lidah buaya baik untuk mereka yang sedang dalam program penurunan berat badan.

8. Mengurangi plak gigi

Setiap hari kita mengonsumsi beraneka macam makanan serta minuman. Sisa-sisa makanan ini walaupun sudah dibersihkan dengan menggosok gigi, tetap saja tak bisa membasmi plak-plak yang menempel di gigi.

Ada banyak obat-obatan medis yang bisa membantu meluruhkan plak pada gigi. Tapi kamu juga bisa mencoba cara alami yang efektif, yaitu dengan lidah buaya. Gunakan lidah buaya sebagai pengganti obat kumur. Lidah buaya bersifat antiseptik dan anti mikroba sehingga efeknya menyerupai obat kumur.

9. Mengatasi penyakit gatal-gatal

Rasa gatal pada kulit tak hanya menyiksa, tapi juga berpotensi menimbulkan luka. Penyakit seperti psoriasis dan jerawat bisa diatasi dengan krim yang mengandung lidah buaya. Lidah buaya bersifat menenangkan kulit sekaligus mengurangi rasa gatalnya.

10. Menyembuhkan luka

Lidah buaya dapat mempercepat penyembuhan luka, khususnya untuk luka terbuka. Oleskan gel aloe vera yang tidak mengandung alkohol, tipis-tipis pada permukaan luka terbuka yang sudah dibersihkan. Lakukan perawatan ini dua kali sehari. Niscaya luka akan cepat pulih.

11. Mengatasi heartburn

Heartburn erat kaitannya dengan penyakit yang disebut GERD atau gasteroesophageal reflux disease. Konsumsi lidah buaya secara teratur dapat mengatasi heartburn agar tidak mudah kambuh.

12. Menekan kadar gula dalam darah

Sebuah studi menemukan, konsumsi dua sendok makan jus lidah buaya setiap hari selama dua minggu dapat menekan kadar gula dalam darah untuk pengidap diabetes tipe 2.

13. Sebagai bahan eksfoliasi kulit

Sel-sel mati pada kulit perlu dibasmi agar kulit selalu terjaga kesehatannya. Kamu dapat membuat bahan eksfoliasi sendiri dengan setengah cangkir gel lidah buaya, dua cangkir gula dan satu sendok makan jus lemon. Gula pasir akan membantu mengikis sel-sel kulit mati dan daki. Lemon berfungsi untuk mengurangi bekas luka dan memudarkan warna kulit yang tidak rata. Sementara lidah buaya berfungsi untuk membersihkan kulit sampai ke pori-pori. Campuran ketiga bahan tersebut akan menghasilkan kulit yang bersih dan halus.

14. Menyembuhkan jerawat

© Pixabay.com

Seperti yang sudah disinggung dalam beberapa poin sebelumnya, lidah buaya mengandung antibakteri sehingga efektif mencegah penyebaran bakteri penyebab jerawat. Selain itu, lidah buaya kaya akan antioksidan yang berfungsi untuk menghaluskan dan menjaga kulit tetap terjaga kebersihannya.

Untuk menyembuhkan jerawat menggunakan lidah buaya, mudah kok. Ambil secangkir gel lidah buaya, campurkan dengan satu sendok makan madu organik. Aduk sampai kedua bahan tercampur rata. Setelah itu, aplikasikan pada seluruh wajah dan diamkan selama 20 menit. Bilas wajah dengan air hangat sampai bersih.

15. Mengatasi rambut rontok

Siapa yang tak sedih jika rambutnya rontok? Kerontokan rambut dalam jumlah banyak dan intens dapat mengakibatkan kebotakan. Nggak mau 'kan mengalami hal tersebut? Yuk rawat rambut yang mulai rontok dengan lidah buaya. Oleskan lidah buaya yang sudah dihaluskan ke seluruh permukaan kulit kepala dan rambut. Diamkan selama 20 menit, lalu bilas rambut dan keramas seperti biasa.

Lidah buaya mengandung enzim bernama proteolytic yang bermanfaat memperbaiki sel-sel mati pada kulit kepala. Efeknya adalah kulit kepala yang sehat dan merangsang pertumbuhan rambut agar lebih tebal.

16. Melindungi rambut dari radikal bebas

Rambut kita selalu terkena paparan sinar matahari dan radikal bebas yang berdampak pada kerusakan pada rambut. Pengaplikasikan lidah buaya akan membentuk lapisan yang melindungi rambut dari pengaruh buruk lingkungan. Selain itu membantu rambut tetap terhidrasi.

17. Mengurangi ketombe

Ketombe merupakan penyakit kulit yang menimbulkan rasa gatal pada kulit kepala akibat infeksi jamur atau kutu rambut. Penderita ketombe akan merasa gatal luar biasa kemudian menggaruknya dan berakibat munculnya serpihan-serpihan kulit kepala. Tentu rasanya tak nyaman ya jika harus menahan rasa gatal pada rambut, belum lagi malunya jika serpihan ketombe jatuh ke baju berwarna gelap yang dikenakan.

18. Berfungsi sebagai leave-in conditioner

Campuran lidah buaya dengan air dapat melembutkan rambut. Gunakan sebagai leave-in conditioner alias kondisioner tanpa dibilas. Caranya: campur gel lidah buaya dengan air, dengan perbandingan 1:1. Teteskan essential oil favoritmu. Masukkan ke dalam botol spray, kocok. Semprotkan pada rambut.

19. Masker untuk menjaga kesehatan rambut

Kamu bisa mencampurkan lidah buaya dengan telur dan minyak kelapa untuk menjaga kesehatan rambut. Campurkan kuning telur yang telah dikocok dengan gel lidah buaya dan minyak kelapa. Aduk rata hingga membentuk tekstur seperti pasta tanpa ada yang menggumpal. Aplikasikan pada rambut dan kulit kepala. Pastikan masker ini menutupi akar rambut juga ya. Diamkan 15 menit dan cuci rambut dengan air dingin, shampoo yang lembut dan kondisioner.

Dengan rutin melakukan perawatan ini, maka rambutmu akan lembut dan bersinar.

20. Masker untuk rambut berminyak

Sama-sama menyebalkannya seperti rambut kering, rambut berminyak juga membuat pemiliknya nggak percaya diri. Rambut berminyak bikin penampilan terlihat lepek dan tidak terawat. Cara mengatasinya adalah dengan masker lidah buaya.

Caranya: buatlah campuran dari gel lidah buaya, shampoo yang lembut dan air lemon. Aplikasikan pada kulit kepala hingga ujung rambut. Bilas dengan air bersih setelah 10 menit didiamkan. Dengan rutin melakukan perawatan rambut ini, niscaya rambutmu akan lebih bagus dan tidak lagi berminyak.

21. Sebagai perawatan anti aging dan mencegah keriput

Salah satu penyebab kulit kendur dan keriput adalah karena elastisitasnya yang menurun. Ini diakibatkan kurangnya kolagen dan kulit yang kurang lembap. Untungnya, para peneliti menemukan manfaat lidah buaya untuk mencegah tanda-tanda penuaan dini tersebut. Pilih produk anti-aging yang mengandung lidah buaya untuk merawat kulit wajah agar tampak lebih muda, kencang dan kenyal.

22. Mengatasi sariawan

Sariawan terasa begitu menyakitkan dan mengganggu keseharian. Untuk itu perlu segera disembuhkan. Oleskan gel lidah buaya yang aman jika tertelan, di bagian yang terluka. Umumnya dengan perawatan ini, sariawan bisa sembuh dalam 4-5 hari.

23. Mengobati sembelit

Lidah buaya juga digunakan untuk melancarkan pencernaan karena mengandung banyak serat sehingga cocok dikonsumsi untuk mengatasi sembelit.

24. Masker lidah buaya segar

Potong lidah buaya segar dan ambil lendirnya. Oleskan lendir tersebut pada bagian kulit yang terinfeksi jerawat. Lakukan proses ini selama dua kali sehari dalam seminggu. Niscaya jerawat akan mengempis.

25. Masker lidah buaya dan lemon

Ambil lendir lidah buaya lalu masukkan ke dalam blender bersama 1/4 cangkir perasan buah lemon. Setelah halus, masukkan campuran ini ke dalam kulkas dan oleskan seperti menggunakan masker wajah setiap malam sebelum tidur. Bilas dengan air hangat. Wajah pun akan lembap dan jerawat berkurang.

26. Masker lidah buaya dan madu

Lidah buaya bersifat melembapkan sementara madu bersifat sebagai anti bakteri. Campurkan keduanya dan pakai sebagai masker selama 20 menit. Bilas wajah dengan air dingin.

27. Meredakan gatal akibat psoriasis

Krim yang mengandung lidah buaya terbukti dapat meredakan psoriasis selama 1-2 bulan.

28. Pembersih make up alami

Selain memberikan sensasi sejuk di kulit, gel lidah buaya juga dapat membersihkan make up pada wajah. Pembersih make up alami ini aman digunakan dan lembut di kulit.

29. Mengatasi ruam popok

Ruam akibat pemakaian popok pada bayi rasanya sungguh tidak nyaman bukan? Hal ini seringkali membuat si kecil rewel karena rasa perih dan panasnya. Untuk itu, perlu diobati menggunakan krim yang mengandung lidah buaya secara teratur.

30. Membantu penyembuhan luka di mulut

© Pixabay.com

Terkadang kita mengalami kondisi sariawan di mulut yang sungguh meresahkan. Nah, untuk mempercepat penyembuhannya, kamu bisa mengoleskan gel lidah buaya pada bagian yang mengalami luka sariawan. Kandungan zat lupenol dalam lidah buaya akan membantu mengurangi rasa nyeri di mulut.

31. Memudarkan flek hitam pada wajah

Lidah buaya dapat menghilangkan flek hitam pada wajah. Begini caranya. Ambil gel lidah buaya, oleskan pada daerah kulit wajah yang memiliki flek hitam. Diamkan selama 20 menit, lalu bilas wajah dengan air. Lakukan perawatan ini rutin selama 2 kali sehari.

32. Mengobati kanker tenggorokan

Kanker tenggorokan umumnya tidak disadari, tetapi bisa memberikan pertanda berupa sariawan yang muncul terus-menerus. Untuk mencegahnya, oleskan getah lidah buaya di area yang terkena sariawan secara teratur.

33. Mengatasi asam lambung

Asam lambung yang naik membuat rasa tak nyaman pada perut. Konsumsi lidah buaya secara teratur untuk mencegah naiknya asam lambung. Kandungan nutrisi lidah buaya serta kaya serat membuatnya mampu menurunkan asam lambung.

Itu dia 33 manfaat lidah buaya untuk kesehatan dan kecantikan yang bisa diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Selamat mencoba!

 

 

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/wnd)

Reporter:

Winda Carmelita

Rekomendasi
Trending