50 Kata-Kata Ucapan Ulang Tahun untuk Ibu, Menyentuh Hati dan Penuh Doa Terbaik

Penulis: Nurul Wahida

Diperbarui: Diterbitkan:

50 Kata-Kata Ucapan Ulang Tahun untuk Ibu, Menyentuh Hati dan Penuh Doa Terbaik
Kata-kata ucapan ulang tahun untuk ibu (credit: freepik.com)

Kapanlagi.com - Memberi ucapan sayang di hari ulang tahun untuk orang spesial tentunya menjadi momen tak terlupakan. Apalagi jika ibu tengah berulang tahun, pastinya memberi kata-kata ucapan ulang tahun untuk ibu perlu kalian lakukan sebagai bentuk perhatian serta ungkapan cinta dan sayang.

Ibu menjadi sosok perempuan yang berharga bagi hidup setiap orang. Sebab darinyalah kita dapat belajar arti mencintai dengan tulus dan ikhlas tanpa mengharap balasan imbalan. Tak heran apabila sosoknya seringkali disebut sebagai malaikat tak bersayap yang hadir dalam hidup setiap insan.

Beranjak dewasa, seorang anak memiliki kewajiban untuk berbakti kepada orang tua terutama ibu. Memberikan yang terbaik untuk ibu dapat dilakukan demi kebahagiaannya sama ketika kalian mendapatkan kasih sayang darinya. Meski begitu, sebesar apapun bentuk perhatian yang diberikan anak untuk orang tua terutama ibu, rasanya tak akan bisa terbalaskan oleh apapun.

Namun, dari beragam bentuk perhatian kecil misalnya mengingat dan memberi ucapan ulang tahun untuk ibu bisa membuatnya sangat bahagia. Sejumlah kata-kata ucapan ulang tahun untuk ibu di bawah ini bisa menjadi referensi buat kalian.

Adapun kata-kata ucapan ulang tahun untuk ibu dapat kalian simak melalui ulasan berikut ini. Kata-kata ucapan ulang tahun untuk sebagai berikut telah dirangkum kapanlagi.com dari berbagai sumber.

 

1. Kata-Kata Ucapan Ulang Tahun untuk Ibu yang Menyentuh

Memberi ucapan ulang tahun untuk ibu dapat menjadi bentuk perhatian yang membuatnya tersentuh. Ya, meski terkesan sederhana, namun dengan kata-kata ucapan ulang tahun untuk ibu dapat sejenak menyenangkan perasaan dan hatinya. Berikut ini beberapa kata-kata ucapan ulang tahun untuk ibu.

1. Happy birthday, Mama! Semoga bertambahnya usia ini, mama bisa makin bahagia, diberikan selalu kesehatan dan umur yang panjang.

2. Aku sangat beruntung bisa memiliki seorang ibu sepertimu. Ibu perlu tahu kalau aku sangat mencintaimu sampai kapanpun. Selamat ulang tahun!

3. Selamat ulang tahun, Mama! Perlu mama tahu, aku tidak akan pernah menjadi seperti sekarang tanpa mama. Aku sangat mencintai mama sampai kapanpun.

4. Hanya mama yang selama ini menemaniku ketika dalam masalah. Dan sekarang aku ingin mengucapkan terima kasih terhadap apa yang mama telah berikan. Happy birthday!

5. Mama tidak hanya membimbingku dari anak hingga dewasa. Tapi, lebih dari itu, mama seorang pahlawan yang telah memberikan banyak pelajaran hidup yang sangat penting untukku. Mama juga telah memberikan segalanya hanya untuk kesenangan dan kebahagiaanku. Selamat ulang tahun mama! Aku sangat mencintaimu.

6. Dulu ketika aku masih kecil, ibu selalu merawatku dengan sabar dan tulus sepenuh hati. Dan sekarang gantian, Bu, sekarang ibu sudah menua dan aku akan merawat ibu dengan tulus dan sepenuh hati pula. Selamat ulang tahun!

7. Ada banyak ibu terbaik di dunia, tapi hanya ada satu ibu terbaik di dunia. Itu ibuku dan ibu adalah yang terbaik di dunia ini, selamanya! Selamat ulang tahun, Ibu.

8. Aku setuju mengurangi umurku setengah jika Ibu bisa meninabobokanku sampai aku tertidur lagi dalam pangkuan ibu seperti masih kecil dulu. Selamat ulang tahun, Ibu.

9. Aku tahu aku tidak selalu mengatakannya, tapi aku sangat dan benar-benar menyayangimu, Bu. Meski sulit untuk diungkapkan, aku berharap di hari istimewamu ini, kamu merasakan cintaku untukmu. Selamat ulang tahun.

10. Peluk dan cium untuk ibu terbaik! Saya orang yang beruntung yang bisa tumbuh bersama Anda. Selamat ulang tahun.

11. Selamat ulang tahun, Ibu! Aku benar-benar tidak tahu harus berkata apa lagi. Kata-kata tidak bisa menggambarkan kegembiraan yang telah kau bawa ke dalam hidupku. Aku cinta kamu!

12. Aku hanya ingin memelukmu dan tidak pernah melepaskannya. Selamat ulang tahun!

13. Selamat ulang tahun mamaku yang tidak tergantikan! Aku sangat bersyukur karena telah memilikimu, ma. Apapun yang aku mau, semuanya engkau usahakan agar bisa menuruti kemauanku. Dan sekarang aku paham kenapa surga ada di telapak kaki seorang ibu.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Kata-Kata Ucapan Ulang Tahun untuk Ibu Penuh Makna

Bagi seorang ibu tidak ada yang lebih berharga selain buah hatinya. Begitu pula seorang anak, yang memiliki kewajiban membahagiakan orang tua terutama ibu tercinta. Meski dengan hal sederhana, seperti kata-kata ucapan ulang tahun untuk ibu, nyatanya hal tersebut bisa menyenangkan perasaannya. Adapun kata-kata ucapan ulang tahun untuk ibu yang penuh makna berikut ini bisa menjadi referensi buat kalian.

14. Menjadi seorang ibu merupakan tugas yang sangat sulit untuk dilakukan. Namun, ibu membuktikannya dengan bisa menjadi seorang ibu yang sangat baik bagi aku dan kakak. Selamat ulang tahun!

15. Memiliki seorang ibu sepertimu merupakan anugerah terindah yang pernah diberikan Allah kepadaku. Dan aku sangat bersyukur ibu diberikan panjang umur dan kesehatan jasmani serta rohani.

16. Aku berharap mama dapat mewujudkan semua mimpi yang selama ini belum tercapai. Dan aku selalu berdoa untuk mama agar diberikan umur panjang, kesehatan dan hari-hari bahagia tanpa henti. Selamat ulang tahun!

17. Selamat ulang tahun, Ma! Terima kasih untuk segalanya yang telah mama berikan. Tidak peduli aku dalam keadaan susah sekalipun, mama selalu menemaniku dan mensupportku untuk bangkit kembali.

18. Tidak terasa ibu sekarang telah makin menua. Aku sangat berterima kasih kepada ibu karena telah memberikan segalanya untukku. Dan di hari ulang tahun ini, aku ingin mengucapkan selamat kepada ibu karena telah mencapai yang dicita-citakan dulu.

19. Tidak ada hal lain yang membuatku sangat bahagia kecuali kebahagiaan ibu. Selamat ulang tahun! Semoga Allah selalu memberikan ibu kebahagiaan yang tiada henti setelah ini.

20. Ibu akan selalu menanyakan aku ketika aku dalam kesedihan. Begitu perhatiannya seorang ibu, selamat ulang tahun ya Ibu.

21. Ibu selalu mampu membuatku merasa seperti orang yang paling berharga di dunia. Terima kasih dan aku selalu menghargai semua jasa ibu. Selamat ulang tahun, Ibu.

22. Mereka mengatakan bahwa cinta dan kebahagiaan dimulai di rumah dan Anda selalu menunjukkan itu semua memang kenyataannya. Selamat ulang tahun, Ibu.

23. Selamat ulang tahun ya Ibu. Ibu ajari aku cara agar aku selalu bisa tersenyum tegar, walau lagi banyak masalah.

24. Kepada ibu terbaik yang menyelamatkanku dari jalanku yang rusak! Aku sangat berutang budi padamu. Mohon maafkan aku atas sakit kepala dan air mata yang aku sebabkan untukmu. Aku sangat mencintaimu. Aku akan tersesat tanpamu. Selamat ulang tahun, Ibu.

25. Kau selalu memiliki kepercayaan padaku, mengatasi kelemahanku dan memberiku kekuatan. Kau telah mengabaikan kegagalanku dan menunjukkan jalan menuju kesuksesan. Kau selalu menjadi pahlawanku. Selamat ulang tahun untuk ibu terbaik dunia.

26. Siapapun yang mengenalmu pasti akan takjub karena paras ibu yang sangat cantik ditambah dengan akhlak yang sangat baik. Beruntung ibu memilih ayah sehingga aku bisa lahir dari rahim ibu. Selamat ulang tahun!

 

3. Kata-Kata Ucapan Ulang Tahun untuk Ibu Tersayang

Mengungkapkan perasaan sayang dan cinta dapat kalian lakukan saat hari bahagia ibu seperti momen ulang tahun. Ya, kalian bisa menyelipkan kata-kata ucapan ulang tahun untuk ibu tersayang dengan doa dan harapan terbaik. Berikut ini beberapa referensi kata-kata ucapan ulang tahun untuk ibu tersayang.

27. Mamaku yang paling cantik, selamat ulang tahun! Aku sangat mencintai mama. Aku berharap semoga mama selalu mendapatkan hari-hari yang menyenangkan dan tahun demi tahun yang indah ke depannya.

28. Barakallah fii umrik, Bu! Semoga dengan bertambahnya usia ibu ini, ibu diberikan selalu kelonggaran rezeki, diberikan selalu kesehatan dan bisa mempunyai umur panjang untuk beribadah.

29. Ibuku tersayang, terima kasih untuk semua cinta dan kesabaran ini, akhirnya ulang tahunmu kembali, jadi mari kita membuat hari ini menjadi tak terlupakan!

30. Saya sangat beruntung memiliki Ibu yang hebat. Ibu telah memberikan begitu banyak cinta kepadaku. Selamat ulang tahun, Ibu.

31. Terima kasih atas semua nasihat jujur, cinta yang kuat, dan dukungan tanpa syarat selama bertahun-tahun, Bu. Aku menghargai semua yang telah kamu lakukan untukku dan semua yang telah kau berikan kepadaku. Aku berharap tahunmu penuh dengan berkah dan cinta.

32. Bu, kamu masih cantik setelah bertahun-tahun. Itu membuat saya sangat senang memiliki gen darimu! Selamat ulang tahun untuk ibuku yang menakjubkan, dan semoga ulang tahunmu seindah dirimu.

33. Sepanjang hidupku, kamu telah menghujani aku dengan cintamu. Terima kasih karena selalu memberikan segalanya untukku. Aku sangat berterima kasih dan aku berharap ulang tahunmu dipenuhi dengan setiap keajaiban dan kegembiraan yang bisa dibayangkan tahun ini.

34. Aku berharap ulang tahunmu adalah semua yang kau harapkan. Aku ingin ibu bahagia. Selamat ulang tahun!

35. Pada kesempatan ulang tahunmu, aku berdoa untuk kesehatanmu, semoga berkahmu selalu menyertai kami. Selamat ulang tahun, Ibu.

36. Di hari ulang tahunmu, aku akan melakukan semua hal yang bisa membuatmu tersenyum. Selamat ulang tahun ibu tersayang.

37. Ibu adalah seorang sosok wanita yang sangat cantik dan bijaksana. Aku berharap akan menjadi seperti ibu di masa depan. Selamat ulang tahun ibuku sayang.

 

4. Kata-Kata Ucapan Ulang Tahun untuk Ibu Tercinta

Sejumlah kata-kata ucapan ulang tahun untuk ibu tercinta seperti ulasan di bawah ini dapat mewakili perasaan kalian. Sebab, ini bukan sekedar kata-kata ucapan ulang tahun semata, melainkan juga mengandung makna mendalam dari seorang anak. Berikut ini beberapa kata-kata ucapan ulang tahun untuk ibu tercinta.

38. Selamat ulang tahun mamaku yang paling cantik! Jangan bosan-bosan mengingatkan dan menasihati ketika aku melakukan kesalahan karena tanpa nasihat dari mama, mungkin aku tidak akan menjadi apa-apa.

39. Barakallah fii umrik, Ibu! Selamat karena ibu sekarang telah berusia 50 tahun dan masih dalam keadaan sehat wal afiat. Semoga ibu akan selalu sehat dan diberikan panjang umur serta rahmat dari Allah.

40. Dan yang paling bisa membuatku bersyukur adalah aku selalu bangga terlahir darimu. Ibu, selamat ulang tahun ya.

41. Salam ulang tahun yang paling penuh kasih kepada orang yang selalu menjadi inspirasi nyata! Aku sayang ibu! Tetaplah di sampingku, meski renta kini menerpamu!

42. Selamat ulang tahun untuk wanita paling berpengaruh dalam hidupku, ibuku tercinta. Kamu adalah segalanya bagiku ketika aku masih kecil, dan kamu masih seperti itu. Semoga hari spesialmu sama fenomenal dirimu, Bu.

43. Selamat ulang tahun untuk ibu terbaik tahun ini. Yah, sebenarnya, ibu terbaik yang pernah ada! Aku cinta kamu.

44. Selamat ulang tahun, Ibu! Sangat mencintaimu, jangan pernah berubah.

45. Aku ingin memberikan semua yang kau inginkan untuk ulang tahunmu. Tapi, yang bisa kuberikan padamu sekarang adalah cintaku padamu. Aku sangat mencintaimu. Selamat ulang tahun, Ibu!

46. Ini hari spesialmu dan saya harap Ibu merasa istimewa! Selamat ulang tahun untuk ibu yang luar biasa, yang diharapkan siapa pun. Aku cinta kamu!

47. Saya senang dan bangga memiliki ibu seperti Anda dalam hidup saya. Saya bukan apa-apa tanpa Anda. Selamat ulang tahun ibu tercinta.

48. Selamat ulang tahun untuk orang terbaik dunia, yang baik hati. Semoga Tuhan mengisi hidup Anda dengan kebahagiaan.

49. Selamat ulang tahun ibuku tercinta! Aku sangat berterima kasih karena telah memberiku kasih sayang yang tidak terbatas. Semoga ibu dapat selalu bahagia pada tahun-tahun setelah ini.

50. Aku sangat bangga telah menjadi putra/putri ibu. Hari ini aku ingin mengucapkan sepatah kata untukmu. Selamat ulang tahun ibuku tercinta!

Nah itulah 50 kata-kata ucapan ulang tahun untuk ibu yang menyentuh hati. Sejumlah kata-kata ucapan ulang tahun untuk ibu di atas dapat menjadi referensi kalian di hari bahagianya.

Sumber: Bola.com, trimelive.com

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending