Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Hidup sederhana juga bisa mendatangkan lebih banyak kebahagiaan. Sebab kesederhanaan membantumu lebih banyak bersyukur dalam menikmati hidup. Maka dari itu, ada sejumlah kata-kata bijak sederhana yang bisa dijadikan inspirasi menghilangkan rasa insecure.
Tidak dapat dipungkiri seringkali kita terpacu pada kehidupan orang lain yang terlihat bahagia dan berkecukupan. Namun disadari ataupun tidak, membandingkan hidup kita dengan orang lain justru bisa memicu rasa cemas dan khawatir. Sebab, kita tidak tahu bagaimana mereka menjalani kehidupannya yang bisa jadi ada lebih banyak penderitaan dibandingkan hidup kita.
Namun perlu diketahui juga bahwa dalam kesederhanaan, ada kebahagiaan yang bisa kalian peroleh. Sederhana untuk hidup bahagia dapat dilakukan dengan cara mensyukuri apa yang telah dimiliki.
Advertisement
Cara ini mampu membantumu menikmati hidup lebih menyenangkan dan membahagiakan dibandingkan terus menerus berkeluh kesah. Maka dari itu, ada sejumlah kata-kata bijak sederhana dalam hidup bisa dijadikan inspirasi buat kalian menghilangkan rasa insecure untuk lebih banyak bersyukur.
Berikut ini beberapa referensi kata-kata bijak sederhana dalam hidup telah dirangkum kapanlagi.com dari berbagai sumber.
(credit: freepik.com)
Kata-kata bijak sederhana dalam hidup seperti ulasan di bawah ini mengandung pesan bermakna yang bisa kalian jadikan nasihat berharga. Sebab, kebahagiaan tak melulu soal kemewahan melainkan juga bisa diperoleh dari hal-hal sederhana. Langsung saja simak ulasannya tentang kata-kata mutiara sederhana dalam hidup.
1. "Jadilah orang yang dermawan, tapi jangan menjadi pemboros. Jadilah orang yang hidup sederhana, tetapi jangan menjadi orang yang kikir." - Ali bin Abi Thalib
2. "Hal-hal sederhana dalam hidup memang yang paling luar biasa, hanya orang-orang yang bijak yang dapat memahaminya." - Paulo Coelho
3. "Kebahagiaan hidup yang sebenarnya adalah hidup sederhana." - W.M Thackeray
4. "Kalau dipikir-pikir hidup ini sebenarnya simpel. Makanya jangan dipikirin, biar nggak ribet dan seru." - Jerinx
5. "Kesederhanaan adalah pengalaman yang sangat berharga di dunia." - Leonardo da Vinci
6. "Ketika Anda sudah merasa puas dengan kesederhanaan Anda sendiri dan tidak membandingkan atau bersaing dengan yang lainnya, maka semua orang akan menghargai Anda." - Lao Tzu
7. "Ini adalah satu di antara mantra saya: fokus dan kesederhanaan. Kamu harus berkerja lebih keras untuk menjernihkan pikiran dan menghasilkan kesederhanaan. Pada akhirnya hal ini akan setimpal. Saat kamu tiba di sana, kamu bisa memindahkan gunung." - Steve Jobs
8. "Kesederhanaan adalah dasar segala moral dan kebajikan utama manusia. Tanpa kesederhanaan, manusia tidak ada bedanya dengan binatang." - Napoleon Bonaparte
9. "Banyaknya harta yang kamu miliki bukanlah suatu penentu seberapa besar kebahagiaanmu, namun kebahagiaan sejatinya merupakan suatu sifat menerima pada apa yang telah Allah berikan kepadamu."
10. "Bahagia itu sederhana, ketika kamu bisa berkumpul dengan keluargamu, itu merupakan kebahagiaan yang paling besar." - B.J. Habibie
11. "Kesederhanaan adalah sumber kedamaian."
12. "Hidup adalah mimpi bagi mereka yang bijaksana, permainan bagi mereka yang bodoh, komedi bagi mereka yang kaya, dan tragedi bagi mereka yang miskin." - Sholom Aleichem
13. "Hidup adalah serangkaian perubahan yang alami dan spontan. Jangan tolak mereka karena itu hanya membuat penyesalan dan duka. Biarkan realita menjadi realita. Biarkan sesuatu mengalir dengan alami ke manapun mereka suka." - Lao Tzu
14. "Sukses adalah sebuah perjalanan, bukan sebuah tujuan. Usaha sering lebih penting daripada hasilnya." - Arthur Ashe
15. "Kita harus menemukan waktu untuk berhenti dan berterimakasih kepada orang-orang yang telah membuat perbedaan dalam hidup kita." - John F. Kennedy
16. "Ungkapan kebenaran adalah kesederhanaan." - Seneca
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(credit: freepik.com)
Sejumlah kata-kata bijak sederhana berikut ini mengandung pesan motivasi buat kalian jadikan inspirasi. Sebab kata-kata motivasi tentang sederhana di bawah ini membantumu untuk selalu bersyukur atas nikmat hidup yang diberikan Tuhan. Cara ini menjadi kunci kebahagiaan paling sederhana yang bisa kalian lakukan. Yuk simak ulasannya tentang kata-kata bijak sederhana penuh motivasi berikut ini.
17. "Miskin itu berbeda dengan sederhana karena miskin itu kondisi hidup sedangkan sederhana adalah gaya hidup." - Cak Lontong (Lies Hartono)
18. "Jika Anda menginginkan perubahan sederhana dalam hidup Anda, lakukanlah lewat tingkah laku Anda. Tapi, jika Anda menginginkan perubahan yang besar dan primer, lakukanlah dengan paradigma Anda." - Stephen Covey
19. "Satu di antara rahasia untuk mendapatkan kebahagiaan hidup adalah terus menerus melakukan sesuatu yang sederhana." - Iris Murdoch
20. "Saya mempunyai tiga hal untuk diajarkan, kesederhanaan, kesabaran, kasih sayang. Ketiganya adalah harta karun terbesar Anda." - Lao Tzu
21. "Bahagia itu sederhana, kurangi keinginan, penuhi kebutuhan dan perbanyaklah bersyukur."
22. "Lebih indah hidup sederhana, tapi apa adanya daripada hidup mewah dengan utang di mana-mana."
23. "Bahagia itu mudah, hanya perlu hidup sederhana dan apa adanya."
24. "Lebih sedikit barang, sama dengan lebih banyak kebebasan." - Maxime Lagace
25. "Jadilah diri sendiri, hargai hidupmu sebagai pribadi sederhana yang selalu bersyukur dengan apa yang kamu miliki."
26. "Hidup yang baik adalah hidup yang diinspirasi oleh cinta dan dipandu oleh ilmu pengetahuan." - Bertrand Russell
27. "Ketika kamu menyukai apa yang kamu miliki, kamu memiliki semua yang kamu butuhkan."
28. "Kesederhanaan memerlukan sedikit hal untuk membentuk sesuatu yang hebat."
29. "Rahasia kebahagiaan adalah menemukan kebersamaan yang menyenangkan."
Advertisement
(credit: freepik.com)
Ada beragam inspirasi kata-kata yang bisa dijadikan penyemangat salah satunya ulasan di bawah ini. Kata-kata bijak sederhana sebagai berikut mengandung motivasi dan inspirasi agar tetap kuat dan tegar menghadapi beragam persoalan hidup. Langsung saja simak referensinya tentang kata-kata bijak sederhana penuh pesan penyemangat.
30. "Bukan kemewahan yang akan membuatmu bahagia. Tapi, kesederhanaan yang akan membuatmu tampak istimewa."
31. "Bukan seberapa banyak yang kita miliki, tetapi seberapa banyak yang kita nikmati, yang membuat kebahagiaan." - Charles Spurgeon
32. "Bahagia itu sangat sederhana, selalu menghargai apa pun yang telah diraih walau sekecil apa pun."
33. "Kita harus berusaha agar dapat hidup sederhana, namun dampaknya tidak sederhana."
34. "Salah satu rahasia untuk mendapatkan kebahagiaan hidup adalah terus melakukan sesuatu yang sederhana." - Iris Murdoch
35. "Berbahagialah dengan apa yang kamu miliki. Bersemangatlah dengan apa yang kamu inginkan." - Alan Cohen
36. "Hal yang paling penting adalah menikmati hidupmu, menjadi bahagia, apapun yang terjadi." - Audrey Hepburn
37. "Salah satu hal terbaik dalam hidup adalah melihat senyum di wajah orang tuamu, dan menyadari bahwa kamulah alasannya."
38. "Janganlah pernah menyerah ketika kamu masih mampu berusaha lagi. Tidak ada kata berakhir sampai kamu berhenti mencoba." - Brian Dyson
39. "Satu-satunya batasan untuk meraih mimpi kita adalah keragu-raguan kita akan hari ini. Marilah kita maju dengan keyakinan yang aktif dan kuat." - Franklin Roosevelt
40. "Sebuah permata tidak akan dapat dipoles tanpa gesekan, demikian juga seseorang tidak akan menjadi sukses tanpa tantangan." - Peribahasa Cina
41. "Fokuslah dengan ke mana kamu akan pergi, bukan pada ketakutanmu." - Tony Robbins
42. "Nilaimu tidak berkurang berdasarkan ketidakmampuan seseorang untuk melihat nilaimu."
(credit: freepik.com)
Adapun kata-kata bijak di bawah ini bisa menyejukkan pikiran dan hati kalian di tengah persoalan hidup yang rumit. Sehingga dengan membaca kata-kata bijak sederhana yang menyejukkan, membantumu tetap berpikir positif dan rileks. Yuk simak ulasannya tentang kata-kata bijak sederhana yang menyejukkan hati berikut ini.
43. "Hidup itu sangat sederhana, tapi kita yang membuat hidup menjadi rumit." - Konfusius
44. "Hidup itu sudah ditetapkan bahwa lebih sederhana lebih cantik." - Nakamura Kou
45. "Bahagia itu sederhana, bersyukur dengan apa yang kita miliki bukan dengan apa yang orang lain miliki."
46. "Ketika kamu sudah merasa puas dengan kesederhanaan kamu sendiri dan tidak membandingkan atau bersaing dengan yang lainnya, maka semua orang akan menghargai kamu." - Lao Zu
47. "Apalah artinya sempurna bila ada yang sederhana, namun mampu membuat bahagia."
48. "Kemewahan mengundang penghormatan yang tinggi, sementara kesederhanaan mengundang jenis penghormatan yang lebih abadi."
49. "Hidup itu bukan soal menemukan diri kamu sendiri, hidup itu membuat diri kamu sendiri." - George Bernard Shaw
50. "Kamu di sini hanya untuk persinggahan yang singkat. Jangan terburu, jangan khawatir. Yakinlah bahwa kamu menghirup wangi bunga sepanjang perjalanan." - Walter Hagen
51. "Hiduplah secara sederhana. Bermimpilah yang besar. Bersyukur. Berilah cinta. Tertawalah yang banyak." - Paulo Coelho
52. "Bahagia itu sederhana, apa yang membuatmu tersenyum, jangan lepaskan!"
53. "Bahagia itu sederhana, sesederhana kamu tersenyum dan bersyukur dengan apa yang sudah kamu punya."
Nah itulah 53 kata-kata bijak sederhana dalam hidup, untuk hilangkan insecure lebih banyak bersyukur. Kata-kata motivasi tentang kesederhanaan di atas bisa dijadikan inspirasi menemukan arti hidup dalam kesederhanaan.
Sumber: bola.com, brilio.net
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement
Mengenal Sherly Tjoanda: Cagub Malut Baru, Gantikan Suami yang Tewas dalam Kecelakaan Kapal
Profil Mega Putri Aulia, Mantan Artis yang Sudah Hijrah dan Kini Cantik Berbalut Hijab
Bersinar di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapkah Marselino Ferdinan Bawa Timnas Menang di Piala AFF 2024?
Mega Putri Aulia Nangis Minta Sinetron 'TUKANG BUBUR NAIK HAJI' Tak Tayang Lagi
Timnas Indonesia Tembus Posisi 125 Dunia, Peningkatan Signifikan dalam Ranking FIFA