6 Buku Rekomendasi untuk Dibaca saat Santai, Bertema Fiksi Filosofis

Penulis: Dhia Amira

Diterbitkan:

6 Buku Rekomendasi untuk Dibaca saat Santai, Bertema Fiksi Filosofis
Buku Rekomendasi untuk Dibaca saat Santai (credit: goodreads.com)

Kapanlagi.com - Buku menjadi salah satu hiburan bagi mereka yang gemar membaca. Dan ada beberapa buku rekomendasi untuk dibaca saat kalian santai loh.

Ya, beberapa buku ini bukan hanya menghibur, namun juga bisa memberikan kalian sebuah ilmu baru. Jadi, tentu kegiatan ini akan sangat bermanfaat banget.

Nah, apa saja ya buku rekomendasi untuk dibaca tersebut? Berikut ini daftar buku rekomendasi untuk dibaca saat santai dengan tema fiksi filosofi.

 

1. Gadis Minimarket

Buku rekomendasi untuk dibaca saat santai yang pertama yaitu ada buku berjudul Gadis Minimarket karya Murata Sayaka. Buku yang satu ini menceritakan tentang sosok perempuan yang bernama Keiko Furukura yang sudah bekerja di sebuah minimarket sepanjang hidupnya.

Di usianya yang sudah menginjak 36 tahun, Keiko masih betah untuk melajang. Namun Ia selalu merasa terasingkan dan tertekan oleh stigma masyarakat. Tekanan untuk menjadi seseorang yang normal dengan cara mencari pekerjaan yang nyata, dan segera menikah semakin Ia rasakan.

Namun, apakah ada kehidupan lain yang menanti Keiko di luar zona nyamannya? Buku Gadis Minimarket ini akan cocok banget kalian baca saat akhir pekan. Dan buku rekomendasi untuk dibaca saat santai yang sayang untuk kalian lewatkan.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. The Sailor Who Fell from Grace with the Sea

Buku The Sailor Who Fell from Grace with the Sea juga masuk ke dalam salah satu buku rekomendasi untuk dibaca yang bisa kalian baca saat santai. Yup! Buku ini adalah novel Jepang yang ditulis dari sudut pandang seorang bocah 13 tahun. Sama seperti remaja tanggung pada umumnya, bocah ini juga tidak mau berkompromi dengan urusan orang dewasa, tetapi juga tak mau dianggap anak kecil.

Konflik berkembang ketika ibunya yang janda menjalin asmara dengan seorang pelaut. Awalnya ia mengidolakan sang pelaut, tetapi saat tahu sifat aslinya sang bocah kecewa dan bertindak gegabah. Novel ini sangat singkat loh KLovers, hanya berjumlah 180 halaman saja, jadi cocok dijadikan bacaan saat akhir pekan.

 

3. Catatan Harian Sang Pembunuh

Ingin membaca buku yang lebih menantang? Maka buku berjudul Catatan Harian Sang Pembunuh ini juga bisa masuk ke dalam salah satu buku rekomendasi untuk dibaca saat santai. Buku yang satu ini mengisahkan tentang seorang mantan pembunuh berantai yang bernama Kim Byeong-Su, yang sudah mulai hilang ingatan karena penyakit demensia.

Demi mempertahankan ingatan yang masih tersisa, Ia kemudian mencatat semua hal yang terjadi. Termasuk juga kehadiran sosok kekasih putrinya yang dicurigai sebagai pembunuh berantai. Lalu kini mengincar perempuan yang ada di sekitar tempat tinggal mereka. Hal ini untuk memastikan bahwa putrinya tidak menjadi korban berikutnya.

Ia kemudian memutuskan untuk melakukan sebuah tindakan yang telah lama tidak Ia lakukan, sebelum semua ingatannya hilang sepenuhnya. Dan buku berjudul Catatan Harian Sang Pembunuh menjadi salah satu buku yang sayang untuk kalian lewatkan.

 

4. Pure Colour

Buku Pure Colour juga menjadi salah satu buku rekomendasi untuk dibaca saat santai bertema fiksi filosofi. Buku berjudul Pure Colour ini adalah novel terbaru Sheila Heti yang baru dipublikasikan Februari 2022 lalu.

Buku ini bercerita tentang Mira, seorang perempuan yang merantau untuk menempuh pendidikan dan menemukan dirinya yang baru lewat kekasihnya. Ketika ayah Mira meninggal, arwah mendiang sang ayah merasuki tubuhnya dan sejak itu ia jadi lebih sering bercakap dengan sosok ayah yang dulu tak begitu akrab dengannya.

Buku Pure Colour ini mengandung unsur magical realism yang membuatnya terdengar quirky, tetapi penuh dengan pertanyaan-pertanyaan filosofi di beberapa bagiannya. Dan masuk dalam buku rekomendasi untuk dibaca saat kalian santai atau untuk menghabiskan waktu di akhir pekan.

 

5. The Factory

Buku The Factory menjadi buku rekomendasi untuk dibaca selanjutnya. Buku berjudul The Factory ini menggunakan tiga sudut pandang tokoh yang berbeda dalam ceritanya. Ketiganya sama-sama pekerja sebuah pabrik, tetapi berbeda divisi.

Seperti biasa di awal novel, penulis memperkenalkan para tokoh dan keseharian mereka di pabrik. Sampai suatu hari, pabrik berkembang dan terus melakukan ekspansi hingga ketiga pegawai ini tak tahu lagi apa tujuan dan esensi tugas serta pekerjaan mereka.

Buku The Factory ini penuh dengan pertanyaan yang menggelitik dan berbagai misteri yang bikin pembaca tergoda buat terus membalik halaman. Dan menjadi salah satu buku fiksi filosofi yang sayang untuk kalian lewatkan.

 

6. The Forty Rules of Love

Buku rekomendasi untuk dibaca saat santai yang terakhir ada buku berjudul The Forty Rules of Love karya Elif Shafak. Novel ini diambil dari sudut pandang Ella, seorang perempuan yang bekerja di sebuah penerbitan dan dapat tugas untuk membaca sebuah novel karya penulis baru.

Novel The Forty Rules of Love ini menceritakan perjalanan Sham mencari sosok idamannya yang bernama Rumi. Dari tokoh Sham pula, Ella banyak belajar tentang perspektif alternatif soal cinta dan bisa menjadi nasihat bijak bagi kalian yang belum memahami cinta.

Buku ini mengajarkan bahwa, selama ini kita didoktrin bahwa belahan jiwa harus saling memiliki dan disatukan dengan pernikahan. Padahal cinta dan kepedulian bisa datang dengan berbagai bentuk. Kalau kalian ingin membaca, maka bisa mencari judul Empat Puluh Kaidah Cinta.

Itulah beberapa buku rekomendasi untuk dibaca saat kalian sedang santai, dengan tema fiksi filosofi. Bukan hanya menghibur saja, namun juga bisa memberikan kalian ilmu baru.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending