Biasa Disingkat #tbt, Apa Arti Throwback di Media Sosial? Ketahui Pula Kata Gaul Lainnya yang Tak Kalah Hits

Penulis: Puput Saputro

Diperbarui: Diterbitkan:

Biasa Disingkat #tbt, Apa Arti Throwback di Media Sosial? Ketahui Pula Kata Gaul Lainnya yang Tak Kalah Hits
Ilustrasi (credit: unsplash)

Kapanlagi.com - Di media sosial kita kerap menjumpai istilah yag berasal dari bahasa asing dan kemudian jadi populer. Kata throwback adalah salah satunya. Saat ini, kita bisa dengan mudah menemukan kata ini di berbagai platform media sosial seperti instagram, twitter, hingga facebook. Lantas, apa arti throwback yang sesungguhnya?

Kata throwback sering kali digunakan untuk hastag atau tagar #throwback atau kerap juga disingkat #tbt. Biasanya, hastag atau tagar ini dipakai saat seseorang memposting sesuatu seperti cerita atau foto yang terjadi di masa lalu. Maka dari itu, tak sedikit orang yang kemudian menyamakan arti throwback dengan nostalgia. Benarkah demikian?

Untuk tahu kebenarannya, langsung saja simak ulasan tentang arti throwback berikut ini.

 

 

1. Arti Throwback

Throwback merupakan kata dalam bahasa Inggris yang populer berkat media sosial. Menurut kamus online oxfordlearnersdictionaries.com, arti throwback jika diterjemahkan ke bahasa Indonesia adalah seseorang atau sesuatu bisa peristiwa yang mirip atau pernah terjadi di masa lalu. Singkatnya, dalam bahasa Indonesia throwback bisa diartikan sebagai kilas balik.

Oleh karena itu, tak heran jika kata throwback muncul sebagai hastag atau tagar untuk postingan yang berkaitan dengan masa lalu. Dengan menggunakan hastag atau tagar throwback, seseorang bisa melakukan nostalgia terhadap suatu peristiwa di masa lalu.

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Sinonim Throwback

Sama halnya kata kebanyakan, dalam kata throwback dalam bahasa Inggris ternyata juga mempunyai sinonim. Artinya, dalam bahasa Inggris ada beberapa kata yang juga mempunyai kesamaan makna dengan arti throwback. Kata-kata yang bersinonim dengan throwback tersebut antara lain flashback, memory, nostalgia, hallucination, recall, recollection, reliving.

Kendati demikian, faktanya dibandingkan kata-kata sinonimnya tersebut, arti throwback tetap jadi kata yang paling populer di media sosial. Sampai saat ini, sudah ada jutaan postingan yang menggunakan hastag atau tagar #throwback atau #tbt untuk postingan yang bersifat nostalgia.

 

 

3. Contoh Caption Throwback

Arti throwback memang cukup populer di media sosial. Selain dalam bentuk hastag atau tagar #throwback #tbt, kata ini juga bisa digunakan ke dalam caption secara eksplisit maupun implisit.. Dengan menuliskan kalimat caption tentang throwback postingan  tentunya akan jadi lebih menarik dan berkesan. Berikut beberapa inspirasi caption dengan kata throwback.

- A throwback to better times. (sebuah masa lalu yang baik)

- A throwback to better times and even better memories. (sebuah kenangan waktu ke waktu yang lebih baik)

- A throwback to the time I was living my best life. (kembali 

ke waktu saya menjalani hidup terbaik saya)
- Throwing it way back.  (kembali ke masa itu)

- Always have old memories, and young hopes. (Selalu memiliki kenangan lama, dan harapan muda)

- These are the days we try to recreate. (Ini adalah hari-hari yang kami coba ciptakan kembali)

- It feels like this happened yesterday. (Rasanya seperti ini terjadi kemarin)

- Look for the magic in every moment. (Carilah keajaiban di setiap saat)

- Wake me up when we can travel again. (Bangunkan aku saat kita bisa bepergian lagi)

- Time flies when you're having fun, right? (Waktu berlalu ketika Anda bersenang-senang, bukan?)

- Back when my hands weren't raw from washing them so much. (Kembali ketika tangan saya tidak mentah dari mencuci mereka begitu banyak)

- Remember when we were getting kissed by the sun? (Ingat saat kita dicium oleh matahari?)

- I still can't believe this happened! (Aku masih tidak percaya ini terjadi!)

- Who would've thought we did this? (Siapa yang mengira kita melakukan ini?)

- This is what I call unconditional love. (Inilah yang saya sebut cinta tanpa syarat)

- Oh, this time and this place. (Oh, kali ini dan tempat ini)

 

 

4. Kata Gaul di Media Sosial Lainnya

Selain throwback, masih ada banyak kata atau singkatan bahasa Inggris lainnya yang populer lewat media sosial. Maka dari itu, selain arti throwback, kita juga perlu tahu makna dari setiap kata tersebut agar tak ketinggalan zaman dan terhindar dari salah paham. Berikut beberapa kata gaul di media sosial selain throwback.

Triggered: Merupakan istilah untuk menyebut situasi ketika seseorang tersinggung atau merasa tersakiti.

Kepo: Merupakan akronim dari kalimat Knowing Every Particular Object, yang berarti atau ditujukan kepada orang yang serba ingin tahu.

OOTD: Adalah singkatan dari Outfit of The Day. Kata ini biasa digunakan dalam caption media sosial untuk unggahan foto satu badan penuh menjelaskan apa paduan pakaian yang digunakan hari ini.

FYI: Adalah singkatan gaul bahasa Inggris yang kepanjangannya adalah For Your Information. Kata ini biasa digunakan di media sosial untuk memberitahu tambahan informasi.

PAP: PAP adalah singkatan gaul yang kepanjangannya adalah Post a Picture.

CMIIW: adalah singkatan gaul bahasa Inggris yang sering digunakan di platform media sosial. Kepanjangan kata ini adalah Correct Me If I'm Wrong, yang jika diterjemahkan ke bahasa Indonesia dapat berarti 'koreksi jika saya salah'.

TGIF: singkatan dari Thanks God it's Friday, artinya semangat menuju akhir pekan.

Itulah di antaranya ulasan tentang arti throwback yang populer di media sosial. Semoga bermanfaat dan bisa menjawab rasa penasaran kalian selama ini.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending