Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Bagi kalian yang jarang membuka media sosial, mungkin akan bertanya-tanya tentang arti ngab. Pasalnya, kata sapaan di media sosial terus mengalami perkembangan dengan berbagai variasi.
Ya, arti ngab adalah panggilan yang sedang populer untuk menyebut laki-laki. Istilah ini berasal dari kata "bang" yang di balik. Seiring perjalanan waktu, kata ini pun mengalami pergeseran makna.
Konotasi negatif pun melekat pada orang-orang yang sering menggunakan sapaan ini. Mengapa hal itu terjadi? Nah, agar kalian tahu jawabannya, langsung saja simak penjelasan mengenai arti ngab beserta variasi panggilan lain berikut ini.
Advertisement
Ilustrasi (Credit: Unsplash)
Arti ngab adalah panggilan atau sapaan untuk laki-laki yang dianggap lebih dewasa atau sepantaran. Istilah ini tak ada di Kamus Besar Bahasa Indonesia maka arti ngab secara resmi pun tidak ditemukan.
Istilah "ngab" sebenarnya berasal dari kata "bang" yang di balik. Secara bahasa, istilah ini bisa dikategorikan sebagai slang. Slang sendiri adalah ragam bahasa tidak resmi dan tidak baku yang sifatnya musiman, dipakai oleh kaum remaja atau kelompok sosial tertentu untuk komunikasi intern dengan maksud agar yang bukan anggota kelompok tidak mengerti.
Arti ngab tentu dipahami oleh para penggunanya. Istilah ini banyak ditemukan pada kolom komentar media sosial, seperti Twitter, TikTok, hingga Facebook. Jadi, ketika kalian menggunakan istilah ini di tempat tersebut, para pengguna lain sudah mengerti maksud kalian yang sedang memanggil atau menyapa orang lain (laki-laki) yang dianggap lebih tua atau sepantaran.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Ilustrasi (Credit: Unsplash)
Selain arti ngab, kalian juga perlu mengetahui arti ngabers. Pasalnya, dua istilah ini sama-sama sedang populer atau banyak digunakan. Jika arti ngab itu panggilan, ngabers adalah variasi lain dari "ngab" itu sendiri.
Namun, istilah ngabers biasanya digunakan untuk menyebut seseorang yang suka memanggil orang lain dengan sebutan "ngab". Seiring berjalannya waktu, muncul stereotip yang melekat pada orang-orang tersebut. Pasalnya, sering kali orang menghina, merendahkan, atau berkomentar negatif sambil menyebut objeknya dengan panggilan "ngab".
Oleh karena itu, konotasi ngabers menjadi negatif di media sosial. Istilah ini tentu juga tak ditemukan di KBBI. Namun, karena sering digunakan, para netizen seolah sepakat bahwa ngabers merupakan sebutan bagi orang yang suka menghina atau merendahkan saat berkomentar.
Kalian bisa coba mengingat, sepanjang pengalaman berkecimpung di media sosial, pernahkah kalian mendapat sebutan ngabers? Jika iya, berarti kalian harus segera instrospeksi dan lebih berhati-hati untuk mengendalikan jari saat menulis komentar. Jangan sampai kalian diarak keliling timeline karena menjadi seorang ngabers.
Advertisement
Ilustrasi (Credit: Unsplash)
Tak hanya arti ngab, kalian juga perlu mengetahui beragam panggilan lain yang populer atau sempat populer digunakan di lingkaran tongkrongan berikut ini.
- Bang
Menurut KBBI, bang adalah kata sapaan untuk kakak laki-laki. Oleh karena itu, sapaan ini pun sering digunakan untuk memanggil sahabat dengan usia lebih tua atau dianggap dewasa dalam sebuah tongkrongan. Panggilan ini kemudian diplesetkan jadi "ngab" di media sosial.
- Bro
Bro adalah kependekan dari kata "brother". Panggilan ini sempat menjadi istilah yang cukup populer di kalangan sahabat laki-laki Indonesia. Seperti kata "bang", seiring berjalannya waktu, bro pun mengalami perubahan menjadi vro, brad, bray, maupun brur.
- Bung
Mirip dengan bang, panggilan bung juga ditujukan kepada sahabat laki-laki. Dahulu, sapaan ini sempat populer di kalangan para pejuang kemerdekaan. Tak heran jika Presiden dan Wakil Presiden pertama Indonesia hingga kini bahkan masih sering dipanggil sebagai Bung Karno dan Bung Hatta.
- Mas
Panggilan yang satu ini dianggap lebih netral daripada panggilan sebelumnya. Pasalnya, siapa saja bisa dipanggil dengan kata ini. Entah itu lebih tua, muda, atau sepantaran. "Mas" juga cocok dijadikan panggilan untuk orang yang belum dikenal.
- Pak
Panggilan ini sebenarnya berasal dari kata "bapak". Beberapa orang menggunakan kata ini untuk memanggil sahabatnya yang punya jiwa kebapakan. Terkadang, sapaan ini juga dipakai untuk sekadar lucu-lucuan.
- Sob
Panggilan yang juga sempat populer adalah "sob". Pada dasarnya, sob berasal dari sobat atau sahabat. Jadi, panggilan ini akan cocok untuk memanggil teman kalian di tongkrongan.
- Gan
Panggilan "gan" berasal kata juragan. Istilah ini mungkin akan sering kalian temukan di situs jual beli atau marketplace media sosial. Juragan sendiri artinya adalah pemilik perusahaan atau pimpinan. Namun, seiring berjalannya waktu, sapaan ini pun digunakan untuk memanggil sahabat di tongkrongan.
- Bos
Meski dalam konteks pertemanan, bisa jadi ada panggilan "bos" di tongkrongan. Alasan digunakannya panggilan itu karena memang orang tersebut dianggap bos atau hanya untuk lucu-lucuan. Bisa juga dipakai ketika orang tersebut memberi traktiran saat makan bersama.
KLovers, itulah penjelasan tentang arti ngab dan beragam panggilan lain untuk sahabat yang biasa digunakan di tongkrongan maupun media sosial.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement
10 Potret Reality Club Sapa Penonton KapanLagi Buka Bareng (KLBB) BRI Festival 2025 Setelah Buka Puasa, Serunya Terasa!
Reality Club Lanjutkan Keseruan KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2025 di Tengah Rintik Hujan, Suasana Makin Syahdu
KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Dibuka dengan Penampilan Girlband V1RST, Meriah Penuh Sambutan Penonton!
YouTuber Lee Jin Ho Sampaikan Permintaan Maaf kepada Keluarga Kim Sae Ron, Ini Alasannya
Pilihan Childfree Gitasav Jadi Sorotan, Ancaman Pembunuhan Bermunculan di Media Sosial