Arti Primbon Sabtu Legi dalam Hal Jodoh, Simak Weton Apa Saja yang Berjodoh

Diterbitkan:

Arti Primbon Sabtu Legi dalam Hal Jodoh, Simak Weton Apa Saja yang Berjodoh
Arti Primbon Sabtu Legi dalam Hal Jodoh (credit: unsplash)

Kapanlagi.com - Primbon sudah jadi bagian dari budaya dan tradisi masyarakat Jawa. Di keseharian, primbon dipergunakan untuk beberapa keperluan, termasuk dalam meramal jodoh. Primbon Jawa diyakini mampu meramalkan jodoh seseorang berdasarkan weton. Dari banyaknya weton, Sabtu Legi jadi salah satu yang ramalan jodohnya sering mengundang penasaran. Banyak orang berusaha mencari tahu arti primbon Sabtu Legi dalam hal jodoh.

Menurut primbon Jawa, Sabtu Legi diyakini berjodoh dengan weton-weton tertentu. Sebaliknya, juga ada beberapa weton yang dianjurkan dihindari, karena kurang bisa mendatangkan keharmonisan. Namun, jika bertemu dengan Weton-weton yang diyakini berjodoh tersebut, Sabtu Legi diyakini bisa membina rumah tangga yang bahagia dan harmonis.

Lantas, weton apa saja yang cocok dan berjodoh dengan Sabtu Legi menurut primbon Jawa? Untuk mengetahuinya, langsung saja simak ulasan berikut ini.

1. Ramalan Jodoh Primbon Jawa

Sebelum mengetahui arti primbon Sabtu Legi dalam hal jodoh, terlebih dahulu penting untuk mengetahui metode hitungannya. Sebab sebagaimana yang disebutkan di awal, bahwa ramalan jodoh dalam primbon Jawa dilakukan dengan sebuah metode hitungan neptu weton.

Bagi yang masih asing, neptu weton merupakan angka bilangan khusus yang didapat melalui menjumlahkan nilai dari hari lahir (Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu, dan Minggu) dan nilai pasaran Jawa (Legi, Pahing, Pon, Wage, dan Kliwon).

Lebih lanjut, ramalan jodoh menurut Primbon Jawa dilakukan dengan menjumlahkan neptu dari pihak laki-laki dan perempuan. Nantinya, dari hasil penjumlahan tersebut bisa diperiksa tingkat kecocokan pasangan tersebut di kehidupan pernikahan kelak.

Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa isi ramalan jodoh primbon berdasarkan hitungan neptu weton.

PEGAT

Pasangan PEGAT sebutan untuk pasangan yang hitungan jodohnya adalah 1, 9, 10, 18, 19, 27, 28, atau 36. Pasangan PEGAT mungkin akan menghadapi tantangan di masa depan, seperti masalah ekonomi, kekuasaan, atau bahkan perselingkuhan, yang bisa membahayakan kelangsungan hubungan mereka.

RATU

Pasangan RATU, sebutan untuk pasangan dengan hasil hitungan 2, 11, 20, atau 29. Pasangan RATU terlihat sudah cocok secara jodoh dan mendapatkan penghormatan serta penghargaan dari tetangga dan lingkungan sekitar karena keharmonisan dalam hubungan mereka.

JODOH

Selanjutnya, pasangan JODOH adalah mereka yang hasil jumlah hitungannya adalah 3, 12, 21, atau 30. Pasangan JODOH dianggap sangat cocok dan saling menerima baik kelebihan maupun kekurangan satu sama lain, sehingga rumah tangga mereka tetap harmonis hingga usia tua.

TOPO

Pasangan TOPO adalah mereka yang jumlah hitungan neptu wetonnya 4, 13, 22, atau 31. Pasangan TOPO diyakini mungkin akan mengalami kesulitan pada awal hubungan, tetapi pada akhirnya, kebahagiaan akan datang setelah melewati masa-masa sulit.

TINARI

Pasangan TINARI adalah mereka yang hasil hitungan neptunya yaitu 5, 14, 23, atau 32. Pasangan TINARI diperkirakan akan menemukan kebahagiaan dan kemudahan dalam mencari rezeki serta sering mendapat keberuntungan.

PADU

Berikutnya, ada pasangan PADU yang hasil hitungannya adalah 6, 15, 24, 33. Pasangan ini mungkin seringkali bertengkar dalam kehidupan berumah tangga, tetapi biasanya pertengkaran tersebut tidak sampai pada perceraian, walaupun sering dipicu oleh hal-hal sepele.

SUJANAN

Pasangan SUJANAN adalah sebutan untuk pasangan yang memiliki jumlah hitungan 7, 16, 25, 34. Pasangan SUJANAN mengalami pertengkaran dan masalah perselingkuhan dalam pernikahan mereka, yang mungkin dimulai oleh salah satu pihak.

PESTHI

Pasangan PESTHI mempunyai jumlah hitungan 8, 17, 26, atau 35. Pasangan PESTHI cenderung menjalani kehidupan harmonis dan damai hingga usia tua, tanpa masalah signifikan yang mengganggu keharmonisan keluarga.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Neptu Sabtu Legi

Seperti yang sudah disinggung di awal, bahwa metode ramalan jodoh primbon Jawa dilakukan melibatkan neptu weton. Maka dari itu, untuk mengetahui jodoh yang tepat bagi Sabtu Legi, terlebih dahulu penting untuk mengetahui angka neptu weton tersebut.

Sudah disebutkan di awal, neptu weton diperoleh dari weton atau hari kelahiran. Pasalnya dalam primbon Jawa, setiap hari lahir dan Pasaran Jawa dipercaya memiliki nilai yang unik, sehingga setiap weton memiliki nilai khusus masing-masing.

Untuk memudahkan pemahaman, berikut ini adalah nilai yang diberikan pada hari lahir dalam kalender Primbon Jawa.

Hari Minggu bernilai 5

Hari Senin bernilai 4

Hari Selasa bernilai 3

Hari Rabu bernilai 7

Hari Kamis bernilai 8

Hari Jumat bernilai 6

Hari Sabtu bernilai 9

Sementara itu, setiap pasaran Jawa juga memiliki penilaian tersendiri yang unik. Berikut adalah penilaian yang diberikan untuk setiap pasaran dalam kalender Jawa:

Pasaran Legi bernilai 5

Pasaran Pahing bernilai 9

Pasaran Pon bernilai 7

Pasaran Wage bernilai 4

Pasaran Kliwon diberikan nilai 8

Berdasarkan uraian di atas, jumlah neptu weton Sabtu Legi adalah 9+ 5 = 14.

3. Jodoh yang Tepat untuk Sabtu Legi

Menurut daftar hasil ramalan Primbon Jawa, sepasang kekasih bisa dibilang berjodoh jika hasil hitungan neptu mereka termasuk dalam RATU, JODOH, PESTHI, atau TINARI. Untuk mencapai hasil tersebut, weton Sabtu Legi harus bersama dengan pasangan yang memiliki weton tertentu.

- Agar mendapatkan hasil JODOH, maka weton Sabtu Legi harus bertemu dengan weton dengan neptu 16, yaitu Rabu Pahing, Kamis Kliwon, dan Sabtu Pon.

- Agar mendapatkan hasil RATU, weton Sabtu Legi harus bertemu weton dengan neptu 15 yaitu Rabu Kliwon, Kamis Pon, atau Jumat Pahing.

- Agar mendapatkan hasil PESTHI, weton Sabtu Legi harus bertemu dengan weton yang jumlahnya 12 yaitu Minggu Pon, Rabu Legi, Selasa Pahing, atau Kamis Wage.

- Agar mendapatkan hasil TINARI, weton Sabtu Legi harus sesuai dengan weton dengan neptu 9, seperti Minggu Wage dan Senin Legi.

Itulah di antaranya ulasan terkait jodoh Sabtu Legi menurut primbon Jawa. Semoga bermanfaat dan bisa menjawab rasa penasaran. Keputusan untuk percaya atau tidak percaya sepenuhnya dikembalikan ke pembaca.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending