Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Ada banyak sekali ungkapan keren yang biasa dan sering diucapkan anak muda saat ini, salah satunya yaitu random. Yup! Ungkapan ini sering digunakan dalam percakapan sehari-hari. Namun apakah kalian tahu apa arti random yang sebenarnya?
Ya, arti random adalah acak. Random merupakan kata asing yang tidak masuk dalam kata resmi bahasa Indonesia. Random merupakan kata dalam bahasa Inggris. Selain random, ternyata ada banyak sekali persamaan kata random ini loh KLovers.
Bagi kalian yang suka menggunakan kata random ini, tentu harus mengetahui secara pasti apa arti random dan bagaimana penggunaannya dalam sebuah kalimat dengan tepat. Untuk itu dilansir dari berbagai sumber, berikut ini arti random beserta dengan sinonim, dan contoh penggunaannya dalam kalimat.
Advertisement
Ilustrasi (credit: Pexels)
Arti random adalah acak atau tidak tentu. Random biasa diucapkan dan diselingi dalam bahasa Indonesia, namun sebenarnya kata random bukan termasuk kata resmi dalam bahasa Indonesia. Dan ternyata kata random sendiri memiliki arti yang berbeda, tergantung dalam penempatannya.
Penempatan ini berfungsi dalam bahasa Inggris ya KLovers. Seperti, penempatan secara adjective atau kata sifat yang menyatakan bahwa random adalah acak, sembarangan, tidak ada tujuan, tidak jelas, tidak teratur. Lalu penempatan secara noun atau kata benda, random adalah ketidaktepatan, keacakan, ketidakjelasan.
Selanjutnya ada pula penempatan random secara adverb atau kata keterangan, yang memiliki arti secara acak, secara kebetulan. Dan yang terakhir yaitu ada penempatan secara frase, bahwa random adalah random number atau nomer acak dan at random atau secara acak. Sehingga dalam bahasa Inggris, random bisa memiliki arti berbeda tergantung penempatannya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Ilustrasi (credit: Pexels)
Selain mengetahui arti random, kalian juga bisa mengetahui sinonim kata random. Yup! Nyatanya selain random, kalian juga bisa menggunakan kata lain yang memiliki arti random atau sama dengan random. Dan berikut ini beberapa sinonim atau persamaan kata dari random:
1. Unplanned = tidak terencana
2. Unaimed = tanpa tujuan
3. Accidental = tidak sengaja
4. Irregular = tidak teratur
5. Odd = aneh
6. Stray = menyimpang
7. Incidental = kebetulan
8. Disordered = acak
9. Haphazard = serampangan
10. Aimless = tanpa tujuan
11. Arbitrary = sewenang-wenang
12. Irregular = Tidak teratur
Advertisement
Ilustrasi (credit: Pexels)
Dan yang terakhir yaitu contoh penggunaan kata random dalam sebuah kalimat. Yup! Ketika kalian mengetahui arti random, maka kalian juga perlu mengetahui contoh penggunaan kata random dalam sebuah kalimat, terutama kalimat bahasa Indonesia.
Contoh penggunaan kata random dalam kalimat ini bisa membantu kalian memahami penempatan kata random yang tepat. Berikut ini beberapa contoh penggunaan kata random dalam sebuah kalimat yang bisa kalian pahami:
1. Pemilihan ketua grup wisata tahun 2021 dipilih secara random.
2. Nia memilih menu makan malam secara random.
3. Kondisi zat pencemar pada sungai bersifat random.
4. Bu guru bertanya kepada murid secara random.
5. Pemenang hadiah kuis dipilih secara random dari 100 orang.
6. Foto yang akan dibagikan dipilih secara random oleh ketua panitia.
7. Pilihan warna untuk tas boleh random, tidak harus sama.
8. Punya pikiran yang random, membuat Budi sering menjadikan suasana tongkrongan semakin seru.
9. Tugas yang diberikan oleh dosen itu random, sehingga setiap mahasiswa memiliki pertanyaan yang berbeda.
10. Punya rasa yang random, membuat minuman ini laku keras di saat musim panas.
11. Di acara tersebut kita boleh menggunakan pakaian yang random, terpenting sopan dan tertutup.
12. Pilihlah warna secara random.
13. Dia random banget. Kemarin mau ke Jakarta, besok mau ke Bandung.
14. Boleh pilih tema buku yang random, tidak harus sama.
15. Permainan bulu tangkisnya random, tidak ada strategi khusus.
Itulah arti random yang bisa kalian pahami dengan baik. Tidak hanya arti random saja, KLovers juga bisa mengetahui persamaan kata random hingga contoh kata random dalam sebuah kalimat.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/gen/dhm)
Advertisement
Hukum Puasa Setelah Sholat Idul Adha yang Penting Dipahami
Penting Dipahami, Simak Niat Keramas Idul Adha dan Tata Cara yang Disunnahkan
80 Caption Idul Adha Media Sosial yang Penuh Makna dan Doa Menyentuh Hati
5 Potret Mesra Ashanty dan Anang Hermansyah Liburan di Monaco, Tampil Serasi
Momen Liburan Nikita Willy dan Keluarga, Lihat Kuda Poni Sampai Main Ayunan