Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Fungsi primbon Jawa yang cukup populer dan masih banyak dipercaya salah satunya melihat kecocokan jodoh. Sepasang kekasih dapat dikatakan memiliki hubungan harmonis jika hasil weton keduanya punya jumlah tertentu.
Jumlah weton dalam primbon Jawa untuk menghitung kecocokan jodoh bisa jatuh terdiri dari beberapa hasil yakni untuk Pegat, Ratu, Tinari, Jodoh, Topo, Padu, dan lainnya. Masing-masing dari hasil perhitungan weton jodoh dalam primbon tersebut bisa menggambarkan nasib hubungan di masa depan.
Namun, kali ini akan diulas mengenai arti Tinari primbon Jawa untuk menghitung kecocokan jodoh. Jika kalian sempat menghitung kecocokan pasangan dan jatuh pada hasil Tinari, cek dulu apa arti Tinari primbon Jawa yang ternyata memiliki nasib yang sangat baik alias menguntungkan.
Advertisement
(credit: unsplash.com)
Primbon Jawa dikenal sebagai catatan yang diturunkan secara turun temurun sejak dulu dan masih dilestarikan hingga sekarang. Primbon seringkali dipakai untuk mengetahui karakter seseorang, hari baik, jodoh, rezeki, tafsir mimpi dan lainnya yang sampai sekarang masih banyak dipercaya. Adapun di antara fungsi primbon Jawa yang sangat terkenal yakni untuk melihat kecocokan pasangan berdasarkan weton kelahirannya.
Sementara itu, untuk melihat weton dapat dilihat dari hari kelahiran yang mana dalam primbon Jawa bisa dicek berdasarkan hari pasaran serta hari dalam sepekan. Sedangkan, masing-masing hari kelahiran memiliki jumlah neptu tersendiri. Karenanya, untuk tahu kecocokan jodoh cek dulu jumlah weton kelahiranmu.
Hari dalam Sepekan
- Minggu: 5
- Senin: 4
- Selasa: 3
- Rabu: 7
- Kamis: 8
- Jumat: 6
- Sabtu: 9
Hari Pasaran
- Legi: 5
- Pahing: 9
- Pon: 7
- Wage: 4
- Kliwon: 8
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(credit: unsplash.com)
Setelah mengetahui weton hari lahir dengan neptunya, cobalah untuk menghitung weton agar bisa dipakai buat mengecek kecocokan jodoh. Karenanya, penjelasan mengenai cara menghitung kecocokan jodoh berdasarkan primbon Jawa ini bisa membantumu tahu berapa jumlah weton kelahiranmu dan weton kelahiran pasangan. Yuk cek contoh perhitungan primbon Jawa untuk kecocokan jodoh sebagai berikut.
Misalnya apabila weton kelahiranmu adalah Sabtu Pon maka memiliki jumlah neptu sebesar 9 (Sabtu) + 7 (Pon)= 16. Sedangkan pasanganmu memiliki weton kelahiran Senin Pahing maka jumlah neptunya yakni 4 (Senin) + 9 (Pahing) = 13.
Jumlah weton lahir 16 dan weton lahir pasangan 13 inilah yang nantinya dapat kalian pakai buat mengecek kecocokan jodoh. Sehingga dapat mengetahui seberapa cocok dan nasib hubungan dengan pasangan di masa mendatang. Dari hasil inilah bisa diprediksi apakah kecocokan jodoh dengan pasangan jatuh pada hasil yang baik, menguntungkan, atau hoki seperti Tinari primbon Jawa.
Advertisement
(credit: unsplash.com)
Terdapat beberapa hasil perhitungan kecocokan jodoh yang bisa menggambarkan nasib hubungan pasangan. Salah satu yang cukup familiar yakni Tinari primbon Jawa. Hasil kecocokan jodoh berdasarkan weton jika jatuh pada hasil Tinari bisa menunjukkan seberapa cocok dan harmonis hubungan dengan pasanganmu.
Namun perlu diketahui kalau keharmonisan dan kecocokan pasangan bisa dipengaruhi oleh banyak faktor. Sehingga ramalan atau prediksi tentang Tinari primbon Jawa ini tidak bisa dijadikan patokan utama melihat kecocokan jodoh. Terlepas dari itu, buat yang penasaran dengan arti Tinari primbon Jawa cek dulu penjelasannya terutama kalau weton kalian dan pasangan jatuh pada hasil Tinari.
Arti Tinari primbon Jawa untuk weton kecocokan jodoh dapat mengandung makna bahwa kelak pasangan akan mendapat kehidupan yang bahagia dan memperoleh banyak keberuntungan berupa rezeki. Sehingga, kehidupan pasangan yang hasil weton jodoh berdasarkan primbon jatuh pada Tinari maka akan memperoleh hidup makmur dan bahagia penuh keberuntungan.
Weton hari lahir yang bisa dikatakan jatuh pada Tinari terdiri dari beberapa jumlah neptu. Adapun neptu ini diperoleh dari hasil penjumlahan weton sendiri dengan weton pasangan. Di antaranya untuk weton jatuh pada hasil Tinari seperti 5, 14, 23, dan 32.
(credit: unsplash.com)
Setelah memahami arti Tinari primbon Jawa, ketahui dulu apa saja jumlah weton yang jatuh pada hasil ini. Karena, ada beberapa jumlah weton tertentu yang tergolong dalam kategori Tinari. Karenanya, di bawah ini penjelasan mengenai cara menghitung weton jika tibo Tinari primbon Jawa. Untuk menghitung weton tibo Tinari primbon Jawa dapat dilihat dari jumlah weton sendiri dan pasangan. Adapun untuk contoh perhitungannya sebagai berikut.
Weton Perempuan Sabtu Wage: 9 + 4 = 13
Weton Pria Minggu Legi: 5 + 5 = 10
Maka apabila dijumlahkan hasilnya 13 + 10 = 23. Sehingga jumlah dari kedua weton untuk kecocokan jodoh berdasarkan primbon ini jatuh pada hasil Tirani. Di mana, kelak akan mendapatkan hidup bahagia, beruntung, dan mendapat banyak rezeki.
(credit: unsplash.com)
Selain Tinari primbon Jawa, ada beberapa hasil perhitungan lain untuk melihat kecocokan jodoh. Di mana masing-masing dari hasil perhitungan ini menunjukkan hasil berbeda berdasarkan penjumlahan weton dengan pasangan.
- Pegat: Artinya kelak hubungan akan mendapat sejumlah hambatan dan bermasalah hingga berujung pada perpisahan. Jumlah wetonnya yakni 1, 9, 17, 25, 33.
- Ratu: Artinya pasangan sudah berjodoh sehingga mendapat kehidupan yang harmonis. Jumlah wetonnya terdiri dari 2, 11, 20, 29.
- Jodoh: Artinya akan memperoleh hubungan yang harmonis dan pasangan dikatakan cocok. Jumlah wetonnya yakni 3, 12, 21, 20.
- Topo: Artinya kelak akan mengalami hambatan di awal pernikahan. Akan tetapi tidak berlangsung lama karena bisa berakhir bahagia. Kebahagiaan dapat diperoleh setelah memiliki anak dan rumah tangga sudah berlangsung lama. Adapun jumlah wetonnya terdiri dari 4, 13, 22, 31.
- Padu: Artinya kelak pasangan akan sering bertengkar meskipun pemicunya hal-hal sepele. Di antara wetonnya yakni 6, 15, 24, 33.
- Sujanan: Artinya kelak akan sering menghadapi pertengkaran karena adanya orang ketiga. Di antara jumlah weton terdiri dari 7, 16, 25, 34.
- Pesthi: Artinya kelak pasangan akan memiliki kehidupan keluarga yang harmonis, damai sampai akhir hayat. Adapun wetonnya terdiri dari 8, 16, 24, 32.
Itulah penjelasan mengenai arti Tinari primbon Jawa untuk kecocokan jodoh. Perlu diingat bahwa cocok tidaknya pasangan bisa terjadi karena banyak faktor. Sehingga prediksi mengenai primbon Jawa kecocokan pasangan tersebut bisa disikapi secara bijak dan mengambil pesan positifnya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement
Mengenal Sherly Tjoanda: Cagub Malut Baru, Gantikan Suami yang Tewas dalam Kecelakaan Kapal
Profil Mega Putri Aulia, Mantan Artis yang Sudah Hijrah dan Kini Cantik Berbalut Hijab
Bersinar di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapkah Marselino Ferdinan Bawa Timnas Menang di Piala AFF 2024?
Mega Putri Aulia Nangis Minta Sinetron 'TUKANG BUBUR NAIK HAJI' Tak Tayang Lagi
Timnas Indonesia Tembus Posisi 125 Dunia, Peningkatan Signifikan dalam Ranking FIFA