5 Cara Memunculkan Filter Instagram di Story dan Reels, Ketahui Pula Solusi Jika Gagal

Diterbitkan:

5 Cara Memunculkan Filter Instagram di Story dan Reels, Ketahui Pula Solusi Jika Gagal
Ilustrasi (Credit: Pixabay)

Kapanlagi.com - Instagram, sebagai salah satu media sosial paling banyak pengguna terus mengembangkan fiturnya. Kini, para pengguna bisa menggunakan berbagai filter untuk membuat konten di story maupun reels. Lalu, bagaimana sih cara memunculkan filter Instagram di fitur tersebut?

Cara memunculkan filter Instagram di story dan reels sebenarnya terhitung mudah. Kalian bisa langsung menambahkan filter tersebut saat proses membuat konten. Kalian juga bisa langsung menggunakannya ketika melihat konten menarik dari pengguna lain.

Wajar jika di pengalaman pertama mencoba, kalian merasa bingung. Namun, kalian akan segera takjub melihat betapa kreatif dan banyak jumlah filter yang tersedia. Bahkan, kalian sendiri pun bisa membuat filter sendiri dan mengunggahnya di Instagram agar bisa dipakai pengguna lain.

Nah, sekarang, saatnya kalian mencoba beberapa cara memunculkan filter Instagram di story dan reels berikut ini. Agar lebih jelas, kalian bisa menyimak langkah-langkahnya melalui penjelasan berikut ini.

 

1. Cara Memunculkan Filter Instagram di IG Story

Ada beberapa cara memunculkan filter Instagram Story yang bisa kalian coba. Bisa melalui kolom search, bisa pula menemukannya langsung di akun kreator, atau konten pengguna lain.

Beberapa cara tersebut bisa kalian ikuti melalui penjelasan berikut ini.

1. Fitur Instagram Story

- Pertama buka akun Instagram kalian melalui aplikasi.

- Lalu masuk fitur IG story.

- Selanjutnya geser filter ke kanan hingga menemukan icon pencarian filter.

- Lalu klik icon pencari filter tersebut.

- Maka akan muncul gallery effect untuk mencari filter.

- Masukkan nama filter yang akan digunakan atau scroll filter sesuai dengan keinginan kalian.

- Selesai, kalian bisa menggunakan filter sesuai hasil pencarian.

2. Story Pengguna Lain

- Buka akun Instagram kalian melalui aplikasi.

- Lalu pilih story pengguna lain yang menggunakan filter tersebut.

- Lalu klik pada bagian nama filter melalui story akun pengguna tersebut.

- Maka akan muncul beberapa opsi.

- Pilih Coba untuk menggunakan filter.

- Selesai, kalian bisa menggunakan filter sesuai keinginan.

3. Temukan Filter di Akun Creator

- Pertama buka akun Instagram kalian melalui aplikasi.

- Lalu kunjungi laman profil akun creator.

- Klik ikon bintang pada profil akun Instagram creator yang kalian pilih.

- Tentukan filter yang akan digunakan.

- Klik Coba.

- Selesai, kalian bisa menggunakan filter sesuai hasil pencarian.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Cara Memunculkan Filter Instagram di Reels

Kini, Instagram sudah memiliki fitur baru yang memungkinkan penggunanya menghasilkan konten berupa video musik disertai berbagai filter. Fitur itu bernama reels. Kalian bisa membuat konten dengan berbagai kombinasi, seperti musik dan berbagai filter melalui fitur ini. Nah, kalian mencoba cara memunculkan filter Instagram melalui fitur Reels dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini.

4. Fitur Reels

- Buka Aplikasi Instagram.

- Setelah itu pilih menu berlogo tambah (+) di pojok kanan atas.

- Selanjutnya geser ke kanan atau kiri lalu pilih menu bernama Reels.

- Buat Reels, dan untuk menambahkan filter di video reels kalian bisa memilih tombol berlogo bintang bintang.

- Selanjutnya pilih filter yang kalian inginkan untuk dipakai.

Terakhir buat video Reels sesuai dengan yang kalian mau lalu klik tombol icon save.

5. Reels Pengguna Lain

- Buka akun Instagram kalian melalui aplikasi.

- Temukan konten Reels pengguna lain yang menggunakan filter tersebut.

- Lalu klik pada bagian nama filter melalui story akun pengguna tersebut.

- Maka akan muncul beberapa opsi.

- Pilih Coba untuk menggunakan filter.

- Selesai, kalian bisa menggunakan filter sesuai keinginan.

 

3. Solusi Jika Filter Gagal Terpasang

Terdapat beberapa alasan yang memungkinkan pengguna gagal memasang filter Instagram. Oleh karena itu, setelah mengetahui beberapa cara memunculkan filter Instagram di atas, kalian juga perlu melakukan antisipasi jika gagal memasangnya.

Berikut ini ada beberapa langkah untuk mencari penyebab kegagalannya.

- Jika mengalami kegagalan menggunakan filter IG cobalah untuk melalui pembaruan aplikasi Instagram ke versi terbaru.

- Memastikan jaringan Internet stabil.

- Jika kegagalan menggunakan filter IG terjadi cobalah untuk keluar dari aplikasi Instagram dan masuk kembali ke aplikasi tersebut.

- Menghapus cache pada aplikasi Instagram untuk mengosongkan ruang penyimpanan.

- Logout dan login kembali ke akun Instagram kalian.

- Apabila masalah masih terjadi, cobalah restart ponsel kalian dan masuk kembali ke aplikasi Instagram untuk menggunakan filter tersebut.

KLovers, itulah beberapa cara memunculkan filter Instagram di Story maupun Reels. Kalian juga sudah mengetahui solusi jika filter yang diinginkan gagal terpasang. Kini, saatnya menguji kreativitas kalian dan hasilkan konten-konten menarik untuk para follower.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending