Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Jonatan Christie atau yang lebih akrab disapa Jojo merupakan salah satu atlet bulu tangkis yang ikut berkompetisi di event Asian Games 2018. Seperti yang diketahui, ajang satu ini memang tengah begitu ramai menarik perhatian publik. Sama halnya seperti Jojo yang memikat penonton dengan permainan dan pesonanya.
Atlet muda yang satu ini kembali membanggakan nama Indonesia. Bertanding di partai final tunggal putra dalam cabang olahraga bulu tangkis, Jojo berhasil membawa pulang medali emas!
Bukan hanya keahlian-nya dalam bertanding, pesona ganteng dari atlet yang satu ini juga berhasil mencuri perhatian. Nah, berikut ini ada deretan potret Jojo mulai dari saat sedang tanding di latihan sampai penampilan kece-nya dengan busana kasual. Penasaran?
Advertisement
Credit: via instagram.com/jonatanchristieofficial
Digelarnya Asian Games 2018 di tanah air, banyak sederet atlet yang nampaknya memikat hati para penonton. Bukan hanya karena keahlian mereka saat bertanding, penampilan dari mereka juga jadi perhatian. Sama halnya seperti pebulu tangkis muda bernama Jonatan Christie.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Credit: via instagram.com/jonatanchristieofficial
Selain gerakan-gerakan gesitnya di lapangan, pesona ganteng dari cowok yang akrab disapa Jojo ini pun juga menjadi salah satu alasan dirinya begitu ramai diperbincangkan. Dengan postur atlet yang tegap, saat berpose untuk sebuah pemotretan pun Jojo terlihat bagaikan model profesional. Bikin meleleh ya!
Advertisement
Credit: via instagram.com/jonatanchristieofficial
Permainan dari cowok kelahiran kota Jakarta ini juga nampaknya sering mendapatkan pujian dari para publik. Tentu dalam sepanjang karirnya dalam bermain bulu tangkis, Jojo sudah berhasil menyabet penghargaan bergengsi. Salah satunya adalah medali emas di SEA Games 2017.
Credit: via instagram.com/jonatanchristieofficial
Tentunya sederet prestasi dan keberhasilan dari Jojo ini juga merupakan buah hasil dari masa pelatihan yang keras. Seperti atlet kebanyakan, saat latihan Jojo tampil dengan busana olahraga serta sepasang sepatu khusus untuk bermain bulu tangkis.
Credit: via instagram.com/jonatanchristieofficial
Saat sedang santai, pesona ganteng dari Jojo pun nampak tak pudar. Biasanya publik memang melihat cowok yang satu ini tengah bertanding di lapangan. Tentunya, saat sedang tak bertugas, Jojo tampil dengan gaya yang lebih kasual yang sukses bikin terpukau. Apalagi kalau sudah pamerkan senyuman manis berhias lesung pipi!
Credit: via instagram.com/jonatanchristieofficial
Sama seperti cowok seusianya, saat sedang tak latihan atau bertanding, Jojo akan habiskan waktu dengan jalan-jalan atau sekedar nongkrong di sebuah kafe bersama teman-temannya. Dengan jaket dan topi hitam, Jojo tampil mempesona saat berada di belakang kemudi. Boyfriend material banget ya!
Credit: via instagram.com/jonatanchristieofficial
Atlet yang satu ini tentu juga memiliki sebuah akun sosial media. Di dalamnya kita bisa melihat sisi lain dari Jojo. Kalau saat bertanding tampak begitu serius, cowok berusia 20 tahun bisa tampil dengan gaya yang lebih santai. Sama halnya ketika ia pamerkan pose mengedipkan satu mata (wink) dalam foto selfie yang ia pamerkan di Instagram.
Credit: via instagram.com/jonatanchristieofficial
Atlet yang sekarang ini tengah ramai jadi perbincangan ini pun juga memiliki gaya berbusana yang bisa dibilang stylish. Apalagi dengan proporsi tubuhnya yang tinggi, sederet busana simple pun mampu membuatnya sukses bikin para penggemar jadi berdebar melihatnya.
Bola.com/Peksi Cahyo
Bukan hanya karena keberhasilan-nya meraih medali emas di Asian Games 2018 ini, Jojo juga menarik perhatian publik dengan aksinya melepas baju usai berhasil kalahkan lawan mainnya. Ini bukan pertama kalinya Jojo pamerkan tubuh atletis dan perut six pack-nya di hadapan publik. So, apa kalian juga salah satu fans dari atlet muda satu ini?
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/ssm)
Advertisement
Kai EXO Siap Gelar Konser Solo di Jakarta 14 Juni 2025, EXO-L Siap-Siap War Tiket
7 Potret Almira Yudhoyono Lulus dari Sekolah Modelling Kimmy Jayanti, AHY dan Annisa Pohan Ikut Mendampingi
Gaya OOTD Nana Mirdad saat Akan Main Ski di Jepang, Stylish dan Fashionable dengan Makeup Natural
11 Potret Kebersamaan Artis dengan Ibu Bule, Ketahuan Cantik dan Gantengnya Dari Mana
Andrew White Berikan Ciuman Perpisahan ke Nana Mirdad yang Akan Liburan Bareng Sang Adik, Naysilla Mirdad