Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Kata tanya merupakan kata untuk menanyakan sesuatu pada seseorang. Kata tanya sendiri memiliki banyak sekali jenis, dan jenis tersebut tentu berbeda-beda, tergantung untuk apa kalian menanyakan sebuah pertanyaan tersebut. Kata tanya juga menjadi salah satu hal dasar yang harus kita pelajari dan pahami, walaupun sederhana namun harus dipahami agar penggunaan kalimat kalian tepat.
Begitu pentingnya kita mengetahui kata tanya, bahkan ada pepatah terkenal yang pasti kita tahu "malu bertanya, sesat di jalan", sehingga kalimat tanya tentu sudah menjadi makanan sehari-hari bagi kita dalam menanyakan sesuatu. Kata tanya bisa berhubungan dengan tempat, waktu, hingga hal-hal penting lainnya. Bahkan untuk kata tanya menanyakan waktu adalah kata tanya yang sering digunakan.
Untuk itu telah dilansir dari berbagai sumber, inilah kata tanya untuk menanyakan waktu, tempat dan lainnya, beserta dengan jenis kata hingga ciri-cirinya. Yuk langsung saja dicek KLovers.
Advertisement
Ilustrasi (Credit: Pixabay)
Kata tanya atau kalimat tanya merupakan kalimat yang mengandung makna sebuah pertanyaan. Arti Kalimat tanya adalah kalimat yang berisi pertanyaan kepada pihak lain untuk memperoleh jawaban dari pihak yang ditanya.
Kata atau kalimat tanya ini biasanya berhubungan dengan tempat, waktu, bahkan hal-hal lain yang mungkin kita tidak mengetahuinya, sehingga menanyakan hal tersebut pada orang lain. Dan kata tanya ini digunakan untuk memperhalus sebuah pertanyaan, ketika kalian akan bertanya pada orang lain.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Ilustrasi (Credit: Pixabay)
Selain mengetahui pengertian dari kata tanya, ada pula ciri-ciri dari kata atau kalimat tanya itu sendiri. Ya, ada beberapa ciri dari kata tanya dan berikut beberapa ciri tersebut:
1. Untuk ciri yang pertama yaitu, kata tanya diawali dengan menggunakan huruf kapital dan selalu diakhiri dengan tanda tanya (?).
2. Kemudian yang kedua yaitu, terkadang kata tanya juga menggunakan partikel -kah (apakah, siapakah, dimanakah dan sebagainya)
3. Memiliki intonasi yang tinggi untuk kalimat tanya dengan jawaban yang singkat, serta intonasi yang rendah untuk kalimat tanya dengan jawaban yang panjang.
4. Dan yang terakhir yaitu, kata tanya mengandung unsur 5W + 1H, atau dalam bahasa Indonesia bisa disebut dengan ADiKSiMBa (Apa, Dimana, Kapan, Siapa, Mengapa, dan Bagaimana)
Advertisement
Ilustrasi (Credit: Pixabay)
Selanjutnya yaitu, kalian harus mengetahui jenis dari kata tanya itu sendiri. Dan berikut ini beberapa jenis kata tanya beserta dengan contoh kalimatnya:
1. Kata Tanya Apa
Pertama yaitu ada kata tanya "Apa" yang digunakan dalam kalimat tanya untuk menanyakan sesuatu yang berupa perbuatan/keadaan, contohnya:
- Apa yang bisa saya bantu?
- Apakah kamu sudah makan?
- Apa alasan kamu memilih barang ini?
- Apakah Sinta sudah menikah?
2. Kata Tanya Dimana
Kata tanya "Dimana" digunakan dalam kalimat tanya yang menanyakan tempat atau lokasi. Biasanya kata tanya ini diawali dengan kata depan: di, ke dan dari, contohnya:
- Dimanakah rumahmu?
- Dimana lokasi kantor PT. Setia?
- Darimanakah pria itu berasal?
- Kemana dia akan pergi?
3. Kata Tanya Kapan
Kata "Kapan" digunakan dalam kalimat tanya untuk menanyakan waktu kejadian yang sudah terjadi atau sedang berlangsung, berikut ini beberapa contoh kalimat tanya kapan tersebut:
- Kapan beliau berangkat ke Jogja?
- Kapankah kita dapat bertemu lagi?
- Kapan kamu membeli sepatu baru?
- Kapan kejadian pembunuhan karyawan di Transmart tersebut?
4. Kata Tanya Siapa
Selanjutnya ada pula kata tanya "Siapa" yang digunakan untuk menanyakan seseorang, dan berikut beberapa contoh kata tanya siapa tersebut:
- Siapakah namamu, wahai anak muda?
- Siapa yang bisa menjawab soal ini?
- Siapa yang telah membersihkan kamar mandi?
- Siapa yang membelikan makanan ini?
5. Kata Tanya Mengapa
Kata tanya "Mengapa" digunakan untuk menanyakan sebab atau alasan. Contoh kalimat mengapa yakni:
- Mengapa kamu tidak datang ke acara perpisahan kemarin?
- Mengapa kamu tidak menceritakan itu kepadaku sebelumnya?
- Mengapa kamu pergi begitu saja?
- Mengapa ia menangis?
6. Kata Tanya Bagaimana
Dan kata tanya yang terakhir yaitu, ada kata tanya "Bagaimana" yang digunakan dalam kalimat tanya untuk menanyakan hal yang berkaitan dengan cara atau proses. Contoh penggunaan kata bagaimana:
- Bagaimana cara membuat bolu pandan?
- Bagaimana kamu bisa tau hal itu?
- Bagaimana proses terjadinya hujan?
- Bagaimana kelanjutan dari drama tersebut?
- Bagaimana cara mengerjakan rumus matematika ini?
Ilustrasi (Credit: Pixabay)
Setelah mengetahui apa saja jenis dari kata tanya, tentu kalian masih bingung, apa yang menjadi pilihan dalam menanyakan sebuah waktu. Ya, dalam penjelasan di atas dapat kita simpulkan bahwa, kata tanya untuk jenis "Kapan" lah yang menjadi pilihan kalian dalam menanyakan waktu yang lebih spesifik. Misalnya saja, waktu kedatangan? waktu untuk belajar, waktu untuk pertemuan, dan masih banyak lagi.
Itulah beberapa hal yang bisa kalian ketahui tentang kata tanya untuk menanyakan waktu. Dan kata tanya untuk menanyakan waktu adalah "Kapan", sehingga ini bisa menjadi sebuah ilmu baru bagi para KLovers semua.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement
Mengenal Sherly Tjoanda: Cagub Malut Baru, Gantikan Suami yang Tewas dalam Kecelakaan Kapal
Profil Mega Putri Aulia, Mantan Artis yang Sudah Hijrah dan Kini Cantik Berbalut Hijab
Bersinar di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapkah Marselino Ferdinan Bawa Timnas Menang di Piala AFF 2024?
Mega Putri Aulia Nangis Minta Sinetron 'TUKANG BUBUR NAIK HAJI' Tak Tayang Lagi
Timnas Indonesia Tembus Posisi 125 Dunia, Peningkatan Signifikan dalam Ranking FIFA