Main Air Jadi Liburan Keluarga yang Dipilih Puti Guntur Soekarno!
(c) Shutterstock
Kapanlagi.com - Tiap keluarga pastinya punya tempat favorit untuk menikmati liburan dan quality time bersama orang tersayang. Nggak terkecuali dengan Puti Guntur Soekarno. Sosok wanita yang dikenal sebagai cucu proklamator kemerdekaan RI, Ir. Soekarno, juga punya kegiatan favorit saat liburan. Salah satunya dengan main air!
Yuk, intip foto-foto seru liburan keluarga politikus yang satu ini. Siapa tahu jadi inspirasi petualangan kamu bareng keluarga.
Jalan-Jalan ke Bali Sekalian Menaklukkan Jeram Sungai Ayung, Ubud
Advertisement

Ada banyak cara melewatkan liburan di Bali. Salah satunya adalah arung jeram di Sungai Ayung, Ubud. Nggak hanya seru, cipratan airnya juga sangat segar. Puti menikmati permainan arung jeram ini bareng suami tersayang dan si putra bungsu, juga dengan beberapa kerabatnya yang lain. Boleh nih dijadikan salah satu agenda wajib coba bareng keluarga.
Menyegarkan Diri dengan Siraman Air Terjun Tegenungan

Wah, tampaknya Mbak Puti betah berlama-lama di Ubud. Puas mengarungi jeram Sungai Ayung, saatnya untuk menikmati keindahan air terjun Tegenungan. Air terjun ini terletak di Jalan Ir. Sutami, Sukawati, Kabupaten Gianyar. Keunikannya adalah karena letaknya yang nggak jauh dari jalan raya. Nggak seperti air terjun pada umumnya yang terdapat di tengah hutan, atau di perbukitan. Cocok banget dikunjungi bareng keluarga nih!
Liburan bersama keluarga memang bisa jadi salah satu hal yang membantu menyegarkan pikiran. Apalagi buat Puti yang sehari-hari bergelut di dunia politik. Kalau pikiran segar, ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk membangun bangsa lewat program yang sesuai kebutuhan masyarakat.
Rupanya, keseriusan Puti Guntur Soekarno memberikan kontribusi di bidang politik semakin terbukti tahun ini. Soalnya, ibu dua anak ini memantapkan diri untuk maju dalam Pemilihan Gubernur Jawa Timur, sebagai cawagub yang berpasangan dengan Saifullah Yusuf atau yang biasa disapa Gus Ipul.
Menjadi bagian dari cucu sang proklamator, tentu saja politik sudah bukan hal yang asing lagi bagi wanita yang akrab disapa Mbak Puti tersebut. Kolaborasinya bersama Gus Ipul disebut-sebut akan membangun Jawa Timur menjadi provinsi yang lebih sejahtera dan asyik. Semoga cita-cita Puti Soekarno bisa terwujud ya, KLovers!
Mau liburan ke Bali juga? Pastikan mencoba apa yang sudah dilakukan oleh Mbak Puti. Ber-arung jeram di Sungai Ayung, serta menyepi di air terjun Tegenungan.
Selain itu, buat kamu yang warga Jawa Timur, Mbak Puti yang cinta petualangan ini juga bakal menjadi kandidat Wakil Gubernur dalam Pilkada 2018 mendatang. Bersama Gus Ipul (Saifullah Yusuf), Mbak Puti bercita-cita membawa Jawa Timur ke arah yang lebih baik.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/wri)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
