Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Kata "progres" bukanlah istilah yang asing. Bahkan, istilah tersebut juga sudah diserap menjadi kata baku di Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Namun, apa sih arti progres sebenarnya?
Meski penutur Indonesia sudah sering memakainya dalam komunikasi sehari-hari, tak menutup kemungkinan jika tetap masih ada orang yang belum mengetahui arti progres. Pasalnya, istilah tersebut memang berasal dari serapan bahasa Inggris.
Secara singkat, arti progres adalah kemajuan. Kalian bisa menggunakannya sebagai ungkapan saat melihat perkembangan pada suatu hal. Secara luas, penjelasan progres bisa kalian simak dalam informasi berikut ini.
Advertisement
Ilustrasi (Credit: Unsplash)
Arti progres menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah kemajuan. Kata ini digunakan sebagai istilah untuk menggambarkan terjadinya perubahan ke arah kemajuan pada diri seseorang atau bidang tertentu.
Dalam bahasa Inggris, istilah ini disebut sebagai progress dan artinya pun sama. Berdasarkan definisi dari kamus daring Oxford Languages, progress adalah gerakan menuju kemajuan untuk suatu tujuan.
Secara etimologi, progres sendiri memang berasal dari serapan bahasa Inggris "progress". Penggunaan istilah ini sudah ada sejak abad ke-14 Masehi yang diambil dari bahasa Latin "progressus" yang artinya langkah kemajuan.
Sementara itu, arti progres menurut Cambridge Dictionary, progres adalah bagian dari peningkatan atau perkembangan dalam kemampuan, ilmu, dan lain sebagainya. Istilah progres juga dapat diartikan jika "sesuatu yang akhirnya selesai". Kalian bisa memakai kata ini untuk menyebut adanya perkembangan atau keberhasilan dalam pemenuhan target pada suatu bidang.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Ilustrasi (Credit: Unsplash)
Selain mengetahui arti progres, kalian juga perlu memahami penggunaannya dalam keseharian. Progres memang erat kaitannya dengan pengukuran kemajuan atau perkembangan suatu bidang. Pada praktiknya, kalian bisa melihat target yang perlu dicapai dalam suatu pelatihan.
Misalnya, progres kelas 100 persen dalam webinar prakerja di Indonesia. Untuk bisa mencapai ukuran tersebut, kalian perlu menyelesaikan beberapa hal dan tak boleh melewatinya. Agar lebih jelas, silakan simak pemaparan selengkapnya di bawah ini.
- Selesaikan Modul
Kalian perlu memastikan telah menyelesaikan seluruh modul yang ada di dalam kelas. Modul tersebut antara lain, materi video, tautan file pdf, kuis, dan webinar. Kalian tak boleh melewatkan poin-poin materi yang diberikan.
- Ikuti Webinar Hingga Selesai
Webinar bukan hanya formalitas, tapi kalian harus benar-benar mengikutinya. Selain itu, kalian juga perlu menyelesaikannya dan menunggu status webinar menjadi selesai. Status partisipasi kalian penting dalam pemenuhan progres kelas 100 persen.
- Ikuti Ujian Akhir
Setelah mengikuti rangkaian kelas prakerja di atas, kalian pun tiba pada ujian akhir. Untuk mendapatkan sertifikat, kalian harus mengikuti ujian ini dengan sebaik mungkin. Jawaban tak boleh diberikan secara asal-asalan. Jika berhasil, kalian pun akan memenuhi progres kelas 100 persen.
Advertisement
Ilustrasi (Credit: Unsplash)
Progres sebagai suatu ukuran kemajuan penting untuk dicapai dalam berbagai bidang, tak terkecuali pada diri masing-masing individu. Setelah memahami arti progres dan contoh langkah penerapannya dalam kelas, kalian juga perlu mengetahui cara mencapainya secara pribadi.
Berikut ini ada beberapa langkah yang bisa kalian tempuh untuk mencapainya.
- Bertanggung Jawab Pada Hidup
Orang yang menginginkan sesuatu, tentu harus berkomitmen dengan berbagai risiko yang mungkin terjadi. Bertanggung jawab berarti sanggup untuk menerima segala keuntungan maupun risiko yang kalian ambil sendiri.
- Percaya Pada Tujuan Hidup
Orang punya banyak keinginan, tapi tak semuanya percaya pada tujuan atau cita-cita yang diinginkan. Jika ingin mencapai progres, kalian harus yakin bahwa tujuan hidup yang kalian inginkan bisa benar-benar tercapai.
- Buat Keputusan Sesuai Keinginan
Kurangi kebiasaan untuk menghabiskan waktu secara terpaksa dengan hal-hal yang tak kalian suka. Mulailah berkonsentrasi pada segala sesuatu yang kalian suka dan inginkan.
- Buat Target atau Penetapan Pencapaian
Setelah tahu dan memahami keinginan, kini saatnya menyusun target. Ya, menetapkan ukuran merupakan hal yang efektif untuk mencapai progres.
- Jangan Ragu untuk Meminta Bantuan
Kalian memang perlu bertanggung jawab atas setiap keputusan. Namun, bukan berarti kalian tak boleh minta bantuan. Jika menyadari ada masalah yang tak bisa diselesaikan sendiri, cobalah untuk meminta bantuan.
- Jangan Terlalu Memikirkan Pandangan Orang Lain
Mendengarkan masukan memang berguna untuk evaluasi diri agar lebih baik lagi. Namun, kalian juga harus teliti dan bisa membedakan mana masukan dan mana perkataan orang tak tak suka dengan segala pencapaian yang kalian dapatkan.
- Segera Ambil Langkah
Hal utama dari usaha mencapai progres adalah mengambil langkah. Jika kalian sudah yakin dan sudah menyusun strategi maka segera eksekusi!
Itulah penjelasan mengenai arti progres beserta langkah yang perlu ditempuh dalam mencapainya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/gen/ans)
Advertisement
Mengenal Sherly Tjoanda: Cagub Malut Baru, Gantikan Suami yang Tewas dalam Kecelakaan Kapal
Profil Mega Putri Aulia, Mantan Artis yang Sudah Hijrah dan Kini Cantik Berbalut Hijab
Bersinar di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapkah Marselino Ferdinan Bawa Timnas Menang di Piala AFF 2024?
Mega Putri Aulia Nangis Minta Sinetron 'TUKANG BUBUR NAIK HAJI' Tak Tayang Lagi
Timnas Indonesia Tembus Posisi 125 Dunia, Peningkatan Signifikan dalam Ranking FIFA