Mitos Primbon Kadal Masuk Rumah Beserta Cara Ampuh Mengusirnya

Diterbitkan:

Mitos Primbon Kadal Masuk Rumah Beserta Cara Ampuh Mengusirnya
Ilustrasi (credit: pexels.com)

Kapanlagi.com - Kadal menjadi salah satu reptil yang biasanya berada di luar rumah. Namun, bagaimana bila hewan ini masuk ke dalam rumah? Kalau baru sekali mungkin menjadi hal yang tidak disengaja ya KLovers? Namun bagaimana bisa sering. Ada yang percaya bahwa, primbon kadal masuk rumah itu menjadi sebuah pertanda.

Ada yang bila bahwa primbon kadal masuk rumah menjadi salah satu pertanda baik. Namun, ada pula yang percaya bahwa primbon kadal masuk rumah itu menjadi sebuah hal yang buruk. Bahkan menjadi marabahaya bila masuk ke dalam rumah. Selain itu, ada pula cara mengusir kadal masuk rumah.

Untuk itu dilansir dari berbagai sumber, berikut ini mitos primbon kadal masuk rumah yang bisa jadi pertanda baik ataupun buruk. Hingga, cara mengusir kadal masuk rumah. Yuk, langsung saja dicek KLovers.

 

1. Primbon Kadal Masuk Rumah

Nah, bagi KLovers yang ingin mengetahui bagaimana mitos dari primbon kadal masuk rumah. Maka berikut ini penjelasan dari primbon kadal masuk rumah tersebut:

1. Ada Orang yang Benci

Primbon kadal masuk rumah yang pertama yaitu, dipercaya bahwa, bila ada kadal masuk rumah itu jadi pertanda ada yang membenci kalian loh KLovers. Jadi, bersikap hati-hati dan jangan melakukan hal yang mungkin bisa menyulut api keributan.

2. Adanya Santet

Santet memang terkadang suka mengirim sebuah hal-hal baik benda mati ataupun hewan sebagai perantara pengiriman santet. Ada banyak hewan yang digunakan untuk perantara tersebut, salah satunya adalah kadal.

3. Mendapatkan Rejeki

Beberapa orang percaya bahwa jika ada kadal yang masuk ke rumah dapat diartikan sebagai keberuntungan. Biasanya, penghuni rumah tersebut akan mendapatkan rezeki yang tidak diduga-duga. Namun, ada baiknya kita tidak berharap berlebih ketika ada kadal masuk rumah.

4. Pertanda Rumah Kotor

Ya, kadal memang dipercaya suka membawa hal-hal kotor seperti bakteri dan sebagainya. Nah, bila rumah kalian kotor, maka besar kemungkinan kadal suka loh mendatangi rumah seperti itu. Jadi, tetap jaga kebersihan rumah ya KLovers.

5. Datangnya Musibah

Lalu, ada juga yang yakin bahwa jika kadal masuk rumah sebagai pertanda akan datangnya bahaya atau musibah. Primbon kadal masuk rumah ini juga menjadi pertanda bahwa, mungkin ada musibah yang sedang menanti. Berdoa pada Tuhan untuk selalu minta perlindungan ya.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Cara Mengusir Kadal Masuk Rumah

Setelah KLovers mengetahui primbon kadal masuk rumah. Maka, KLovers juga bisa mengetahui nih bagaimana cara mengusir kadal yang masuk ke dalam rumah. Ada banyak cara praktis agar kadal keluar dalam rumah. Dan berikut ini beberapa cara tersebut:

1. Bersihkan Rumah

Seperti yang dibahas sebelumnya bahwa, kadal sangat suka rumah yang kotor. Jadi, ada baiknya kalian membersihkan rumah agar kadal tidak lagi masuk ke dalam rumah kalian.

2. Dengan Kulit Telur

Ternyata kadal akan meninggalkan rumah karena bau telur yang tidak disukai mereka loh. Mereka beranggapan bahwa ada hama lain yang ada di tempat itu. Kalian bisa banget menggunakan cara ini. Cukup meletakkan kulit telur di sekitar jendela dan sudut-sudut rumah.

3. Bubuk Kopi dan Tembakau

Bubuk kopi dan tembakau merupakan metode yang sangat efektif untuk menghilangkan kadal. Kadal sangat tidak menyukai aroma kopi dan tembakau. Hewan ini akan segera pergi meninggalkan rumah ketika mencium kedua aroma yang menyengat ini. Caranya cukup mudah kok, kalian cukup campurkan tembakau dan bubuk kopi, kemudian buatlah bentuk bulat-bulat seperti bola. Lalu, simpan bola yang sudah disiapkan pada sudut-sudut rumah.

4. Bawang Putih

Bwang putih juga menjadi salah satu bahan yang tidak disukai oleh kadal karena baunya. Nah, cara melakukannya mudah kok KLovers, kalian hanya perlu menggantung bawang putih ataupun meletakkannya di sudut-sudut rumah serta jendela.

5. Air Dingin

Nyatanya air dingin bisa jadi obat semprot yang ampuh mengusir kadal. Semprotkan air dingin ke kadal saat kalian melihat kadal. Ini adalah salah satu cara termudah dan efektif untuk menyingkirkan kadal. Air dingin akan membuat mereka tidak bisa bergerak untuk sementara waktu.

6. Saus Tabasco

Punya saus tabasco di rumah? Maka kalian bisa menggunakan ini untuk mengusir kadal. Ya, kadal tidak suka aroma pedas, jadi kalian hanya perlu menyemprotkan saus pedas ini pada kadal.

7. Bawang Merah

Selain bawang putih, bawang merah juga bisa menjadi alat pengusir kadal. Bawang merah dapat mengeluarkan aroma serta senyawa sulfur yang sangat kuat dan kadal sukai. Tempatkan beberapa potong bawang merah yang sudah diiris tipis di jendela, pintu, atau tempat-tempat lain yang biasa disatroni kadal.

8. Merica

Sama seperti saus tabasco, merica juga dapat mengeluarkan aroma pedas. Nah, kalian bisa banget nih semprotkan merica ke kadal saat melihatnya. Dijamin deh, kadal akan segera pergi dari rumah kalian.

9. Kapur Barus

Bukan hanya cicak yang tidak menyukai kapur barus, reptil sejenis kadal pun juga tidak menyukai kapur barus. Tempatkan saja di sudut-sudut, lemari pakaian, di bawah kompor, bak air, dan pintu masuk rumah.

10. Tablet Fenil

Dan cara mengusir kadal yang masuk rumah terakhir dengan menggunakan tablet fenil. Caranya cukup letakkan tablet fenil di semua pintu masuk. Aroma fenil mengusir kadal dan menjauhkannya dari rumah. Kalian bisa mendapatkan tablet yang mengandung senyawa fenil di apotek manapun.

Itulah bagaimana penjelasan tentang mitos primbon kadal masuk rumah yang bisa KLovers ketahui. Ada primbon kadal masuk rumah sebagai pertanda baik, ada pula primbon kadal masuk rumah sebagai pertanda buruk.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending