Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Percaya atau tidak, namun sebagian besar dari KLovers pasti pernah mendapat pengalaman menyeramkan dengan hantu. Makhluk gaib ini memang dikisahkan kerap mengganggu manusia, beberapa diantaranya bahkan terekam oleh kamera. Namun, untuk kebenarannya memang masih disangsikan hingga kini.
Hantu tak hanya gemar menjahili, dari mitos yang beredar, penampakan hantu kerap membuat manusia celaka. Bisa jadi karena panik, namun tak sedikit yang menyalahkan sosok hantu itu sendiri. Seperti kejadian misterius yang terjadi di sebuah jalanan Singapura ini.
Dari video yang viral, tampak sebuah mobil putih yang menunggu lampu tanda jalan di persimpangan. Tampaknya, mobil tersebut masih menunggu lalu lintas sepi. Setelah dirasa aman, pengemudi mobil tersebut pun membelokkan kemudi secara perlahan ke arah kanan. Namun, tak disangka benturan hebat terjadi beberapa saat setelah ia belok.
Advertisement
Kejadian yang begitu cepat tersebut memang cukup mengejutkan. Mengingat, wujud mobil yang menabrak pengemudi tersebut muncul secara tiba-tiba dan langsung berlalu seolah tak ada apapun. Dapat dilihat secara berulang kali pada videonya bahwa mobil silver itu pada awalnya tak ada di ujung jalan.
Tampaknya mobil silver yang ditabrak tersebut mengalami penyok di sisi kanan mobilnya. Sesaat setelah ditabrak, ia masih berusaha mengendalikan laju kendaraannya. Beberapa netizen pun turut memperdebatkan hal tersebut.
Banyak yang mengira rekaman video tersebut hanya editan, namun ada pula yang menganggap video itu asli namun karena mobil yang melaju terlalu kecil serta sudut kamera pengambilnya tidak pas, maka seolah membuat mobil itu tak terlihat dan mendadak muncul. Namun tak sedikit yang menganggap mobil tersebut dikendarai oleh makhluk halus yang sengaja mencelakai manusia.
Hmm apapun itu, sepertinya makhluk halus tadi harus melalui test mengemudi terlebih dahulu ya agar tidak menyebabkan kecelakaan di jalan.
Coba kamu cek sendiri video di bawah ini ya, KLovers. Menurutmu ini editan atau bukan?
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/tmd)
Advertisement
9 Potret Tulus di Panggung KapanLagi Buka Bareng (KLBB) BRI Festival 2025, Sukses Menutup Keseruan Hari Pertama
Potret KapanLagi Buka Bareng (KLBB) BRI Festival 2025 Day 1 Sukses Dimeriahkan Reality Club, Juicy Luicy, Bernadya, hingga Tulus - Disambut Puluhan Ribu Penonton
10 Potret Juicy Luicy Bikin Baper Puluhan Ribu Penonton di KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2025, Suaranya Adem Banget
10 Potret Reality Club Sapa Penonton KapanLagi Buka Bareng (KLBB) BRI Festival 2025 Setelah Buka Puasa, Serunya Terasa!
Reality Club Lanjutkan Keseruan KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2025 di Tengah Rintik Hujan, Suasana Makin Syahdu