Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Jepang populer dengan berbagai macam inovasi aneh dan unik. Bermacam makanan dengan tampilan tak biasa pun datang dari negeri Sakura ini. Sebut saja Ramen warna biru atau es krim rasa ayam goreng. Inovasi seolah tak berhenti dilakukan oleh para penggiat bisnis di negeri asal Tatsuya Fujiwara ini.
Selain dikenal dengan inovasi kuliner anti-mainstream, Jepang pun populer dengan grup idola seperti AKB48, SKE48, Baby Metal, dan lain sebagainya. Perpaduan kuliner dan budaya pop ini rupanya melahirkan produk baru yakni Ayam Goreng Rasa Keringat Idola!
Adalah Tenka Torimasu, restoran fast food terkenal di Jepang yang memperkenalkan ayam goreng rasa keringat idola ini. Restoran ini memiliki sejumlah cabang di kota besar seperti Tokyo dan produk andalannya adalah karaage (daging ayam digoreng tepung krispi).
Advertisement
Memang Tenka Torimasu dikenal sebagai restoran yang selalu memodifikasi saus untuk produk mereka. Nah kali ini Tenka Torimasu menggandeng idola Kamen Joshi untuk meluncurkan varian saus terbaru mereka, keringat idola.
Dengan demikian, Tenka Torimasu berharap bahwa akan semakin banyak pelanggan yang merasa kebutuhannya dipenuhi oleh restoran ini. Salah satunya kebutuhan untuk menjadi lebih dekat dengan sang idola. Tapi jangan salah, meski judulnya 'Keringat Idola', saus ini terbuat dari garam, jus lemon, dan keju.
Rasanya sih memang asin seperti keringat tapi restoran ini tak mungkin dong memeras keringat Kamen Joshi setiap kali menggoreng ayam? Nah, siapa yang ingin mencoba saus keringat idola ini?
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(roc/agt)
Advertisement
5 Potret Cut Syifa Ikut Kejuaraan Berkuda, Auranya Tampak Berkharisma
Potret Anisa Rahma Bukber di Masjid Nabawi Sambil Gendong Si Kecil, Netizen Kompak Bersholawat
4 Gaya Pemotretan Terbaru Tiara Andini Tampil Fresh dengan Riasan Mata Biru yang Memikat
Adhisty Zara Bagikan Momen Umrah di Awal Ramadan: Insya Allah Will be Back Soon
4 Potret Putri Zulhas Ziarah ke Makam Ayah Zumi Zola, Ikut Berdoa hingga Tabur Bunga