Primbon Sunda Lengkap Hari Kelahiran, Ketahui Watak dan Nasib Percintaan

Diterbitkan:

Primbon Sunda Lengkap Hari Kelahiran, Ketahui Watak dan Nasib Percintaan
Ilustrasi (Credit: Unsplash)

Kapanlagi.com - Seperti kepercayaan yang masih berkembang di Jawa, primbon Sunda lengkap juga masih banyak dijadikan rujukan. Meski tak bisa dipercaya seratus persen, ramalan mengenai nasib berdasarkan kelahiran memang selalu menarik untuk ditelusuri.

Primbon Sunda lengkap berisi berbagai catatan dari para leluhur. Wajar jika hal ini masih sering dijadikan rujukan.

Jika kalian ingin mengetahui watak dan nasib percintaan berdasarkan primbon Sunda lengkap, silakan simak informasi di bawah ini.

 

1. Primbon Sunda Lengkap Hari Kelahiran

Tidak hanya orang Jawa, ternyata orang Sunda juga masih memiliki kepercayaan terhadap primbon. Primbon Sunda lengkap biasanya disebut paririmbon yang dalam bahasa sunda artinya indung, artinya ibu.

Mirip dengan primbon Jawa, primbon Sunda Lengkap berisi catatan-catatan penting tentang hitungan hari lahir atau wedal hingga sifat dan karakter sesuai simbol-simbol hari lahir berdasarkan kepercayaan leluhur. Masing-masing hari lahir memiliki hitungan atau nilai masing-masing, seperti yang ada pada penjelasan di bawah ini:

- Minggu atau wedal Minggu = 5.

- Senin atau wedal Senin = 4.

- Selasa atau wedal Selasa = 3.

- Rabu atau wedal Rabu = 7.

- Kamis atau wedal Kamis = 8.

- Jum'at atau wedal Jum'at = 6.

- Sabtu atau wedal Sabtu = 9.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Primbon Sunda Lengkap Watak

Setelah mengetahui wedal masing-masing hari lahir, kini saatnya mengetahui watak berdasarkan primbon Sunda lengkap berikut ini.

- MINGGU = MEGA/LANGIT

Lambang kelahiran hari Minggu adalah langit. Orang ini biasanya mempunyai banyak sahabat karena pergaulannya seluas mega. Apalagi, orang ini juga ramah.

Sayangnya, orang yang lahir di hari Minggu cenderung sering berlarut-larut di dalam duka. Dia juga tipe orang yang keinginannya harus selalu dituruti. Bagi kalian yang ingin menjalani puasa wedal, maka harus menjalankan puasa 5 hari.

- SENIN = KEMBANG / BUNGA

Orang yang lahir pada hari Senin dilambangkan dengan bunga. Bunga memang indah, jadi wajar jika banyak disukai. Mereka juga cenderung lebih mementingkan penampilan.

Di sisi lain, sifat orang yang lahir di hari Senin cenderung keras kepala dan membanggakan diri sendiri. Jika kalian ingin melakoni puasa wedal maka harus melakukannya selama 4 hari.

SELASA = SEUNEU / API

Orang yang lahir pada hari Selasa dilambangkan dengan api. Jiwa sosial orang ini terbilang tinggi sehingga senang membantu tanpa membedakan. Sayangnya, jika marah orang ini mudah berapi-api dan suka membesarkan masalah.

Jika ingin melakukan puasa wedal, silakan menjalani puasa selama 3 hari sesuai hari lahir atau wedalnya.

RABU = DAUN

Weton hari Rabu dilambangkan dengan daun. Orang yang lahir di hari tersebut punya sifat pendiam, tenang, berwibawa, dan ramah. Hanya orang terdekat yang mengetahui sisi menyenangkannya.

Kekurangannya adalah cenderung mudah percaya pada omongan yang belum tentu benar. Jika ingin melakukan puasa wedal maka jumlahnya 7 hari sesuai angka hari lahir.

KAMIS = ANGIN

Angin merupakan lambang untuk yang lahir di hari Kamis. Orang ini punya motivasi kerja yang tinggi, tekun, dan tidak gampang menyerah.

Sifat lain yang dimiliki adalah kurang suka berada di rumah. Dia juga punya rasa curiga yang berlebihan. Terkadang juga lupa diri. Jika ingin melakukan puasa wedal maka harus menjalaninya selama 8 hari sesuai angka hari lahir.

JUM'AT = CAI/AIR

Hari Jum'at memiliki lambang air. Seperti sifat air, orang ini berwatak teduh, tenang, membawa kesegaran. Namun juga dapat menjadi dahsyat kekuatannya seperti ombak di lautan.

Sifat lain yang dimiliki adalah pendiam. Dia juga punya sisi buruk yang cenderung egois, senantiasa membanggakan diri, keras kepala serta seluruh keinginannya. Jika ingin menjalankan puasa wedal maka harus menjalaninya selama 6 hari.

SABTU = BUMI

Hari Sabtu dilambangkan sebagai bumi. Orang yang lahir di hari tersebut punya fisik yang kuat, tegar, kokoh serta mempunyai pendirian yang kuat. Dia juga punya cita-cita yang tinggi sehingga punya tekad kuat dan tak mudah putus asa. Jika ingin menjalankan puasa wedal maka harus menjalani puasa selama 9 hari sesuai angka hari lahir.

 

3. Primbon Sunda Lengkap Nasib Percintaan

Setelah memahami primbon Sunda lengkap kelahiran dan wataknya, kini saatnya kalian mengetahui nasib percintaan. Setiap hari lahir dipercaya turut menentukan nasib pemiliknya. Simak penjelasan di bawah ini untuk memahaminya.

- Minggu

Bicara soal cinta, orang yang lahir di hari minggu merupakan tipe yang setia dan tidak gampangan.

- Senin

Hari Senin dilambangkan sebagai bunga yang indah. Wajar jika orang ini senantiasa kelihatan rapi. Oleh karena itu, di mana orang ini berada pasti banyak disukai.

- Selasa

Soal nasib percintaan, orang yang lahir di hari Selasa termasuk tipe orang yang setia dan cenderung susah jatuh cinta. Namun, saat kalian sudah jadi pasangannya, jangan coba-coba menipu ataupun mengkhianatinya.

- Rabu

Saat berpasangan atau berumah tangga, orang yang lahir di hari rabu terbilang sangat amat anti diperintah. Namun, di sisi lain dia juga sayang kepada keluarga.

- Kamis

Nasib percintaan orang yang lahir di hari kamis bisa dibilang bagus. Pasalnya, dia akan mudah menemukan pasangan. Dia juga punya kelebihan dalam menjaga perasaan pasangan.

- Jumat

Mereka yang lahir di hari Jum'at cenderung akan disukai atau dikagumi banyak orang karena pembawaan dan wibawanya.

- Sabtu

Dalam urusan asmara, orang yang lahir di hari Sabtu memiliki sifat setia dan baik hati. Di sisi lain, dia cukup keras kepala dan tak menyukai pasangan yang boros.

Nah, KLovers, itulah penjelasan mengenai primbon Sunda lengkap hari kelahiran untuk watak dan nasib percintaan.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending