Tujuan Gerakan Menangkis Adalah Menghalau Serangan Lawan, Ketahui Juga Teknik Pencak Silat Lainnya

Penulis: Puput Saputro

Diterbitkan:

Tujuan Gerakan Menangkis Adalah Menghalau Serangan Lawan, Ketahui Juga Teknik Pencak Silat Lainnya
Ilustrasi (credit: flickr)

Kapanlagi.com - Olahraga beladiri mempunyai cukup banyak penggemar. Selain menyehatkan, olahraga ini juga berguna untuk menjaga diri dari serangan. Indonesia sendiri dikenal mempunyai beberapa cabang olahraga beladiri yang sudah mendunia, yaitu pencak silat. Olahraga ini mempunyai banyak teknik, salah satunya teknik gerakan menangkis. Tujuan gerakan menangkis adalah menghalau serangan lawan.

Pencak silat kini sudah menjadi olahraga yang diminati di kancah dunia. Tidak saja di kawasan Asia, pencak silat juga dipelajari di berbagai negara seperti Australia, Belanda, Jerman, dan Amerika. Mempelajari pencak silat, artinya harus memahami tujuan gerakan menangkis adalah hal yang penting dalam olahraga beladiri ini.

Untuk lebih mengerti seperti apa pencak silat dan tujuan gerakan menangkis adalah menghalau musuh, simak ulasan berikut ini yang dilansir dari liputan6.com.

1. Mengenal Pencak Silat

Pencak silat adalah olahraga beladiri khas Tanah Air. Pencak silat sudah ada sejak lama. Saat itu, pencak silat digunakan melindungi diri atau kelompok dari serangan musuh. Pencak silat diciptakan dari meniru gerakan-gerakan binatang yang ada di sekitar. Salah satunya, tampak pada tujuan gerakan menangkis adalah menghalau serangan lawan yang meniru gerak gerik binatang-binatang seperti harimau, kera, ular, bahkan burung elang.

Di samping dari binatang, gerakan atau teknik-teknik dalam pencak silat juga acap kali meniru kebiasaan-kebiasaan dari suku asli Indonesia. Sebagai contoh, kebiasaan suku di Indonesia yang beragam, ada yang menggunakan parang, tombak, dan sebagainya. Semua diadaptasi menjadi gerakan dalam pencak silat. Hal ini membuat pencak silat sangat identik dengan budaya khas Indonesia.

Sejak awal kemunculannya, pencak silat kini sudah tak ubahnya jadi budaya. Layaknya budaya yang lain, pencak silat kemudian diturunkan dari generasi ke generasi. Bahkan, belakangan pencak silat mengalami perkembangan yang cukup signifikan. Terlihat dari jumlah peminatnya yang terus meningkat.

Selain itu, banyak bermunculan cabang pencak silat di berbagai penjuru Nusantara. Untuk mempersatukan aliran-aliran pencak silat tersebut, kemudian didirikanlah Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) pada 18 Mei 1948.

Selanjutnya, pada 11 Maret 1980, ketua IPSI saat itu Eddi M. Nalapraya mendirikan Persatuan Pencak Silat Antarbangsa (Pesilat). Di dalam Pesilat terdapat beberapa perwakilan dari negara Asia Tenggara lainnya, seperti Singapura, Malaysia, dan Brunei Darussalam.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Teknik-Teknik Pencak Silat

Sebagai olahraga beladiri, pencak silat mempunyai banyak metode dan teknik untuk mempertahankan diri dan menyerang. Termasuk, teknik dalam tujuan gerakan menangkis adalah menghalau serangan lawan. Nah selain itu ternyata masih ada banyak teknik yang harus dipelajari dalam pencak silat. Berikut beberapa teknik tersebut.

1. Teknik Kuda-kuda
Teknik kuda-kuda jadi salah satu teknik dasar yang sering dijumpai dalam berbagai olahraga beladiri, termasuk pada pencak silat. Ada beberapa jenis teknik kuda-kuda dalam pencak silat, seperti teknik kuda-kuda yang terdiri dari kuda-kuda depan, kuda-kuda tengah, kuda-kuda belakang, kuda-kuda samping, kuda-kuda silang dan kuda-kuda depan dan belakang.

Pencak silat sejatinya merupakan olahraga beladiri yang digunakan untuk bertahan dan melindungi diri. Oleh karena itu, teknik kuda-kuda dalam pencak silat harus tegas dan tegap. Tujuannya agar dapat menghadang serangan lawan. Kemampuan menjaga keseimbangan saat menyerang dan bertahan menjadi kunci dari teknik ini.

2. Teknik Pola Langkah
Teknik pola langkah jadi bagian dari teknik dalam pencak silat yang harus dikuasai. Teknik ini bisa dilakukan dengan beberapa pola, seperti lurus, zig-zag, pola langkah serupa huruf U, pola langkah serupa huruf S, pola langkah segitiga, dan pola langkah segi empat.

3. Teknik Arah
Teknik arah dalam pencak silat berkaitan erat dengan arah langkah yang dituju seorang pesilat saat menyerang atau bertahan. Arah ini bisa ke mana saja. Oleh karena itu, teknik ini sering disebut juga dengan teknik penjuru mata angin.

4. Teknik Sikap Pasang
Teknik ketiga disebut dengan teknik sikap pasang. Teknik ini merupakan kombinasi dari teknik kuda-kuda dan fleksibel dengan sikap akan menyerang maupun bertahan.

5. Teknik Tangkisan
Teknik yang tak kalah penting dalam pencak silat adalah teknik tangkisan. Tujuan gerakan menangkis adalah sebagai usaha menahan atau membendung serangan lawan. Dalam pencak silat dikenal ada tiga jenis teknik tangkisan. Ketiga teknik tersebut antara lain tangkisan dalam, tangkisan luar, tangkisan atas dan tangkisan bawah.

6. Teknik Tendangan
Untuk menyerang, dalam pencak silat terdapat teknik tendangan. Sama halnya teknik tangkisan, teknik tendangan juga mempunyai beberapa jenis, seperti tendangan lurus, tendangan sabit, tendangan T, tendangan jejak dan tendangan belakang.

7. Teknik Pukulan
Selain dengan tendangan, teknik menyerang dalam pencak silat juga bisa dilakukan dengan teknik pukulan. Uniknya, teknik pukulan dalam pencak silat dilakukan dengan memanfaatkan gerak kaki. Beberapa jenis teknik pukulan dalam pencak silat, antara lain pukulan lurus, pukulan tegal, pukulan bandul dan melingkar.

8. Teknik Guntingan
Teknik kedelapan dalam pencak silat yaitu teknik guntingan. Teknik ini digunakan untuk menjatuhkan lawan. Teknik guntingan dilakukan dengan posisi menyerang untuk menjatuhkan lawan kita dengan sasaran kuda-kuda lawan. Sesuai dengan namanya, pesilat yang menggunakan teknik ini akan menjepit lawannya menggunakan kedua kaki. Persis seperti gunting.

Itulah di antaranya ulasan mengenai pencak silat serta tujuan gerakan menangkis adalah untuk menghalau serangan lawan. Bagaimana, tertarik belajar pencak silat?

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending