Viral Wanita Protes Terima Hasil Positif Covid-19, Bumame Farmasi Sampaikan Permohonan Maaf Resmi

Diterbitkan:

Viral Wanita Protes Terima Hasil Positif Covid-19, Bumame Farmasi Sampaikan Permohonan Maaf Resmi
Bumame Farmasi ajukan permintaan resmi / Credit Foto: Bumame Farmasi

Kapanlagi.com - Belum lama ini, netizen dibuat heboh atas kemunculan video rekaman yang menampilkan aksi seorang perempuan melakukan protes ke Bumame Farmasi. Pasalnya, wanita itu mendapatkan hasil swab PCR positif Covid-19 padahal belum melakukan swab PCR.

Kejadian viral itu terjadi di Bumame SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (3/2/2022).

"Sekarang gini, kemarin saya bikin janji untuk tes PCR hari ini. Kenapa saya dikirimin hasil tes antigen? Sementara saya belum datang. Ini saya dikirimin, sementara saya belum ke sini. Hasil tes antigen, terus tadi pagi saya dikirimin hasil tes PCR. Sementara saya belum datang," kata perempuan dalam video tersebut.

1. Permintaan Maaf Pihak Bumame Farmasi

Menanggapi masalah ini, pihak Bumame Farmasi pun akhirnya buka suara. Mereka baru saja merilis sebuah permintaan maaf resminya.

"Sehubungan dengan berita yang beredar di berbagai media mengenai kesalahan administrasi di salah satu cabang Bumame Farmasi, kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang diakibatkan oleh insiden ini," buka rilis tersebut.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Alasan Terjadinya Kesalahan di Lapangan

Dumame Farmasi tidak memungkiri jika memang benar ada kesalahan dari pihaknya. Mereka pun menjelaskan bagaimana kesalahan tersebut bisa terjadi.

"Hal tersebut memang benar terjadi karena adanya kesalahan pengiriman hasil tes kepada pelanggan yang mempunyai nama yang sama, disebabkan karena kesalahan administrasi dari tim kami di lapangan. Menanggapi hal ini, Bumame dengan cepat dan tegas menindaklanjuti masalah ini dengan memperkuat SOP yang diterapkan kepada seluruh tim Bumame untuk memastikan kejadian ini tidak akan terulang lagi," sambung rilis itu.

3. Akan Terus Lakukan Evaluasi dan Inovasi

Agar tidak terjadi kesalahan serupa ke depannya nanti, pihak Bumame Farmasi pun menegaskan akan terus memperbaiki SOP dan melakukan evaluasi terhadap kinerja para staff di lapangan.

"Sebagai penyedia Tes PCR dan Antigen Swab terkemuka dan terpercaya di Indonesia, Bumame akan terus selalu mengevaluasi dan berinovasi untuk memastikan pelayanan dan keamanan terbaik bagi masyarakat. Kami berterima kasih atas pengertiannya dan berharap untuk terus membangun kepercayaan Anda semua kepada kami. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya, semoga kita semua diberikan kesehatan di masa-masa sulit ini," akhir dari rilis tersebut.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/gtr)

Rekomendasi
Trending